8 Tempat yang Jadi Favorit Para Hantu. Bukan Cuma Malam Hari, Siang Pun Mereka Bisa Muncul di Sini!

Pasti kalian sudah nggak asing lagi sama yang namanya hantu. Hantu sering dikaitkan dengan roh jahat yang suka mengganggu, tapi ada sebagian orang yang mengatakan hantu itu tidak menggangu dan hantu hanya menampakkan dirinya untuk dipercayai. Tapi apakah kamu tahu tempat yang paling banyak dihuni hantu? Tempat itu pasti sudah tidak asing lagi dalam kehidupan sehari-hari kamu dan berikut daftar tempat yang sering dihuni oleh hantu.

 <>1. Jangan sendirian ke pasar malem-malem ya, serem!
Cerita pasar angker

Cerita pasar angker via http://www.lidermisteri.com

Pasar adalah tempat yang sering dihuni oleh hantu. Dalam syariat Islam diceritakan hantu menancapkan benderanya di pasar. Pasar tempat yang selalu ramai pada pagi dan sore hari, tetapi pada malam hari pasar tidak lebih dari tempat yang bau dan dihuni oleh banyak hantu. Kebayang nggak kalau kamu malam hari lagi di pasar sendirian pasti serem.

<>2. Jalanan jadi tempat favorit berkeliaran para hantu
Jack The Ripper

Jack The Ripper via https://www.tripadvisor.co.uk

Hantu suka sekali berkeliaran di lorong-lorong atau jalanan. Selain itu, jangan biarkan anak-anak berada di jalanan pada malam hari karena hantu itu berkeliaran dan melakukan penculikan (bukan mitos yang dibuat untuk menakuti anak-anak). Selain itu, di jalanan pasti sering terjadi yang namanya kecelakaan tragis, apa lagi yang meninggal dan bergentayangan (biasanya yang darahnya masih ada di tempat perkara).

<>3. Hantu juga suka berada di kandang hewan, lho
Desa adat suku

Desa adat suku via http://travel.detik.com

Kandang hewan adalah tempat yang menjijikkan contohnya unta, kambing, dan sapi. Tempat ini sangat bau karena hewan buang air besar maupun kecil di kandangnya dan tidak dibersihkan oleh pemiliknya. Inilah faktor utama yang menjadikan hantu suka pada tempat ini, apa lagi ada yang menceritakan adanya hantu lembu hitam.

<>4. Pernah digangguin pas di toilet? Bisa jadi si hantu lagi ada di sini
Gold toilet

Gold toilet via http://www.newyorker.com

Toilet adalah tempat yang banyak hantunya. Seperti yang kalian ketahui bahwa hantu suka tempat yang lembah dan kotor, dan banyak orang mendapatkan gangguan ketika berada di dalam kamar mandi. Selain itu, di kamar mandi ketika malam hari akan terlihat menyeramkan, meskipun lampu sudah terang tapi tetap saja terasa merinding. Apa lagi kalau sendiri. Bener nggak?

<>5. Istana hantu ada di lautan!

Lautan adalah tempat yang sering dihuni oleh hantu karena iblis meletakkan singgasana atau istananya di laut dan mengutus pasukannya. Segitiga bermuda berada di tengah laut dan di sana sering terjadi hilangnya pesawat. Ada yang menyatakan di segitiga bermuda adalah tempatnya singgasana iblis.

<>6. Rumah yang kosong sekian lama. Hati-hati ya kalau ke sana!
Empty house

Empty house via https://www.flickr.com

Hantu suka dengan tempat yang rusak dan kosong. Hal ini dikarenakan, tempat yang rusak dan kosong biasanya kotor dan sunyi. Jelas saja bila hantu suka dengan rumah kosong, maka dari itu kalian jangan tinggal di permukiman yang terdapat rumah kosong karena itu sama dengan kamu tinggal di kuburan.

<>7. Kuburan tempat mangkalnya para hantu
Kampung setan

Kampung setan via http://www.lidermisteri.com

Kuburan adalah tempat yang sangat di favoritkan oleh para hantu. Hal tersebut dikarenakan kuburan memiliki keadaan yang selalu sepi dan jarang sekali orang yang lewat, karena itu kuburan dipakai untuk tempat mangkalnya hantu. Harus diingat, yang bergentayangan di kuburan bukan orang yang dikubur di situ saja yah.

<>8. Tubuh manusia pun ada, di mana para hantu bisa mengendalikan kita!

Meskipun tubuh manusia sempit, jangan kira tidak ada hantu di dalam tubuh kita. Justru tubuh manusia adalah tempat yang paling di favoritkan oleh hantu, karena hantu bisa mengendalikan manusia atau merasuki manusia dan berbuat yang tidak biasa dari sifat kita yang asalnya pemalu jadi nggak punya malu, yang asalnya penyabar jadi pemarah.

Jadi hati-hati ya, sering-sering berdoa dan mendekatkan diri pada Tuhan, agar nggak dirasuki para hantu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

16 Comments

  1. Ichlas Fuadi berkata:

    Hehehehe,, kyaknya masih baru y ,,, semangat nulis terus

  2. Komen Date =>15:31:13 24/04/2017 <= 934 cuman lewat aja ? . => :* : “senin” =>xmxxiemzxjaegimjrxpl<=

  3. Om Broer berkata:

    Hantu itu makanannya bangkai/kotoran mereka sukanya di tempat yang ada makanannya berbau dan basah atau lembab. Sumur, sungai, kamar mandi, spiteng/pembuangan limbah, kuburan.

  4. Febriandi Amri berkata:

    dalam syariat islam kaga ada yg namanya hantu. yang ada syetan.

CLOSE