6 Hal yang Harus Kamu Ketahui Sebelum Menjalani Hubungan LDR

Long Distance Relationship (LDR) adalah salah satu realita dalam berpacar yang cukup menguras perasaan dalam menjalaninya. Setiap detik yang dulu selalu dihabiskan berdua kini harus terpisahkan oleh jarak dan bahkan waktu. Kamu yang akan menjalani LDR pun juga dipaksa untuk bisa menyesuaikan dirimu dengan kondisi yang ada saat ini. Kamu pun juga harus menyadari bahwa LDR sedikit banyak akan mengubah pola kehidupanmu.

Advertisement

Berikut ini 6 hal yang harus kamu persiapkan sebelum menjalani hubungan LDR agar kamu tidak kaget ketika akan menjalani hubungan secara LDR.

1. Dulu kamu sering beranggapan kalau sedih-sedihan pas LDR itu lebay, tapi sekarang kamu bakal sadar kalau anggapanmu itu salah.

Ada kalanya teman kita yang lagi LDR selalu merasa sedih, tapi ingat ketika kamu akan memulai hubungan dengan pacarmu secara LDR, kamu akan segera merasakan bagaimana perasaan yang dirasakan temanmu saat itu. Kemana-mana selalu berdua dan tiba-tiba harus menjalani hari-hari sendirian, di situ kamu akan tersadar kalau anggapanmu sebelumnya tentang LDR adalah salah.

Advertisement

2. Dulu satu-satunya penghalang kalian untuk bertemu adalah jadwal pribadi yang bertabrakan, sekarang tidak hanya jadwal saja tetapi juga hari libur hingga harga tiket.

Dulu

Advertisement

cewek: yang, kita ketemuan yuk besok selasa, udah kangen nih

cowok: kalau hari rabu aja gmn? Aku selasa ada kuliah nih

cewek: oh yaudah gapapa rabu aja.

Sekarang

cewek: yang kangen nih pengen ketemu.

cowok: aku juga, tanggal 9 April aku balik ya..

Awal Bulan April

Cowok: yang maaf ya kayaknya aku gak jadi balik, tiket pesawat lagi gak ada yang promo nih, udah gitu tagihanku lagi tinggi bulan ini 🙁

cewek: yaudah gapapa, semoga aja ada kesempatan lain hari 🙂

3. Bandara/stasiun bisa jadi tempat paling indah sekaligus tempat paling mengerikan bagi kamu.

http://freshpatrol.com/wp-content/uploads/2013/09/Long-Distance-Relationship.jpg

Kamu akan merasa senang sekali ketika tiba di bandara/stasiun karena itu artinya kamu akan segera bertemu dengan doi. Tapi ingatlah ketika kamu harus kembali ke wilayah kerja/kuliahmu, bandara juga lah yang akan menjadi tempat penanda bahwa kamu harus kembali menerima kenyataan harus berpisah dengan pacarmu.

4. Dulu mungkin kalian kadang merasa bosan atau jenuh dengan pasangan, tapi ingatlah ketika kalian LDR, setiap detik waktu kalian saat bertemu akan terasa sangat berharga.

Mungkin dulu bisa saja kalian sering saling ngambek atau berantem tiap kali kalian bertemu. Tapi kini cerita akan berbeda. Setiap detik pertemuan Kalian akan terasa sangat berharga sehingga kalian akan memanfaatkan waktu-waktu ini secara berkualitas. Kalian akan merasa sayang untuk menghabiskan waktu yang mungkin hanya seminggu dalam setahun hanya untuk bertengkar atau saling ngambek.

5. Tempat-tempat yang dulu selalu dikunjungi berdua akan memiliki makna memori yang luar biasa besarnya.

Tempat-tempat seperti rumah makan atau tempat nongkrong yang biasa kalian singgahi akan memiliki makna yang berharga sekali. Ketika kamu melewati atau bahkan hanya sekedar teringat tempat-tempat tersebut, seketika itu hatimu seakan menjerit dan berteriak "aku pengen kembali"

6. Dulu mungkin kamu merasa sayang buang-buang pulsa untuk menelpon doi, tp kini pulsa telpon pasti akan terasa tak berarti asalkan bisa tetap mendengar suaranya yang jauh di sana.

Mungkin dulu kamu enggan untuk menghabiskan pulsamu untuk menelpon doi karena setiap kali ingin bertemu, kalian dengan mudah bisa bertemu. Tapi kini, kamu akan merasa bahwa pulsa telpon bukanlah hal yang berharga asalkan bisa mendengar suaranya yang jauh berada di sana dan memastikan bahwa dia baik-baik saja.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE