NASA Buka Lowongan Jadi Pelindung Bumi dengan Gaji Selangit. Ada Anak 9 Tahun Berani Melamar Lho!

Baru-baru ini NASA mengumumkan sebuah lowongan pekerjaan di bagian Planetary Protection Officer, yang secara harfiah berarti petugas pelindung planet. Bagi orang awam seperti kita, seorang pelindung planet atau bumi lebih erat dengan superhero fiksi dalam film-film seperti Guardian of the Galaxy atau Star Wars. Tapi jangan dulu bayangkan pekerjaan ini mirip dengan pekerjaan Star Lord dulu lho guys.

Ini adalah lowongan pekerjaan beneran yang butuh kualifikasi tinggi karena tanggung jawabnya juga sangat besar. Gajinya pun tidak main-main! Gaji yang ditawarkan NASA untuk posisi ini mencapai $100,000 USD per tahun, atau sekitar 1,3 miliar rupiah. Belum termasuk tunjangan lho! Tapi mungkin karena terdengar sangat familier dan keren, ada lho anak berusia 9 tahun yang serius mendaftar. Lebih serunya lagi, NASA juga memberikan balasan resminya. Wah diterima nggak ya…Yuk simak info selengkapnya bareng Hipwee News & Feature!

Dengan bahasa yang apa adanya, Jack Davis yang masih kelas 4 SD percaya diri bahwa dirinya bisa cocok bekerja di NASA

Surat dari Jack Davis dan Balasan dari NASA via www.nasa.gov

Surat lamaran yang ditujukan kepada NASA dari Jack Davis itu pun ditulis dengan pensil dan tulisan khas anak-anak yang masih berantakan. Bahasa yang dipaparkan Davis pun sangat jujur dan lugu.

Dear NASA

Namaku Jack Davis dan aku ingin melamar pekerjaan sebagai Planetary Protection Officer. Aku mungkin masih 9 tahun, tapi kurasa aku akan cocok untuk pekerjaan itu. Salah satu alasan adalah karena kakakku selalu bilang aku ini alien, dan juga aku sudah menonton seluruh film luar angkasa dan film tentang alien yang bisa kulihat. Aku juga sudah menonton serial Marvel Agent of Shield dan berharap akan melihat Men In Black. Aku hebat dalam bermain video game. Aku masih muda, sehingga aku akan bisa belajar banyak hal seperti alien.

Hormat saya,

Jack Davis, Guardian of the Galaxy

Kelas 4 SD

Berkat semangat dari Jack Davis, NASA pun menanggapi surat lamarannya. Jack Davis pun ‘ditunggu’ di NASA suatu saat nanti

Dr. James L. Green via www.nasa.gov

Tanpa diduga, surat ini pun mendapat balasan dari pihak NASA dan dibalas langsung oleh Dr. James L. Green sebagai kepala Divisi Planetary Science. Dilansir melalui situs resmi NASA , surat lamaran dari Jack Davis ditanggapi dengan penuh semangat oleh Dr. Green. Dalam suratnya ia mengatakan bahwa NASA bangga mendengar bahwa Jack Davis adalah seorang Guardian of the Galaxy, atau pelindung galaksi. NASA juga mengatakan bahwa menjadi Planetary Protection Officer adalah pekerjaan yang sangat penting.

Meskipun pada akhirnya Jack Davis tidak langsung diterima menjadi staff, NASA berharap Jack Davis akan terus belajar dan suatu saat bisa bergabung ke NASA. Melalui Dr. Green, ia menjelaskan bahwa NASA menyukai bagaimana mengajari dan menginspirasi anak-anak tentang luar angkasa. Ini akan berdampak positif dan membawa perubahan bagus pada cita-cita sanga anak.

Kami selalu mencari ilmuwan dengan masa depan cemerlang dan ahli mekanik untuk membantu kami. Saya berharap kamu akan belajar keras dan melakukan hal baik di sekolah. Kami berharap untuk bertemu denganmu di NASA suatu hari nanti.

Mungkin terdengar super keren, tapi ‘pelindung planet’ ini pekerjaan yang sangat serius dan penting lho. Yang jelas bukan membunuh monster seperti Peter Quill

Bukan pekerjaan main-main lho guys! via slashgear.com

Jangan keburu-buru kirim CV kalian ke NASA guys. Coba cermati dulu kerjanya gimana. Pelindung planet memang nampaknya jabatan yang keren. Sebagian dari kita pun jadi membayangkan gimana rasanya jadi Star Lord dan jadi Luke Skywalker. Tapi pekerjaan ini nggak sembarangan. Planetary Protection Officer akan bertugas untuk memastikan astronot dan robot tidak terkontaminasi material organik dan biologi selama perjalanan ke luar angkasa. Begitu juga sebaliknya, jangan sampai astronot dan robot membawa kontaminasi untuk ke luar angkasa dengan benda-benda organik bumi.

Selain itu staf pelindung planet juga berkewajiban menyusun kebijakan, perlindungan, dan mengawasi misi antariksa yang sedang berjalan. Untuk itulah lulusan S1 di bidang fisika, matematika, dan teknik sangat diperlukan. Bahkan kriteria dari NASA menyebutkan bahwa setidaknya lulusan yang melamar harus menguasai mekanika, dinamika, elektronika, dan beberapa bidang fisika murni.

Buat kalian yang merasa mampu dan cocok, coba deh buruan daftar. Siapa tahu mimpi masa kecil untuk bisa jadi pelindung planet bumi bisa terwujud. Yang jelas harus kredibel di bidang sains juga. Tapi jangan bikin CV kaya Jack Davis hanya demi dibalas NASA ya! 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis