4 Kesalahan Fatal Egi John yang Memalukan Kaum Lelaki. Cewek Harus Hati-Hati Buat Milih Pasangan

Akhir-akhir ini jagat hiburan Indonesia diramaikan dengan berita kurang penting soal Egi John dan Marshanda. Semua jadi seperti drama. Setelah beberapa bulan lalu sempat putus dan balikan, pasangan ini kembali bikin heboh. Kini, Egi John yang jadi tokoh utama. Entah peran apa yang perlu disematkan padanya. Antagonis atau protagonist, kamu pasti punya penilaian sendiri soal itu.

Advertisement

Satu hal yang pasti, apa yang diungkapkan Egi John dalam media sosialnya dinilai berlebihan oleh banyak orang. Bolehlah statusnya public figure dan tampangnya lumayan buat ukuran orang biasa, tapi Egi telah kehilangan citranya. Nggak sedikit cewek yang merasa kalau Egi bukan cowok idaman. Kira-kira apa aja ya alasannya?

1. Cowok yang curhat di media sosial soal mantan adalah bukti nggak bisa move on. Cowok lemah

Dikit-dikit apdet

Dikit-dikit apdet via www.bintang.com

Jangankan cowok, cewek yang terlalu keseringan update di media sosial aja sering dinilai nggak bagus. Dikit-dikit update. Itu padahal bahasannya masih umum. Apalagi kalau curhat secara gamblang soal mantan. Dengan cowok bertindak seperti itu, orang-0rang akan menilai dia sebagai orang yang nggak bisa move on dari pasangannya. Susah dapet cewek lagi kalau terus-terusan keinget mantan

2. Cowok menunjukan ketidakdewasaannya. Ngumbar-ngumbar aib mantannya. Mana ngancam mau buka aib yang lain

Gimana ya? Sebagai cowok, jujur penulis agak terganggu dengan sepak terjang Egi John soal masalahnya Marshanda. Maksudnya soal postingan Instagram yang berisi percakapan tagihan listrik. Tampak jelas juga superioritas si Marshanda atas Egi. Niatnya mungkin menunjukan sifat matre dan kebergantungan dari Marshanda terhadap sosoknya, tapi ya kelihatan juga kalau dia tipe cowok yang bisa disetir pacar. Beraninya pas udah putus.

Advertisement

Kekecewaan juga nggak sembuh dengan mengatakan aib yang telah diungkapnya. Buktinya, ia sampai mengancam akan menyebar foto dan video kebersamaannya saat mesra dengan Marshanda. Aduh, kok ada cowok kayak gitu ya? Andai itu jadi disebar, ‘kan yang malu bukan cuma Marshanda doang, tapi si Egi juga. Fool.

3. Cowok emosian yang nggak mikir panjang gini mah buat apa. Setelah beberapa waktu baru nyesel, konyol

Udah dihapus kan?

Udah dihapus kan? via www.instagram.com

Setelah mencak-mencak di Instagram, setelah ratusan ribu bahkan jutaan orang menunjukan perhatian padanya, Egi John kemudian menghapus postingan-postingan. Untungnya beberapa media, termasuk Hipwee sempat mengabadikan apa yang dipostingnya. Makin kentara banget ”kan nggak dewasanya itu cowok. Posting tanpa pikir panjang, lalu menghapusnya. Sakit hati ya sakit hati. Tapi ya nggak gitu juga caranya. Kan masih banyak cara buat menyalurkan sakit hati. Chris Martin aja galaunya jadi lagu. 😛

4. Kisah patah hati Egi John adalah kisah cowok paling drama tahun ini. Apa harus berlebihan gitu buat mengobati kekecewaan?

Advertisement
Sempet posting ini sebelum dihapus

Sempet posting ini sebelum dihapus via www.instagram.com

Setelah Awkarin menyuguhkan kisah patah hati paling heboh beberapa bulan lalu, Egi John kini datang untuk menyainginya. Mari berandai-andai. Misal ada nama penghargaannya, maka ‘Kisah Patah Hati Terdrama 2016’ adalah yang paling tepat.

Soal heboh, Egi nggak kalah dari Awkarin kok sebenernya. Cuma kalah jenis media yang jadi penyampai curhatannya aja. Awkarin ‘kan pakai media audio-visual (Youtube), sedangkan Egi mainnya di Instagram lewat permainan kata-kata pada caption foto dan komentar di akun @lambe_turah . Namun, kalo buat Egi mah tetep juara kok. Dia berhasil menyabet ”Kisah Patah Hati Terdrama 2016′ untuk kategori cowok. Btw, ada cewek yang mau punya pacar drama kaya gitu? Kayaknya susah deh buat nyari yang mau. :))

Nah itulah kenapa cowok sejenis Egi John itu susah buat masuk kriteria untuk dijadikan pasangan oleh cewek. Pro kontra pasti akan ada sebagai respons tulisan ini. Namun seenggaknya, ada banyak cowok yang bakal teredukasi. Kemudian mereka mau berpikir ulang untuk menjadi pendrama seperti Egi John.

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

A brocoli person.

CLOSE