Nostalgia Kehangatan Natal yang Membuatmu Tak Sabar Ingin Merayakannya Kembali

Ah, Natal. Hari yang dirayakan seluruh umat Kristiani ini tinggallah menghitung hari. Pohon cemara, topi Santa, serta dekorasi warna merah dan hijau sudah bisa kamu temui di mal dan tempat-tempat publik lainnya setiap hari. Belum lagi kehadiran Sinterklas dan manusia salju, yang memang menjadi ikon perayaan istimewa ini.

Suasana Natal yang selalu hadir tiap akhir tahun akan mudah membawamu bernostalgia. Menonton film Home Alone, makan kue-kue khas Natal, menyanyikan lagu Malam Kudus hingga menyalakan lilin di Malam Natal — ah, kamu umat non-Nasrani pun bisa saja turut merasakan momen yang hangat dan bersahabat ini.

Sudah rindukah kamu dengan hari yang sarat kehangatan itu? Bersukacitalah, karena rindu itu akan terobati sebentar lagi. Sekarang saatnya kita bernostalgia mengingat bagaimana kita selalu merayakan Natal! <3

1. Kehangatan Natal selalu ditunggu-tunggu olehmu dan saudara-saudara. Masih H-1 bulan atau 2 minggu, kalian sudah heboh mengeluarkan dan menghias pohon Natal.

Heboh menghias pohon natal bareng keluarga

Heboh menghias pohon natal bareng keluarga via myworldmylifemyevrythings.blogspot.com

Hal yang paling ditunggu saat menjelang hari raya Natal adalah menghias pohon Natal. Saat kamu jalan-jalan ke pusat perbelanjaan dan melihat pohon Natalnya yang sudah cantik terpasang, kamu pingin buru-buru balik ke rumah untuk merangkai pohon Natal milikmu dan mulai menghiasnya. Dengan semangat ’45 kamu dan saudara-saudaramu akan mengeluarkan pohon dari box-nya, memasang setiap ranting dan daun-daunnya, memancang bola-bola penghias berbagai warna, hingga melingkarkan lampu pohon Natal yang akan berkelap-kelip sepanjang malam. Yaaaaaay! Walaupun males banget sih rasanya kalau disuruh beberes habis bongkar-bongkar gudang

2. Sewaktu belum ada Facebook, Twitter, atau Path, kamu dan teman-temanmu akan saling bertukar ucapan lewat kartu-kartu Natal

heboh milih kartu natal buat dibagi-bagiin sama temen

heboh milih kartu natal buat dibagi-bagiin sama temen via vomsradio.blogspot.com

Kartu Natal pernah populer pada zamannya~

Selain pohon Natal, kartu Natal juga punya andil yang cukup besar dalam memeriahkan Natalmu dulu. Saat zaman belum didominasi gadget seperti sekarang ini, kita masih terbiasa saling bertukar dan berkirim kartu Natal sebelum hari raya. Bahkan, kartu natal bisa juga bisa dijadikan hiasan di sebelah pohon Natal.

Mungkin dulu level pertemananmu bisa diukur dari kartu natal yang kamu berikan ke temen-temen. Kalau kartunya biasa aja ya berarti mereka cuma temen biasa, tapi kalo kartunya luar biasa dengan bentuk 3D dan ada lampu-lampunya? Berarti dia sahabatmu! Cieeeh~

3. Belanja baju tak hanya dilakukan mereka yang Muslim saat Lebaran. Kamu juga membeli baju khusus untuk Natal. “Baju baru, haleluya~ Tuk dipakai di Hari Raya~”

Semasa kecil, pasti belanja baju Natal juga jadi momen yang kamu tunggu-tunggu. Bahkan, berbelanja baju sebelum Natal bisa jadi kesempatan emasmu untuk mendapatkan baju yang kamu idam-idamkan selama ini. Bisa jadi ajang malak orangtua. Fufufu~

Kamu : “Ma, pingin baju yang itu buat Natalan.”

Mama : “Lho, ‘kan tahun lalu udah yang warna pink.”

Kamu : “Kan yang tahun lalu gambarnya Hello Kitty. Kalo yang itu Mimmy Kitty!”

Mama : “Lah bedanya apa Dek? Kayaknya sama aja itu gambarnya.”

Kamu : “Beda Maa… Kalo Hello Kitty pitanya warna merah, kalo Mimmy warna kuning.”

Mama : “Ya udah, manti dispidol aja ya kalo gitu gambar pitanya.”

*kamu pun gagal mendapat baju baru*

4. Kamu juga nggak pernah lupa rasanya bertemu Sinterklas. Deg-degannya sama kayak ketemu artis idola!

ketemu santa claus = ketemu artis idola

ketemu santa claus = ketemu artis idola via www.malmalioboro.co.id

Kamu : “Kaaak…liat deh..itu di panggung, ituuu!”

Kakak : “Mana sih, gak keliatan. Siapa? Artis?”

Kamu : “Bukaan..Ituuuu…!!”

Kakak : “Siapa sih?”

Kamu : “Itu ada Sinterklas!!”

Kakak : “Yaelaah… Kirain ada artis nyanyi!”

5. Lagu-lagu Natal yang diputar di berbagai tempat umum bikin kamu tambah nggak sabar. O Holy Night! Santa Claus is coming to town! We wish you a merry christmas~

lagu-lagu natal

lagu-lagu natal via varydjipung.blogspot.com

*pas jalan-jalan di mal, kamu denger lagu*

we wish you a merry christmas
we wish you a merry christmas
we wish you a merry christmas
and a happy new year

(Dalam hati) Haduuh… Natal bentar lagii… Pingin cepet-cepet pulaang~

Kalau kamu anak kos, denger lagu-lagu ini bikin kamu langsung pingin beli tiket pulang ke rumah!

6. Jika biasanya kamu malas ke dapur, membuat kue natal bersama keluarga justru aktivitas yang selalu kamu tunggu-tunggu

bikin kue

bikin kue via mamapiadea.com

Biasanya untuk menyambut Natal, kamu dan keluarga akan berkreasi bersama membuat kue-kue. Ada nastar, ada kaastengel, ada kue jahe… AAAH.

Tapi yang terpenting bukanlah hasil akhir dari kue yang kalian buat. Yang terpenting adalah kehangatan yang kalian rasakan selama proses pembuatan kue. Syahdu pokoknya~

7. Kalaupun keluargamu gak membuat kue sendiri, makanan di rumah kalian akan tetap melimpah berkat parcel-parcel kiriman!

Natal = ajang penggemukan badan

Terlepas dari apakah keluargamu membuat kue sendiri, berbagai merk kudapan ringan, kue nastar, kue putri salju, kue kaastengel, cake natal, dan masakan-masakan istimewa pasti melimpah ruah di meja makan. Emang Natal itu berhubungan erat dengan banyak makanan enak. Bisa jadi Natal sebenarnya adalah ajang penggemukan badan. Gak usah diet sewaktu Natal! Rugi banget.

8. Kamu pun akan merasa begitu bahagia ketika mendapat bingkisan Natal dari sekolah atau gereja. Bahagia memang sederhana, dan Natal membuktikannya.

seneng 'kan dek?

seneng ‘kan dek? bahagia? enaknya jadi anak kecil~ via siborokokok.blogspot.com

Selain kado Natal, bingkisan Natal dari sekolah, gereja, atau sekolah minggu adalah hal yang paling kamu tunggu-tunggu juga. Walau isinya cuma makanan ringan yang bisa kamu beli sendiri pakai uang jajan, alat tulis, atau boneka sinterklas mini, bingkisan-bingkisan tetap bisa bikin kamu girang setengah mati. Bahagia memang sederhana banget ya. :’)

9. Jika kamu ke gereja demi misa, kandang domba untuk Tuhan Yesus akan menggodamu buat berfoto di depannya XP

kamu juga bakal ngeksis dulu di depan goa natal

kamu juga bakal ngeksis dulu di depan goa natal via mariaassumptaechoirs.wordpress.com

Yuk foto dulu yuk bareng-bareng di depan goa Yesus~

Mungkin kalimat itu sering terlontar setiap kali sesudah misa atau ibadah natal. Uniknya bentuk goa natal yang dihias oleh panitia bisa menjadi pusat perhatian, dari anak kecil hingga orang dewasa. Bahkan, hal itulah yang paling dicari oleh anak-anak kecil ketika pertama kali memasuki gereja. Gak jarang kamu pasti akan foto-foto narsis dulu seusai misa, sebagai tanda kenang-kenangan.

10. Walau harus berangkat awal untuk misa malam Natal, kamu selalu menyukainya karena bisa melewatkan momen ini bersama keluarga. Ah, betapa momen ini menghangatkan hati…

misa bareng keluarga

misa bareng keluarga via wiryanto.wordpress.com

Misa bersama keluarga besar juga menjadi saat yang dinanti di malam Natal. Walaupun tiap kali malam Natal harus berangkat ke gereja lebih awal supaya tidak kehabisan tempat duduk, hal itu tidak menjadikan halangan yang berarti. Beribadah bersama dengan orang terkasih di sekitar adalah hal yang terpenting dan yang paling dinanti.

11. Ada kehangatan lain yang menyeruak di hatimu, ketika menyanyikan lagu Malam Kudus dengan lilin kecil di tangan…

Menyalakan lilin

Menyalakan lilin via km.itb.ac.id

Malam kudus, sunyi senyap,
bintang-Mu gemerlap
Juru s’lamat manusia,
ada datang di dunia
Kristus Anak Daud,
Kristus Anak Daud.

Siapa sih yang nggak terenyuh setiap kali memegang lilin dan menyanyikan lagu ini di misa malam Natal? :’)

12. Pagi hari adalah waktunya berkumpul bersama keluarga, dengan makanan berbagai rupa dan maraton film di TV yang seolah tak ada habisnya

kumpul keluarga

kumpul keluarga via www.flickr.com

Gak ada yang lebih membahagiakan selain berkumpul bersama keluarga besar di hari raya Natal. 🙂

13. Kehangatan Natal memang selalu membuatmu jatuh cinta. Tapi diam-diam, kamu juga suka membayangkan seandainya Desember di Indonesia bisa ada saljunya…

(Supaya kamu bisa bikin ini:)

bikin manusia saljuu

bikin manusia saljuu via www.ctpost.com

Huhu..pingiiiiiiiiin T.T #iri #nggakpernahbikinmanusiasalju #maumanusiasalju #nggakpernahWhiteChristmas #mauWhiteChristmas!!!!!

14. Selain salju, kadang kamu juga kadang berharap Sinterklas itu benar-benar nyata :’)

Santa Claus

Santa Claus via unikgaul2.blogspot.com

 Doa sebelum tidur di malam Natal: Semoga besok pagi banyak kado dari Papa & Mama Sinterklas. AMEN

Spesialnya Natal bukan hanya monopoli umat Kristiani. Kamu yang sebenarnya tak merayakan hari ini juga bisa merasakan kebahagiaan spesial!

16. Karena setiap Natal, acara TV pasti keren-keren… Jauh lebih oke daripada siaran langsung akad nikah atau artis random lagi beranak!

home alone pasti ada di TV

home alone pasti ada di TV via www.fanpop.com

Siapa sih yang enggak inget adegan ini?

home alone

home alone via theberry.com

Atau ini?

Mr Bean Christmas

Mr Bean Christmas via efllecturer.blogspot.com

Walaupun kamu enggak merayakan momen Natal, kamu bisa ikut menikmati film-film ini yang lumayan untuk mengisi hari libur panjangmu. Setidaknya, film-film ini jauh lebih oke dibandingkan siaran langsung akad nikah atau artis yang lagi beranak! HAHAHAHA.

17. Pusat perbelanjaan juga bakal menggelar diskon gede-gedean. Siapa saja boleh menikmatinya, apapun agama mereka :))

diskoon dimana-mana

diskoon dimana-mana via motretaja.blogspot.com

Karena perayaan Natal dan tahun baru berada di penghujung tahun, maka banyak dari mall-mall besar yang mengadakan diskon besar-besaran bagi semua pengunjung. Dan diskon ini nggak cuma buat umat Nasrani! Kamu yang tidak merayakan natal juga bisa bebas belanja-belanji~~~

18. Natal adalah masa-masa menikmati libur panjaaaang… Liburnya bisa sampai 2 mingguan. Hore banget!

manfaatkan libur panjaang ini!

manfaatkan libur panjaang ini! via www.wisatamurahbaliku.com

Karena kamu tidak merayakan Natal, kamu bisa menikmati liburan panjang ini dengan travelling atau liburan bersama teman-teman. Lumayan juga, bisa membuatmu puas main bersama dengan teman atau kerabat.

19. Dekorasi Natal yang lucu-lucu di mal juga bisa dinikmati semua kalangan, bahkan bagi yang gak merayakan natal sekalipun

dekorasi natal bisa dinikmati semua kalangan

dekorasi natal bisa dinikmati semua kalangan via kurakurapanda.blogspot.com

Wooah pohon natalnya gede banget! Foto yuk guys~

Ih ada boneka Sinterklas keren… Wajib diajak foto~

Eh, ada kereta-keretaan salju… Ayok foto di depannya!

20. Ada juga event-event natal di mall besar yang bisa dinikmati semua kalangan

acara natal di mall besar

acara natal di mall besar untuk semua kalangan via www.108csr.com

Kamu : “Eh, besok ke Paragon yuk!”

Temen : “Kenapa emang?”

Kamu : “Itu nonton Judika, gratis lho!”

Temen : “Wah iya? Gratis?”

Kamu : “Iya ‘kan lagi ada event natal di mall, bintang tamunya Judika.”

Temen : “Wiiih… ayuk ayuk!”

21. Jika kamu punya teman yang merayakan Natal, kamu juga bisa menodongnya bawa makanan yang BANYAK!

kue-kue banyak

banyak kue-kue via kuwehbunda.blogspot.com

 Kamu : “Tin, ntar mampir ke kamarku yak..”

Gustin : “Kenapa emang?”

Kamu : “Ini ada banyak kue dari Natal kemaren.”

Gustin. : “Asiiiiiiik…. Siap ntar aku mampir!!”

22. Pada intinya, Natal adalah cinta kasih dan kebersamaan. Tak peduli kamu siapa, Natal bisa menyatukan kita semua.

natal itu menyatukan kita semua

natal itu menyatukan kita semua via beritamanado.com

Pada akhirnya, Natal adalah tentang cinta kasih dan kebersamaan. Kamu tidak perlu kok ikut misa di gereja atau menyalakan lilin untuk mendapatkan kehangatannya. Toh jika kamu tak merayakan hari spesial ini, kamu bisa memanfaatkan waktu-waktu liburan untuk berkumpul bersama keluarga, teman-teman, dan kerabatmu yang lainnya — melakukan hal-hal menyenangkan yang kamu suka dan pergi ke tempat-tempat indah bersama. Agama apapun yang kamu peluk, bukankah berkumpul bersama orang-orang yang kamu sayang itu juga suatu hal yang menghangatkan? 🙂

Selamat hari Natal (atau selamat liburan) ya, teman-teman! Semoga damai selalu beserta kita semua! 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta anjing, penikmat kumpulan novel fantasi, dan penggemar berat oreo vanilla.