Single? Tenang, 5 Kekuatan Ini Akan Membuatmu Bangga Jadi Single!

 

Single, atau beberapa menyebutnya jomblo, mungkin bagi beberapa orang status ini kurang menyenangkan bagi mereka yang menyandangnya. Terlebih, orang-orang yang bukan single atau jomblo seringkali membuat kita yang sebenarnya bisa melalui ini tanpa gunjingan atau becandaan, yang seakan-akan menempatkan mereka yang single atau jomblo jadi semacam kesalahan.

Namun, satu hal yang para non-single tidak sadari adalah, para single memiliki semacam “kekuatan” yang tidak dimiliki non-single, dan tentunya bisa membuat para non-single iri kepada kamu. 5 kekuatan dalam tulisan ini akan membuatmu lebih percaya diri kepada mereka yang bukan single.

 <>1. Kekuatan Waktu, tidak adanya pacar membuatmu memiliki waktu luang untuk mengembangkan diri
waktu luang = aktivitas baru

waktu luang = aktivitas baru via http://www.euba.sk

Seringkali mereka yang memiliki pacar merasa tersandera karena totalitas yang harus diberikan untuk menjalankan hubungan, seperti menyediakan waktu yang lebih banyak bagi pasangan. Bagi mereka yang single, waktu yang lebih banyak bisa mereka gunakan untuk pengembangan diri.

Kamu bisa mengikuti ekskul, magang, mengunjungi berbagai pameran atau museum, bahkan kamu bisa melatih diri untuk mulai membuat usaha sendiri. Dengan menjadi single, kamu berkesempatan untuk bertemu banyak orang dan membuat kenangan seperti bertualang dan aktivitas berkelompok lainnya menjadi lebih beragam.  

<>2. Kekuatan Fokus, tidak adanya pacar membuatmu bisa membuat rencana dan fokus dalam menjalaninya
fokuslah pada hal yang kamu ingin kembangkan

fokuslah pada hal yang kamu ingin kembangkan via http://melissamcphail.com

Ketika menjalani hubungan, orang-orang yang bukan single cenderung mengingat setiap momen-momen indah yang mereka jalani bersama pasangannya, namun mereka lupa bahwa hubungan tersebut tidak berlangsung selamanya dan selalu ada hal lain yang harus dilakukan untuk masa depan.

Mereka yang single bisa menjadi orang ambisius dengan membuat berbagai perencanaan dan memasang tenggat waktu untuk memenuhinya. Dengan perencanaan, mereka yang single akan mulai menjadi dewasa dengan memenuhi komitmen untuk kebaikannya sendiri.

<>3. Kekuatan Kreasi, tidak adanya pacar bisa membuatmu berbeda dengan mereka yang bukan single melalui hasil karyamu
karya adalah bagian dari yang membedakan kita dengan orang lain

karya adalah bagian dari yang membedakan kita dengan orang lain via http://www.huffingtonpost.com

Waktu luang yang kamu peroleh karena tidak memiliki pasangan bisa kamu jadikan ajang pembuktian. Kamu bisa menghasilkan berbagai karya yang menunjukkan kualitas dirimu, seperti tulisan yang kamu publikasikan di blog atau website, melakukan perjalanan untuk mengambil foto dan membuat galerimu sendiri, dan berbagai aktivitas lainnya.

Kamu bisa melakukan itu setelah menyadari potensimu,dan ketiadaan pacar bisa kamu jadikan dorongan untuk menjadikanmu orang yang pantas dengan bakat dan hasil karyamu. Siapa tahu, ketika kamu memiliki pacar nantinya,kamu bisa bertukar pengetahuan dengan pasangan.

<>4. Kekuatan Observasi, tidak adanya pacar membuatmu bisa belajar jadi pasangan yang baik dengan mengamati mereka yang non-single
look around yourselves

look around yourselves via https://fluidreview.com

Sebagai seseorang yang tidak memiliki pasangan, selalu ada cerita yang berseliweran mengenai bagaimana tidak selamanya pacara berlangsung mulus,salah satu akibatnya adalah perilaku yang tidak memenuhi komitmen dalam menjalani hubungan,semisal selingkuh.

Dengan mengamati dan mendengar, kamu bisa menjadi lebih dewasa dan komitmen dalam menjalani hubungan dengan menjauhi berbagai sifat dan perilaku yang dapat menggagalkan jalannya suatu hubungan. Sifat dan perilaku tersebut bisa kamu pelajari dengan menjadi pendengar dan pengamat yang baik.

<>5. Kekuatan Cinta Diri, tidak adanya pacar membuat kamu bisa memberikan perhatian bagi dirimu sendiri
jangan pernah lupakan bahwa dirimu yang terbaik

jangan pernah lupakan bahwa dirimu yang terbaik via http://hellogiggles.com

Banyak orang yang tertekan karena berhentinya sebuah hubungan dan itu berdampak pada hubungannya dengan orang lain. Mereka lupa bahwa, sebanyak apapun orang istimewa yang mereka temui dalam hidup mereka, tetap diri mereka yang harus mereka cintai terlebih.

Dengan 4 kekuatan yang sudah disebutkan sebelumnya, mereka yang single mampu mengenal diri mereka sendiri dan dengan pencapaian yang sudah mereka capai, mereka tahu bagaimana menghibur diri mereka sendiri tanpa hadirnya pasangan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Mencoba santai dan bahagia

4 Comments