Manfaat Kelapa Sawit dan Proses Pembuatan Krispy Jamur Kelapa Sawit

Kelapa sawit mempunyai banyak manfaat dari batang sampai tandan buah yang sudah menjadi limbah. Kebanyakan orang berasumsi bahawa “ limbah ”adalah sesuatu yang kotor, beracun, tidak mempunyai nilai jual yang tinggi apalagi untuk mengkonsumsinya pasti hal yang sangat mustahil. Sehingga mitos ini harus diubah karena dengan penanggulangan yang baik dan penerapan manfaat dari limbah dapat meningkatkan nilai jual tinggi bahkan beraneka ragam produk, salah satunya jamur sawit dapat diolah menjadi krispy jamur kelapa sawit.

Advertisement

Hal ini membuktikan bahwa limbah yang memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi bagi masyarakat karena dengan jamur kelapa sawit ternyata kaya akan manfaat bagi kesehatan. Sehingga masyarakat di Kalimantan Tengah berinovasi mengembangkan produk jamur kelapa sawit tentang memanfaatkan tandan kosong ( janjangan kosong) dijadikan sebagai media budidaya jamur merang (volvariella volvaceae) untuk menambah penghasilan, dan ternyata inovasi jamur kelapa sawit ini mendapatkan respon yang baik bagi masyarakat sekitar karena banyak masyarakat yang menyukai jamur tersebut, selain dibuat krispy jamur ini juga dapat ditumis, sop maupun dibening.

Jamur kelapasawit dengan media tandan kosong tersebut ditinjau dari segi kesehatan jamur merang sangat baik dikonsumsi bagi masyarakat karena jamur ini memiliki kandungan protein yang tinggi dibandingkan beras dan gandum. Serat jamur sangat baik untuk pencernaan sehingga cocok untuk para pelaku diet. Teknik budidaya jamur merang dengan media tandan kosong tergolong mudah karena waktu relatif singkat dan biaya yang minim. Beginilah cara membuatnya:

Bahan :

Advertisement

1. Jamur kelapa sawit

2. Tepung terigu cair

Advertisement

3. Tepung kering

4. Minyak goreng

Alat :

1. Wajan

2. Spatula

3. Kompor

4. Saringan

Cara membuat:

1. Jamur dibersihkan dari kotoran tandan kosong (janjangan kosong)

2. Jamur dicuci bersih kemudian direbus selama 3 menit

3. Tiriskan jamur

4. Jamur dibalut dengan tepung yang telah disiapkan

5. Panaskan minyak, setelah minyak panas masukkan jamur ke dalam minyak yang sudah panas

6. Tunggu sampai warna jamur agak kuning keemasan lalu di balik, jangan terlalu lama karena akan membuat jamur gosong

7. Kemudian angkat jamur dengan saringan yang telah disiapkan

8. Hidangkan jamur

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE