Sedang Jadi Isu Terhangat, Depresi Sebenarnya Bisa Dicegah dengan 3 Cara Simpel Ini!

"Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca Hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim."

Apakah Anda atau temanmu sedang mengalami depresi? Ini sangat berbahaya jika tidak langsung ditangani karena bisa merusak bahkan membunuh kita! Dari orang-orang yang kecanduan alkohol & narkoba, sakit berat seperti kanker sampai vokalis Linkin Park yang bunuh diri baru-baru ini, saya yakin akar masalahnya adalah depresi.

Berdasarkan pengalaman pribadi saya yang pernah mengalami depresi berat berkepanjangan karena putus cinta dan kelelahan bekerja, saya berikan 3 obat sederhana untuk memulihkan depresi. Simak yuk !!

1.Tertawalah

Ini adalah cara paling efektif utk menghilangkan depresi! Tertawa melepaskan hormon enforfin yang berfungsi untuk menghilangkan stress. Tonton acara-acara lucu di TV, Youtube atau hangout bareng dengan teman lucumu yang bisa membuatmu tertawa!

2. Enjoy your life

Kita harus bekerja keras untuk mengejar cita-cita atau mendapatkan si dia, tetapi kerja keras ini harus diimbangi dengan istirahat dan bermain agar efektif. Ini yang dilakukan oleh semua atlet kelas dunia! Pergilah nonton bioskop, makan enak atau main games setelah seharian sibuk belajar atau bekerja, maka Anda akan segar kembali dan bisa bekerja lebih efektif keesokan harinya.

3. Bersosialisasi di dunia nyata

Kesepian adalah faktor utama penyebab depresi. Ini bukan masalah besar bagi kaum wanita karena mereka cenderung mencari teman curhat ketika lagi depresi. Tetapi kaum pria cenderung menutup diri dari pergaulan ketika depresi dan ini sangat berbahaya! Walaupun berat tetapi usahakanlah dirimu tetap bersama teman-temanmu yang positif dan secara face-to-face (bukan melalui media sosial).

Depresi dan kesepian adalah masalah sosial terbesar pada generasi ini. Mari bersama-sama kita dukung & pulihkan generasi ini agar Indonesia menjadi negara yang lebih baik.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini