5 Tips Lancarkan Hubungan Ketika Kamu Mulai Banyak Konflik Dengan Dia

Dengan segala manis-pahitnya, pacaran menjadi hal menarik untuk dibicarakan baik dengan teman, sahabat, sampai ke orang tua. Dari cinta ke benci lalu ke cinta lagi lalu ke benci. Sungguh, pacaran adalah menyenangkan. Namun, perlu diingat. Pacaran tidak selamanya indah. Seperti biasa, ada cekcok, beda pendapat dalam pacaran. Berikut adalah 5 tips agar hubunganmu dengan pacar aman, lancar, damai, dan sejahtera (amin) :

 <>1. Samakan Jam Tidur dan Bangun
Tidur-tidur & Bangun-bangun

Tidur-tidur & Bangun-bangun via https://cdn.psychologytoday.com

Apa pentingya samakan jam tidur dan bangun?

 Sepele memang, tapi ingatlah lebih baik mencegah daripada mengobati. Menyamakan jam tidur dan bangun bisa mengurangi resiko-resiko konflik sekitar 40% loh. Dikarenakan waktu yang kalian lewati sama, sama-sama sibuk atau sama-sama tidur.

<>2. Ingat Kebaikan Dia Saat Ada Konflik
Berdamailah selalu

Berdamailah selalu via http://cdn1.theodysseyonline.com

Boro-boro inget. Pokoknya kesel ya kesel!

Guys, yuk, dilatih. Inget kebaikan dia pas lagi marah banget. Susah memang, tapi it's difficult not impossible. Cobalah ingat kebaikan apa yang paling kamu rasa berkesan sekali. Bisa mencairkan emosi kamu jadi cair loh. (yaiyalah~)

<>3. Kalau Ada Hal Yang Tidak Kamu Suka, Katakan Padanya
Ngobrol sambil nge-teh asik juga

Ngobrol sambil nge-teh asik juga via http://www.onrelationship.com

Inget bro, sis, komunikasi adalah pilar utama tiap hubungan!

Kalau ada hal yang menyinggung perasaan, mengganjal, ga enak, ya, dibicarakan dengan baik. Pilih-pilih waktu juga, ya. Kalau ada yang ga suka langsung ngomong, sih, bisa gawat. Intinya bicarakan apa yang menjadi ke-engga ena-kan itu. Jangan diem aja, dikumpulin, terus bubar!   

<>4. Ga Usah Gengsi Buat Bilang Maaf, Tapi Jangan Gampang Bilang Maaf

Panjang uga judulnya. Yah, intinya mah..... scroll aja guys, di bawah dijelasin kok 

Minta maaf itu penting lho! Serius. Namun, kalau keseringan minta maaf juga.... malesin juga. Berjanjilah pada diri sendiri besok harus ada perubahan. Hari ini boleh salah, tapi besok jangan jatuh ke kesalahan yang sama. Teruslah belajar menjadi pacar yang baik karena hidup adalah belajar tanpa akhir.  

<>5. Bawa Doa

Mau bagaimana pun juga, sebuah hubungan berlangsung pasti dpt izin tuh dari Yang Maha Kuasa

Bawalah nama dia dalam doamu guys. Lagi seneng doain, lagi kesel juga doain. Ingatlah kekuatan doa kadang surprise banget! 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE