Kuliah Sambil Kerja

Sekarang saya menjalani smester akhir, yaitu semester 8 yang jika Tuhan berkehendak saya akan wisuda tahun ini.

Nah apa hubungannya dengan kuliah sambil kerja?

Begini ceritanya.
Saya akan mencoba menceritakan mulai saya niat ingin kuliah, pada tahun 2010 sampai 2011 saya bekerja di sebuah PT Charon Phokpan di Pekan baru, dan saat itu saya punya adek kelas tiga SMA. Saya sudah berjanji saat itu jika adekku nanti selesai sekolah, saya ingin menyekolahkan dia ke jenjang yang lebih tinggi yaitu kuliah dan biayanya akan saya tanggung semuanya, yang saya pikir saat itu adalah supaya adekku tidak seperti saya sebagai buruh kasar, hehehehe

 <>1. why not?
www.lumbanpea.com

www.lumbanpea.com via http://www.lumbanpea.com

Tapi waktu menjawab beda dengan apa yang saya pikir dan harapkan, di akhir sekolahnya adek saya malah berulah, hahhaha biasalah terpengaruh oleh teman-temannya mungkin. Tapi sebenarnya adekku sangat baik, ganteng lagi, dia paling ganteng di antara kami.

<>2. Umrah
kampus dompak

kampus dompak via http://www.lumbanpea.com

Setelah saya tau adekku sudah gak serius lagi sekolah biarpun akhirnya memang lulus namun saya sudah sempat kecewa, dan akhirnya saya ngomong dengan orang tua saya karena adek seperti itu, jadi saya bilang saya ajah yang kuliah klo gitu, dan Puji Tuhan orang tua saya merestuinya .

Tapi saat itu saya juga sadar bahwa saya ini orang miskin, yang tidak punya apa apa dan saya ini adalah anak petani, tapi saya bangga menjadi anak petani sangat bangga. Karena dengan bertani kami enam bersaudara semuanya bisa sekolah sampai lulus SMA dan satu yang paling kecil masih SMP.

<>3. Bintan sayang

Baiklah, kita lanjut lagi dengan kuliah sambil kerja
 

Tahun 2012 tepatnya bulan 4 mulailah pendaftaran di Universitas Maritim Raja Ali Haji, kebetulan kakak saya yang no 2 merantau di situ. Jadi kami sering nelpon sama kakak itu dan akhirnya setelah kami cerita panjang lebar, kakak itu memberitahukan bahwa ada penerimaan mahasiswa baru di Universitas tersebut. Dan saya langsung ke sini dengan tujuan dan niat serta restu dari kedua orang tua saya.

<>4. Thank you Lord
Terimkasih Tuhan

Terimkasih Tuhan via http://www.lumbanpea.com

Saya sampai di Tanjung pinang hari Sabtu, Minggunya saya di ajak jalan-jalan ke sebuah pantai yang sangat indah, kalo kalian orang pinang pasti tau namnya, TRIKORA nama pantainya.

Setelah itu, karena masih melengkapi syarat-syarat mendaftar kuliah. Saya sadar saya bukan anak orang kaya, saya niat dan berdoa supaya saya bisa sambil kuliah biarpun belum tau nantinya di terima atau tidak, Hari seninnya saya melamar di sebuah PT Ramayana Dept Store. Dan puji Tuhan saya diberikan kesempatan saat itu juga untuk bekerja di sana

<>5. Ramayana
Ramayana tanjung pinang

Ramayana tanjung pinang via http://www.lumbanpea.com

Memang saya akui saat itu mujizat Tuhan hadir dalam hidupku, hari pertama melamar, langsung intervew dan langsung disuruh kerja saat itu juga, luar biasa bukan? Heheheh

Seminggu saya kerja, berkas pun sudah sudah siap semua, dan harus ujian padahalkan kalau buat anak baru belum bisa off dalam jangka dua minggu, setelah saya ngomong sama kepala counter saya mau ujian, dan ternyata Puji Tuhan lagi saya diberikan off dan ikut ujian.

Tau gak sobat semua, saat itu saya ujian jalur Mandiri. Ujiannya sangat susah bahkan saya gak bisa jawab sama sekali, soalnya mengenai Kepulauan Riau setengah. 

 

Entah kenapa Tuhan mempercayakan Jurusan Ekonomi buat saya. saya waktu sekolah lulusan AUTOMOTIF dan paling mengherankan saat ujian saya memilih jurusan hukum eh ternyata masuknya di Ekonomi Akuntansi..hahahhah...Lucu kan? Ketawa donk sobat

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

hormatilah ayah dan ibumu, supaya lanjut umur mu di tanah yang diberikan Tuhan Allah kepadamu

CLOSE