Karena Sakit Tak Menghalangi Kamu Untuk Bisa Menikmati Liburan, Ini Tips Mengisi Liburan ala Pasien Gagal Ginjal Kronis (GGK)

1. Menginap di hotel berbintang

Menikmati kemewahan yang ga selalu mahal

Menikmati kemewahan yang ga selalu mahal via https://cdn.pixabay.com

Beruntung kita hidup di dunia modern yang semua bisa dilakukan dengan bantuan internet, itu sangat membantu kaum GGK. Dengan bekal situs online sudah dapat memilih berbagai hotel yang nggak jauh dari rumah. Yes, hotel merupakan tempat yang paling nyaman untuk melepas kepenatan di rumah sekaligus mencari suasana baru.

Advertisement

Note: Cari hotel bintang 4 atau lebih karena pelayanannya nyaman, cari dekat rumah agar aman, dan biar irit hindari peak season (sebagai informasi di sekitar Jakarta harga menginap di hotel berbintang masih ada yang dibawah Rp 500.000,- per malam).

2. Berenang di water boom

Ingat pilih prosotan yang medium saja

Ingat pilih prosotan yang medium saja via https://cdn.pixabay.com

Meskipun tidak boleh terlalu lelah, namun kaum GGK masih bisa loh menikmati berenang di water boom. Hanya saja harus tahu diri dan jaga kondisi. Kalau hanya main prosotan beberapa meter saja masih oke lah. Kuncinya adalah tidak ngoyo, yang penting happy. Soal biaya, tidak perlu kuatir. Sekarang banyak situs online yang menyediakan tiket promo water boom. Di kota-kota besar juga banyak kok.

Note: Tahu diri, usahakan jangan sampai kelelahan, cari water boom dekat rumah, hunting tiket promo di berbagai situs online.

Advertisement

3. Makan-makan bareng teman

Kesukaan @Ferdiyansyah

Kesukaan @Ferdiyansyah via https://cdn.pixabay.com

Kaum GGK boleh makan apa saja hanya tidak boleh terlalu haus, karena konsumsi air minum dibatasi sekitar 600 ml per hari atau 3-4 gelas belimbing. Eit.. tapi nggak menyurutkan kemauan untuk makan-makan, apalagi traktir teman (kipas-kipas uang THR hehe…).

Note: Join komunitas pecinta makanan agar update tempat makan terbaru, makan secukupnya dan pilih makanan berkuah jadi nggak perlu beli minum (Irit plus sehat bagi GGK).

4. Belajar kerajinan tangan

Advertisement
Gantungan kunci unyu dari kain flanel

Gantungan kunci unyu dari kain flanel via http://cendramatakeren.blogspot.co.id

Tidak ada salahnya belajar bikin kerajinan tangan. Selain untuk mengisi waktu luang, meningkatkan kreatifitas bahkan bisa nambah uang jajan. Kayak salah satu temen ferdi nih, ngejahit kain flanel. Hasilnya lumayan loh kalau kita suka dan fokus.

Note: Pilih kegiatan yang disukai dan coba kembangkan sebagai bisnis, tidak masalah mulai dari kecil-kecilan yang penting happy menjalaninya.

5. Nonton film di bioskop

Film India oke juga loh

Film India oke juga loh via https://cdn.pixabay.com

Hiburan penghilang stres yang mempan adalah nonton Bioskop, tanpa lelah, tinggal duduk manis dan menikmati cerita hingga the end. Jika memang tidak ada teman atau pacar atau saudara yang bisa diajak, tak masalah nonton sendiri.

Note: Pilih genre film yang bikin relax, kalau bisa hindari film action dan film Horor. Namun tetap usahakan ajak teman ya. Siapa yang mau diajak nonton GRATIS tunjuk tangan….

6. Aktif di media sosial

Update status is wajibun

Update status is wajibun via https://cdn.pixabay.com

Lagi bosen di rumah? Tapi badan kurang fit dan nggak bisa ikut nongkrong-nongkrong teman, dont worry. Zaman sekarang banyak medsos. Meskipun kata sebagian orang medsos bikin yang dekat jauh dan yang jauh dekat, namun bagi kaum GGK medsos sangat membantu untuk terhubung dengan perkembangan dunia terkini. Biar tetap kekinian, pun menjaga silahturahmi dengan teman-teman tanpa harus bersusah payah keluar rumah. Bagi yang hobi nulis, dapat sharing pengalaman atau tips untuk sesama kaum GGK lainnya di medsos, jadi ngurangi penyebaran berita hoax ya, kan?

Note: Punya akun di berbagai medsos, cari wifi gratisan misal memanfaatkan fasiltas kantor saat jam istirahat (hehehe), pilih paket internet promo (pilih HP dual SIM Card untuk gonta ganti kartu perdana khusus internet murah).

Intinya adalah tidak boleh putus asa dan bermalas-malasan, selama napas hidup masih berhembus menikmati hidup yang telah Tuhan berikan adalah salah satu wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

Salam GGK!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Occupation : Fulltime Reader | Partime Writer || Hobby : Collect moment not things

8 Comments

  1. Ria Yunica berkata:

    Teruskan hobby positifnya bu … Nice article …. Cia yo ferdi !!!

CLOSE