Gokil! Lelaki Ini Berangkatkan 65 Gurunya Jalan-jalan ke Luar Negeri Karena Pengen Balas Jasa Mereka

“Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa.”

Advertisement

Tentu saja pepatah ini memiliki arti yang sangat dalam. Jasa guru yang nggak kalah berartinya dengan jasa pahlawan, sama-sama patut diapresiasi. Guru adalah pahlawan yang berjuang demi mencerdaskan kehidupan bangsa. Tanpa jasa guru, mungkin saja kita hari ini nggak bisa berhitung dan baca-tulis.

Kalau mengingat masa-masa sekolah, pasti di setiap jenjang pendidikan itu kita memiliki guru-guru yang nggak terlupakan. Apakah itu karena gurunya pengertian, baik banget, atau mungkin killer. Sebagian kita dulu juga pernah bermimpi untuk membalas budi terhadap para pendidik ini, apalagi kalau sudah berhasil. Berkat mereka, kehidupanmu tentu saja lebih baik. Dan salah satu orang yang berhasil mewujudkan mimpi untuk membahagiakan guru-gurunya adalah Fredy Chandra.

Fredy Chandra mendatangi sekolahnya dan mengutarakan maksudnya untuk memberangkatkan guru-gurunya liburan ke luar negeri

Fredy and the Teachers! via regional.kompas.com

Cerita ini pertama kali diunggah oleh kepala SMA N 1 Pekalongan, Sulikin, di blog pribadinya. Tulisan dengan judul “Muridku Gila” ditulis oleh Sulikin pada 21 September lalu. Ia menceritakan tentang seorang alumni yang datang ke sekolah beberapa bulan lalu. Dia adalah Fredy Chandra, alumnus angkatan 1993. Setelah mengobrol cukup lama, akhirnya Fredy mengutarakan maksudnya; pengen mewujudkan mimpi masa sekolahnya untuk mengajak guru-gurunya berwisata ke luar negeri.

Advertisement

65 guru ini tentunya nggak mengeluarkan uang sepeser pun, karena semua biayanya ditanggung oleh Fredy

Para pengajar Fredy saat sekolah dulu. via news.detik.com

Pernyataan tersebut awalnya dianggap bercanda oleh Sulikin. Karena “angin surga” tersebut datang begitu saja. Namun ternyata Fredy serius dengan keinginannya tersebut. Berangkat dari saat dia dalam keadaan koma akibat kecelakaan ketika masih duduk di bangku SMA, Fredy memimpikan para guru datang menjenguknya. Dari situlah kemudian dia berkeinginan untuk memberangkatkan para gurunya untuk terbang ke luar negeri. Apa yang dia cita-citakan di masa sekolah tersebutlah yang mendorongnya bisa sukses sebagai pengusaha seperti sekarang. Fredy Chadra memang merupakan salah satu pengusaha kabel FO bawah laut yang cukup berhasil.

Dan benar saja, 20 September kemarin, Fredy memberangkatan guru-gurunya. Nggak tanggung-tanggung, 65 orang guru SD, SMP, dan SMA-nya diberangkatkan untuk melakukan darmawisata selama lima hari di Malaysia dan Singapura. Awalnya, rombongan guru ini akan diajak liburan ke Eropa. Namun mengingat kondisi sebagian guru yang telah lanjut usia, mereka akhirnya memutuskan untuk pergi ke Malaysia dan Singapura saja. Pastinya, semua guru nggak perlu mengeluarkan biaya sepeser pun. Karena semua ditanggung oleh Fredy, termasuk pengurusan paspor. Bahkan, fasilitas yang diberikan adalah fasilitas tingkat satu.

Meski nggak bisa bergabung dengan gurunya, tapi apa yang dilakukan Fredy ini jelas membuat mereka bahagia

Advertisement

Berangkatkan 65 guru liburan ke luar negeri. via www.youtube.com

Meski nggak bisa menemani para gurunya liburan, Fredy tetap mengantarkan para pendidiknya di masa sekolah ke bandara Soekarno Hatta. Bahkan, sebelum berangkat, Fredy menyempatkan briefing terlebih dahulu.

Di dua negara tersebut rombongan guru-guru ini mengunjungi beberapa tempat populer, salah satunya patung Merlion. 65 guru berpose dengan latar belakang patung tersebut. Nggak lupa mereka membentangkan sebuah baliho dengan tulisan “Fredy and the Teachers”. Guru-guru ini tentu sangat bahagia dengan hadiah yang diberikan oleh Fredy. Mungkin saja mereka sebelumnya nggak pernah membayangkan kalau akan ada seorang murid yang membawa mereka bervakansi seperti ini. Apalagi rata-rata mereka memang belum pernah menginjakkan kaki di negara-negara tersebut.

Mungkin apa yang dilakukan Fredy ini adalah salah satu life goals yang bisa kita tiru. Tentu senang rasanya bisa membahagiakan dan membalas sedikit budi yang telah diberikan oleh guru-gurumu di masa lalu. Semoga kita juga bisa mengajak guru-guru kita liburan seperti ini juga, ya. Paling nggak, kita bisa membalas jasa mereka yang telah membuat kita menjadi pribadi yang seperti sekarang ini. 🙂

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung

CLOSE