7 Ciri Kelakuan Cewek Kalau Lagi Rindu Sama si Dia

Rindu itu prahara. Sebab dia lahir dari kenangan menyenangkan, tapi sayang rasanya sering kali menyesakkan. Makanya orang pun sering mengidentikkan rindu dengan sebuah kemurungan. Dibayangan orang, cewek yang merindu akan sering berdiam diri, malah kadang menangis.

Padahal dalam kenyataannya, dampak rindu di setiap orang, khususnya cewek itu berbeda-beda. Nggak cuma sekadar galau-galauan, tapi seramnya rindu bisa bikin cewek uring-uringan nggak jelas. Nggak percaya rindu bisa buat cewek sebegitu hebohnya dengan berbagai macam tingkah laku? Nih, kamu perlu simak dulu uraian Hipwee ciri wanita menahan rindu di bawah ini, yang sabar ya bacanya!

1. Makan dan makan, sebab kata orang perut kenyang hati pun senang. Bahaya berat badan naik, itu sih urusan belakang

ciri wanita menahan rindu

makan aja terus via www.marissa-miller.com

Kangen bisa bikin lapar lho! Bagaimana nggak lapar kalau tenaga kamu dikuras untuk memikirkan segala momen bersama dia. Mulai dari momen paling sederhana seperti saat dia menggandeng tanganmu, sampai momen besar saat kalian jalan-jalan atau liburan berdua. Uggghhh, kangen banget.

Kerennya lagi, rindu yang jadi penyebab kamu banyak makan juga membuat kamu nggak repot mikirin berat badan. Berat badan naik sih urusan nanti, dan kalau cowokmu komplain dengan hal itu. Kamu sudah menyiapkan jawabnya kok,

Kamu sih, ngebiarin aku sering rindu. Kan jadinya gini deh sekarang, Rindu bikin aku banyak makan, dan alhasil sekarang lebih gemukkan.

2. Alih-alih menghubungi pacar, kamu justru menelepon mantan. Sekali-kali boleh kan?!

ciri wanita menahan rindu

halo mantan! via youqueen.com

Hallo, Rio

Iya, hallo. Ini siapa ya?

Ini gue Ri’, Nisa. Apa kabar Ri?

Wah, baik-baik, kamu sendiri? Eh, tapi ngomong-ngomong tumben kamu telpon.

Hehehe, iseng aja sih! Hihihi….

Ngakunya sih iseng ngehubungin mantan. Padahal aslinya, kamu memang mau mengalihkan perhatian dari sosok pacarmu yang ada di  sana. Abis kamunya rindu, pacar kamu sendiri juga belum pasti rindu balik. Tapi, kenapa harus menghubungi mantan sih? Yakin kamu rindunya sama pacar, bukan sama mantankan? #Eh

3. Bersih-bersih kamar, kalau perlu seluruh bagian rumah. Karena rindu itu berat, kamu perlu sesuatu yang lebih melelahkan daripada beban rindu

ciri wanita menahan rindu

bersih-bersih via www.tumblr.com

Hayati lelah Bang, nahan rindu….

Kata Pidi, rindu itu berat. Makanya kamu mencari kesibukan yang bisa membuatmu lebih lelah lagi daripada perkara rindu semata. Salah satunya sih bersih-bersih kamar dan seluru isi rumah. Setidaknya, dengan begitu kamu bisa sekaligus membantu Ibu atau Mbak asisten rumah tangga yang biasa membersihkan rumah.

Sabar ya, rindu memang begitu, kedatangnya tak kenal waktu.

4. Cari perhatian di sosial media dengan posting segala macam hal termasuk yang nggak penting. Pokoknya asalkan nggak sumpek dan hati bisa senang!

ciri wanita menahan rindu

cari perhatian di laptop, eh di media sosial via www.huffingtonpost.com

Satu jam yang lalu, posting pathdaily dengan kata-kata super sendu.

45 menit setelahnya, posting foto di Instagram.

30 menit kemudian, postinglistening to” lagu khas anak-anak galau.

15 menit lagi, ganti photo profile di beberapa akun media sosial.

Sebenarnya kamu bukan pencandu media sosial, hanya saja rindu saat ini membuatmu ingin cari-cari perhatian. Bukan cuma perhatian ke pacar aja, tapi juga ke teman atau orang-orang yang ada di lingkup akun media sosialmu. Makanya, kamu jadi tiba-tiba aktif posting ini itu. Padahal biasanya dalam seminggu postingan kamu nggak lebih dari 10 kali, malahan bisa cuma satu atau dua aja.

Ya udah deh, maklumin aja lagi rindu, jadi agak rese gitu. Hahaha

5. Karena rasa kangen itu lebih ngeri dari lihat hantu, makanya kamu memilih nonton film horror, biar bisa sekalian teriak-teriak melepaskan resah di dada

nonton film horor

nonton film horor via community.sparknotes.com

Jreng…. jreng…. Aaahhhh ((teriak sepuasnya))

Kamu kenapa dek, teriak-teriak?

Nggak Bu, aku lagi nonton film horror.

Hmmm….

Ada juga cewek yang menganggap rindu itu ngeri! Lebih ngeri dari Valaknya The Conjuring 2. Jadi sebagai pelampiasan rasa ngeri itu, kamu memutuskan untuk menonton film horor. Tujuan utamanya sih cuma satu. Biar kamu bisa teriak-teriak sepuasnya, demi melepaskan resah di dada. Hiks….

6. Mulai dari sekadar menghubungi teman, sampai memaksa teman buat nongkrong bareng

jalan-jalan sama temen, yang penting bahagia

jalan-jalan sama temen, yang penting bahagia via www.rantchic.com

Eh, Dhan lagi ngapain? ketemuan yuk, di Margo. Kapan? Ya sekarang lah, masa minggu depan! oke, deal ya…

Halo! Ta, lagi di mana? ikut ketemuan sama Dhani yuk, di Margo, sekarang. Sip, ketemu langsung di sana ya.

Hmmm, siapa lagi ya enak diajaikn pergi?

Sebab rindu bisa semakin membesar jika kamu terus sendiri dan merasa kesepian. Jadi lebih baik kamu hubungin temanmu satu persatu, mengajak mereka jalan-jalan. Atau kalau memang kamu mager, dan temanmu sendiri tak ada yang bisa diajak ketemuan, kamu paling hanya mengajak mereka berbincang di telepon panjang lebar.

Biasanya sih, ujung-ujung juga pasti curhat kalau kamu lagi kangen sama Masnya. Hmmm, rindu memang kadang harus dibagi-bagi.

7. Sebab rindu itu juga menyebalkan, makanya kadang cewek jadi bad mood dibuatnya

bad mood ngumpet aja deh!

bad mood ngumpet aja deh! via www.hercampus.com

Kamu kok dari tadi marah-marah terus sih, Yang! Aku salah mulu kayaknya, kenapa sih?

Hmmm…. kamu nih, nggak peka banget. Aku kangen tahu sama kamu!

Lah, ya kan kalau kangen tinggal bilang. Nanti aku telpon atau kalau sempat aku jemput kamu ke kantor.

Kenapa nggak dari tadi ya bilangnya?

Huft….

Udah ngomel-ngomel nggak jelas, ngelakuin hal aneh ini itu, padahal solusi kangen itu cuma satu dan gampang banget. Apalagi kalau nggak bilang terus terang, “sayang, aku kangen kamu.” Cuma karena gengsi atau apalah, jadinya dipendam-pendam sendiri. Padahal kalau ngomong dari tadi kan pasti udah plong….

Ya, namanya juga cewek…. hihihi 🙂

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tukang catat yang sering dilanda rindu dan ragu