9 Info Seputar Wajib Militer yang Harus Kalian Tahu. Sedih, Bentar Lagi Lee Min Ho Oppa Mau Wamil

Bagi cewek-cewek Indonesia, jika bicara soal wajib militer pasti yang diingat adalah nasib artis-artis ganteng Korea Selatan. Bagaimana tidak, Korea Selatan adalah salah satu negara yang menerapkan program wajib militer (wamil) bagi warganya. Mulai dari TOP Big Bang, Jang Geun Suk dan bahkan Lee Min Hoo pun juga mengikuti program wajib militer Korea Selatan. Selama mengikuti program tersebut, mereka harus vakum dari dunia hiburan. Ya jadi sedih ‘kan, nggak bisa lihat muka-muka ganteng mereka 2 tahun penuh!

Advertisement

Selain Korea Selatan, sebenarnya ada beberapa negara lain yang menerapkan program wajib militer bagi warganya. Di dunia ini ada puluhan negara yang mempunyai program wajib militer termasuk Korea Utara, Rusia, Singapura dan Thailand. Eh tapi kamu penasaran nggak sih wajib militer itu ngapain aja? Nah buat kamu yang penasaran, nih Hipwee News & Feature punya infonya…

1. Negara modern pertama yang memberlakukan wamil adalah Perancis. Setelah itu, banyak negara yang menirunya saat Perang Dunia I dan II

Jika ditarik mundur, sejarah soal wajib militer di dunia modern berawal di negara Perancis. Perancis membutuhkan banyak prajurit pada saat revolusi Perancis berlangsung dulu. Dengan aktifnya program wajib militer tersebut, jumlah tentara Perancis berlipat hingga 5 kali jumlah tentara di negara lainnya. Melihat kesuksesan program tersebut, mulai banyak negara yang menerapkan wajib militer. Tercatat Amerika, Inggris hingga Jerman dan Jepang pun menerapkan wajib militer pada saat Perang Dunia pertama dan kedua.

2. Bagi negara seperti Korea Utara dan Korea Selatan, wajib militer itu perlu karena potensi perang yang bisa pecah sewaktu-waktu

Bagi negara-negara yang menerapkannya, alasan utamanya antara lain adalah demi menjaga keamanan negara dan memupuk kedisiplinan warganya. Di negara seperti Korea Utara dan Korea Selatan yang potensi perangnya bisa terjadi sewaktu-waktu, wajib militer ini juga sangat berguna agar warga sipil paham cara melindungi diri dan negaranya saat dibutuhkan.

Advertisement

3. Biasanya sih yang diwajibkan untuk ikut wamil adalah pria berusia 18-28 tahun. Kalau menolak, ada konsekuensinya…

Selayaknya wajib militer di Korea Selatan, mereka yang wajib mengikuti wamil adalah laki-laki. Jika sudah memasuki usia 18-30 tahun, para laki-laki di negara tersebut mau tak mau harus mengikuti program wajib militer. Jika tidak, maka akan ada konsekuensinya. Sebagai contoh, di Finlandia kalau menolak wamil akan kena penalti berupa penjara selama 173 hari.

4. Nah kalau di Singapura bahkan lebih ketat. Selain warga negaranya, warga asing pemegang kartu izin tinggal tetap juga wajib ikut wamil! Dendanya juga ngeri loh kalau menolak

Hal tersebut seperti yang tercantum dalam “The Enlistment Act” negara Singapura. Siapapun yang menolak dan terbukti tidak mengikuti rangkaian wajib militer, akan didenda hingga Rp95 juta dan penjara 3 tahun! Pun demikian dengan warga yang diwajibkan. Tak cuma warga Singapura asli, WNA yang memiliki kartu izin tinggal tetap pun juga diwajibkan ikut. Ngeri….

5. Namun di beberapa negara, perempuan juga ternyata wajib ikut serta. Israel dan Korea Utara, misalnya

Di beberapa negara, perempuan pun turut diwajibkan untuk mengikuti wamil. Negara-negara seperti Korea Utara, Bolivia dan Israel pun turut mewajibkan warganya yang perempuan. Bahkan Israel adalah salah satu trendsetter dalam hal ini. Bahkan sejak Israel belum berdiri, perempuan sudah turut serta dalam militer di Israel.

Advertisement

6. Nah kalau di Thailand, bahkan mereka yang transgender pun wajib mengikutinya. Selama KTP-nya masih pria, semua wajib ikut wamil

Kebayang ‘kan bagaimana transgender di Thailand? Mereka yang tubuhnya putih, mulus dan berparas cantik tersebut juga tak luput dari kewajibannya dalam hal mengikuti wamil. Hal ini karena di Thailan, kamu tak bisa mengubah jenis kelamin di KTP. Meski sudah operasi kelamin, namun di KTP akan tetap dituliskan sebagai ‘pria’. Jadi ya, tetap saja mereka wajib ikut wamil.

7. Walau demikian, tetap ada pengecualian kok. Di Swiss dan Austria misalnya, boleh nggak ikut wamil asal menggantinya dengan pelayanan publik

Sebagai contoh, Swiss dan Austria memperbolehkan kamu tidak ikut wajib militer. Meski memang wajib militer lebih diutamakan, namun kamu bisa menggantinya dengan cara mengikuti program pelayanan publik. Kalau kamu merasa wajib militer terlalu berat, pilihan ini bisa jadi solusinya.

8. Jangan salah, wajib militer juga dibayar kok. Meski nggak banyak, tapi lumayan lah untuk keperluan hidup

Oh iya, jangan khawatir nggak dapet pemasukan saat mengikti wajib militer. Meski ‘wajib’, namun kamu juga tetap dibayar kok. Sebagai contoh, di Korea Selatan bayarannya mencapai lebih dari 1 juta rupiah. Tapi kalau di Singapura bahkan bayarannya bisa mencapai Rp5 juta! Jadi jangan khawatir, ya…

9. Sayangnya, di Korea Selatan ada beberapa kasus artis yang nakal. Mulai dari menghindari wamil hingga dapat perlakuan istimewa

Tahun 2002 ada kasus penyanyi Steve Yoo yang mencoba melarikan diri dari wamil dengan cara pindah kewarganegaraan. Ada pula kasus Kim Woo Joo yang mencoba kabur dari tanggung jawab wamil dengan cara pura-pura sakit jiwa. Duh, segitunya ya berusaha mengindar dari wamil!

Nah menurut kalian bagaimana? Setuju nggak sih dengan adanya wajib militer ini?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.

CLOSE