Ada 6 Hal yang Sebenarnya Menjadi Jolmblo Itu Menyenangkan

Selama ini menjadi seorang jomblo adalah hal yang menakutkan, padahal tidak seperti itu juga. pada kenyataannya ada beberapa orang yang sengaja memilih tetap sendiri dibanding mempunyai pasangan. kembali ke persepsi personal, tapi disini kita membahas orang yang tetap menikmati kesendiriannya, Inilah 6 hal yang membuat "mengapa menjadi jomblo tetap bahagia".

1. JAUH DARI PERSELISIHAN ATAU BEDA PANDANGAN
Memang dalam suatu hubungan pasti ada yang namanya beda pemahaman, beda pendapat. wajar saja jika 2 orang manusia punya pandangan berbeda mengenai suatu hal. tidak dalam hubungan asmara saja, persahabatan juga bisa terjadi hal itu. namun ada hal yang perlu diperhatikan ketika kita memilih pasangan ada yang harus dipertahankan yaitu komitmen. apalagi yang sengaja ingin mencari pasangan hidup, kita harus menjaga pasangan dengan komitmen, namun jika terjadi perselisihan apa kita bisa mempertahankan komitmen tersebut? jika kita tidak bisa mempertahankan maka muncul masalah baru, yaitu perpisahan. beda halnya dengan sahabat jika terjadi perselisihan, ada perumpaan "nanti juga kalau sudah baikan bisa main bareng lagi." mungkin, ada pasangan yang baikan lagi setelah terjadi perpisahan, komunikasi kembali tapi sudah beda namanya menjadi mantan tidak seperti sahabat mau sampai kapanpun namanya tetap menjadi sahabat

https://1.bp.blogspot.com/-ILhoWklkYZ8/WOLh4QsiSNI/AAAAAAAAAGg/U-rWBtbn8Nok2AJ2v4AEYi1LvcJTf4PvgCLcB/s1600/16389-happy-girl-in-a-summer-dress-1920×1200-girl-wallpaper2__1_-1024×606.jpg

2. JODOH TERBAIK MEMANG SELALU DATANG DI WAKTU TERBAIK
Pernah mendengar Jomblo Theory "Jodoh akan datang diwaktu yang tepat, kalau sekarang belum waktunya" jadi bagi para jomblo yang sampai saat ini memilih sendiri, ia yakin jika sekarang memang belum waktunya, belum tepat. nanti jika sudah waktunya ia akan berpasangan juga. jadi tak perlu cemas apalagi galau hanya soal pasangan. yakin suatu saat akan datang pangeran kalau kitapun sudah merasa siap.

https://2.bp.blogspot.com/-WTo8eKTsDm8/WOLiNyx6OLI/AAAAAAAAAGk/JEor4kcMtOYOebViAne5NqPeDicv8lNrACLcB/s1600/bigstock-Happy-woman-with-headphones-re-47401498-e1377603609636.jpg

3. TERBIASA MELAKUKAN HAL SENDIRI MEMBUAT JOMBLO TIDAK BERGANTUNG PADA ORANG LAIN
Jika kamu hai para jomblo terbiasa melakukan hal sendiri mulai dari pergi kemana-mana sendiri tanpa didampingi pasangan kamu patut bersyukur karena jika kamu berumah tangga nanti jadi tidak selalu menggantungkan diri pada suamimu. dan suami kamu tak perlu khawatir kamu minta bantuan sama pria lain, karena kamu memang terbiasa melakukan hal sendiri. bukan berarti tak butuh bantuan orang lain, tapi hanya saja kamu tak harus merepotkan orang lain terus. selagi bisa dikerjakan sendiri kenapa tidak?

https://3.bp.blogspot.com/-CSwpSd_fHB8/WOLii6U-fzI/AAAAAAAAAGo/8BEZCm6zkagAMuF9DATcvQw5vwDB5vXhACLcB/s1600/635944573762205951-1070564266_a%2Bthankyou.jpg

4. JOMBLO PAHAM APA ITU CINTA SEJATI
Bagi yang sudah lama jomblo, mungkin untuk orang seperti kita ini berpikir kenapa dia bisa betah berlama-lama sendiri. padahal kalau dilihat bisa saja dia mendapatkan pasangan, kita yang baru putus saja sudah buru-buru cari pengganti agar ada yang menemani ada teman curhat, kok dia bisa santai begitu sih? karena jomblo tidak selalu melihat yang berpasangan itu diartikan cinta, apalagi baru masa penjajakan dalam artian pengenalan satu sama lain, kalau sudah mengetahui kelebihan atau kekurangan masing-masing biasanya yang sudah-sudah malah bubar ditengah jalan, seperti yang dikatakan pada point pertama kalau memang niat jalin hubungan seharusnya bisa berkomitmen, tapi zaman sekarang ini sulit mempertahankan komitmen lebih tertarik cari yang baru, tidak mau memperbaiki hubungan yang sedang dijalani. jadi buat yang jomblo lebih baik sabar untuk dapat yang tepat ketimbang harus berganti-ganti pasangan.

https://3.bp.blogspot.com/-ZNilJVLqs1E/WOLjMyARuyI/AAAAAAAAAGs/YsTHEk0wtWwF3C18m9FVQNN20IQh2hoXwCLcB/s1600/girl_field_jump_happy_bright_nature_67317_2048x1152.jpg

5. MENJADI JOMBLO BISA MENGHARGAI HUBUNGAN DAN WAKTUyak sekarang ini orang yang sedang menjalin hubungan menghabiskan waktu luangnya untuk pasangan, entah itu melakukan hobi bersama dsb. namun ketika ada masalah, mereka tetap tidak bisa menghadapinya. Mengapa? padahal seharusnya mereka yang menjalin hubungan, sudah bisa mengetahui karakter masing-masing pasangan. harusnya bisa mencari solusi agar dapat mempertahankan hubungan bukan memilih jalan masing-masing. lalu buat apa adanya hubungan tapi hanya ingin senang-senangnya saja? bukan nya dengan menjalin hubungan kita seperti membangun sebuah tim agar tujuan nya bisa tercapai. kalau begini belum bisa dikatakan pasangan karena masih lebih memenangkan ego masing-masing dibanding untuk melanggengkan suatu hubungan. jadi buat jomblo lebih baik memilih sendiri daripada harus menghabiskan waktu, menurut jomblo yang namanya pasangan harus mau menerima kekurangan dan kelebihan dari pasangannya tersebut. dengan begitu jomblo lebih menghargai hubungan dan setiap waktu yang dijalani

https://4.bp.blogspot.com/-rSSNufYyEUM/WOLjT5Fd6kI/AAAAAAAAAGw/8R-1v5kuAsUeZ1-frLroFv324z8dSaQyACLcB/s1600/alone-girl-wa.jpg

6. MEMPUNYAI BANYAK WAKTU UNTUK MENGEMBANGKAN BAKAT
Nah selagi muda, lebih baik manfaatkan waktu luang untuk mengembangkan potensi. karena hidup tidak cukup hanya memikirkan cinta. Toh jodoh itu memang unik, ketika kita mengejar cinta dia malah menjauh, namun ketika sengaja melupakan lalu menyibukkan diri tiba-tiba dia muncul dihadapan kita. jadi lebih baik kita mempersiapkan diri menjadi pilihan terbaik dan pastikan bahwa diri kita memang layak diperjuangkan.

https://2.bp.blogspot.com/-DWVOiQbajXA/WOLje65B07I/AAAAAAAAAG0/mq4uG31Vf_wmDdm8OvkwrU_rtQ–L4fgwCLcB/s1600/keep-calm-and-be-single-happy.png

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Ordinary Woman