9 Kode Kecil Tanda Mantanmu Masih Perhatian. Siap-siap Aja Diajak Balikan

Kalau membahas mantan, biasanya yang terpikir adalah kenangan-kenangan pahit yang ingin segera dilupakan. Hal ini terjadi karena hubungan jarang menyisakan perasaan baik-baik saja. Sekalipun sama-sama sepakat mengakhirinya, kadang ada dorongan dari lubuk hati untuk nggak mau berkomunikasi lagi dengan mantan. Makanya nggak heran kalau banyak yang memilih untuk nggak berteman dengan mantan :p

Namun, ada juga jenis mantan yang malah tidak menghindarimu. Justru masih perhatian dan terus hadir di hidupmu. 9 kode ini juga sering muncul, dan kamu sadari. Hmmm…bisa jadi itu merupakan kode darinya untuk mengajak kamu balikan. Hayo, apakah 9 hal ini juga kamu rasakan?

1. Dulu saling blok karena takut baper, eh sekarang medsosmu di-add lagi. Sering di-love pula postingannya

ini serius akunnya dia? wiih ngeadd lho

ini serius akunnya dia? wiih ngeadd lho via ryot.huffingtonpost.com

Zaman sekarang udah modern, apapun yang diperlukan dapat melalui internet. Mulai dari mencari pekerjaan, mendaftar kuliah, hingga mengobrol meskipun sebelahan juga dapat dilakukan. Dunia internet yang digemari salah satunya yaitu medsos, karena nggak cuma bisa menghubungkan kerabat yang berjauhan, tapi juga dapat menyapa kembali seseorang yang udah lama putus komunikasi.

Yah, makanya jangan heran kalau ada mantan yang invite atau add akun medsosmu ya! Selain untuk mengetahui kabarmu seperti apa sekarang, dia juga ingin memulai berkomunikasi lagi dengan kamu lho. Apalagi kalau kamu saat ini jauh berbeda menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya, rasa ingin memilikimu hadir kembali. Hati-hati ya, kamu! ;D

2. Nomor ponsel, pin, sampai ID aplikasi chatting punyamu berusaha dia cari tahu juga. Dia mau tahu cara mengontakmu pokoknya

Kalau medsos kamu berhasil dia temukan, selanjutnya dia akan mencari tahu nomor ponselmu, pin, maupun ID aplikasi chatting. Yah, bisa aja kan kamu udah ganti jadinya dia nggak punya kontak untuk menghubungimu lagi. Dalam mendapatkannya, dia bisa menanyakanmu secara langsung saat bertemu atau via medsos. Bisa juga dia memanfaatkan teman-temanmu lho, hehe.

3. Teman-temanmu bilang dia sering menanyakanmu secara kasual. Kalau kamu mendengar ini dari teman, yah bolehlah senyum-senyum sendiri. ;p

eh dia apa kabar ya?

eh dia apa kabar ya? via www.lifehack.org

Perilaku yang masih menunjukkan dia peduli sama kamu ya salah satunya dengan menanyakan kabarmu ke orang-orang terdekat, misalnya teman. Meski pertanyaannya hanya iseng sesaat, tapi itu menunjukkan kalau dirinya memikirkanmu. Dia agak malu aja dalam mengungkapkan banyak hal yang ingin ditanyakan ke temannya. Hahahaha.

4. Setelah berkomunikasi lagi mantanmu sering flirting-flirting halus. Kayak bercanda tapi bikin deg-degan!

awaas, jangan kebablasan

awaas, jangan kebablasan via tutzone.org

Berawal dari medsos dan aplikasi chatting, kalian pun kembali berkomunikasi. Mulanya memang canggung sih, tapi lama-lama akrab kembali kok. Kalau udah begini, siap-siap ya dia akan merayu kamu lagi. Walau rayuannya hanya iseng belaka, tapi itu merupakan pintu terbukanya dia ingin mengambil hatimu kembali.

5. Selalu ada ucapan selamat dari dia di hari-hari pentingmu. Bahkan dia berusaha dekat lagi ke keluargamu

alasannya sih tali silaturahim hehe

alasannya sih tali silaturahim hehe via www.popsugar.com

Alasannya sih tetap menjalin silaturahim, makanya hubungan yang udah kandas ini nggak menjadi halangan untuknya. Saat hari raya maupun ulang tahunmu, dia tetap mengucapkannya dan nggak segan juga datang ke rumah. Kalau udah ke rumah sih, biasanya bawa kado (kalau kamu ulang tahun) atau oleh-oleh.

Tentu dia nggak enak dong datang ke rumahmu tanpa membawa apapun, sedangkan dulu kalian pernah ada hubungan. Apalagi kalau dia cukup dekat dengan keluargamu. Hayo tebak, ini tuh memang untuk silaturahim atau mencuri hati kamu dan keluarga lagi? Ehem. ;p

6. Berbeda dengan mantan kebanyakan yang menghindarimu kalau di tengah teman-teman, dia malah mendekati untuk bertanya kabar

dia berani menghampiri kamu

dia berani menghampiri kamu via www.playbuzz.com

Memulai komunikasi yang telah lama nggak terjalin sih memang bukan dengan cara bertatap muka secara langsung. Tapi, lambat laun keberanian dia muncul juga kok untuk menemuimu secara langsung. Misalnya aja pas lagi acara reuni, dia nggak sungkan menghampirimu lho. Saat melihatmu mungkin dia akan diam sejenak, namun dia akan menegurmu walau hanya dengan sebuah kalimat sapa dan kabar sebentar.

7. Entah kode atau bukan kamu sering sadar kalau barang-barang darimu masih sering dia pakai. Terawat dengan baik pula. Waduuuhh

ciyeee masih disimpan

ciyeee masih disimpan via blog.reservasi.com

Yang namanya kesal sama orang, nggak akan deh barang-barang yang pernah diberikan tetap digunakannya. Jangankan digunakan, disimpan aja malas. Hal ini berbeda dengan mantan yang masih ada rasa dan siap mengambil hatimu kembali. Barang-barang pemberianmu tentu masih disimpan dengan baik dan dipakai juga olehnya.

8. Foto kalian berdua masih dia simpan rapi. Nggak ada yang dihapus dari sosial medianya. Tandanya dia masih mengakui mu

dia akan ingat momen ini

dia akan ingat momen ini via cirengstory.wordpress.com

Secara nggak sengaja kamu menemukan fakta kalau foto-foto kalian berdua masih tersimpan rapi di ponselnya. Bahkan disimpan dalam folder khusus sama dia.

Dia juga nggak menghapus foto kalian dari sosial medianya, seperti mantan kebanyakan. Hmmm…kalau begini bisa jadi dia masih memendam perasaan.

9. Seusai putus ternyata dia masih jomblo atau main-main aja sama teman lawan jenisnya. Ya dirimu memang mantan terindahnya.

emang kamu susah dilupain ;p

emang kamu susah dilupain ;p via yoontaeyeon.wordpress.com

Bila kabar berhembus tentang dirinya yang masih betah jomblo setelah putus sama kamu, bisa jadi kamu memang mantan terindah bagi dirinya. Walau dia juga dikabarkan punya banyak teman lawan jenis yang akrab tapi nggak ada yang diseriusi, ya kamu memang sulit dilupakan olehnya. Pilihannya 2. Dia butuh waktu lama untuk melupakanmu atau dia memang masih berharap untuk bersamamu lagi.

Kalau beberapa hal tadi kamu rasakan, berarti perlu mewaspadai mantanmu nih. Karena bisa aja dia ingin memulai lembaran baru lagi bersamamu. Kamu yang masih ada rasa, silahkan tersenyum menyambut sikapnya. Namun tetap hati-hati ya, karena kamu tentu nggak mau jatuh ke lubang yang sama kan?

Untukmu yang nggak ada rasa, ya udah tahu kan cara meghadapi mantan yang seperti itu bagaimana? Pokoknya kalau 9 hal ini kamu rasakan, itu ada kemungkinan dia mengajak kamu balikan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini