Cabut Gigi Atas Menyebabkan Kebutaan?

Cabut Gigi Atas Menyebabkan Kebutaan?

Mitos ini berkembang cukup luas di masyarakat, yang menyebabkan masyarakat jadi enggan untuk mencabutkan giginya yang sudah tidak bisa dirawat lagi. Untuk itu saya katakan bahwa mitos Cabut Gigi atas menyebabkan kebutaan itu adalah SALAH.

Pencabutan gigi yang dilakukan sembarangan memang bisa membahayakan. Namun, tidak sampai menyebabkan kebutaan, hanya yang dikhawatirkan adalah terjadinya infeksi yang mengakibatkan bengkak. Kemungkinan yang dapat terjadi adalah adanya infeksi sebelum atau sesudah pencabutan gigi, dimana infeksi menyebar sampai ke organ mata. Perlu ditekankan disini bahwa tidak hanya pencabutan gigi yang memiliki resiko seperti ini, setiap tindakan operatif pada daerah kepala memiliki resiko serupa.

Untuk mengantisipasi resiko infeksi, sebelum tindakan operatif apapun, termasuk daerah kepala, khususnya pencabutan gigi, dilakukan pemeriksaan untuk memastikan tidak ada infeksi dan peradangan disekitar area tindakan. Bila terdapat infeksi dan peradangan maka sebelumnya harus ditangani dengan pemberian obat. Setelah tindakan Cabut gigi, diberikan juga obat sebagai antisipasi munculnya infeksi, mengingat infeksi sangat mudah menyebar melalui pembuluh darah yang terbuka.

Dilihat dari sisi anatomi, tidak ada keterkaitan langsung antara saraf mata dan gigi. Kedua saraf keluar dari otak dalam keadaan terpisah melewati jalur yang berbeda pula. Sehingga dapat dikatakan bahwa pencabutan gigi itu sendiri tidak terkait langsung dengan komplikasi yang melibatkan organ mata.

Walaupun berasal dari induk saraf yang sama, kerusakan pada salah satu cabang saraf tidak mempengaruhi fungsi cabang saraf yang lain karena daerah yang diinervasi pun berbeda.

Nah, mungkin itu penjelasan singkat dari saya tentang mitos tentang Cabut Gigi

Semoga Bermanfaat!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

http://lintas.top/