Sebuah Refleksi Kritis; Mengapa Kamu Harus Mengambil S2 dan Mati-matian Mengejar Cita-Cita

Lulus kuliah dan menyandang gelar Sarjana tentu menjadi kebanggaan tersendiri buat kamu yang sudah menempuh selama bertahun-tahun demi mengejar apa yang kamu impikan.

Advertisement

Setelah lulus kuliah banyak yang segera mencari kerja dan banyak juga yang langsung melanjutkan S2. Bahkan rencana ingin melanjutkan jenjang S2 sudah direncanakan dari semenjak kuliah S1.

Apakah kamu salah satu yang ingin melanjutkan S2? Berbagai alasan pasti memenuhi pikiranmu mengenai alasan untuk melanjutkan S2. Entah alasan yang bersifat pribadi atau memang tuntutan pekerjaan yang mengharuskanmu untuk melanjutkan jenjang S2.

Tulisan ini bertujuan untuk mengajak pembaca setia Hipwee yang secara kebetulan memang berniat ingin melanjutkan kuliah S2 entah di dalam negeri maupun di luar negeri untuk berpikir dan merenungkan kembali tujuan dari teman-teman yang ingin melanjutkan S2. Tidak bermaksud mengendurkan semangat kamu dalam mengejar jenjang S2, melainkan coba pikirkan lagi secara lebih mendalam mengenai tujuanmu dalam melanjutkan S2. Mudah-mudahan setelah ini para pembaca setia Hipwee dapat menemukan sudut pandang yang baru mengenai alasan memilih S2.

Advertisement

Melanjutkan S2 supaya dianggap "wah", "keren" dan demi pengakuan? Hmmmm….

Ayo pikirkan alasanmu ingin melanjutkan S2. Apakah karena memang niat ingin belajar dan memperdalam ilmu yang kamu pelajari waktu S1 ataukah hanya sekedar latah, ikut-ikutan karena teman-teman seangkatanmu pada melanjutkan S2 dan kamu nggak mau ketinggalan dong tentunya sehingga pada akhirnya kamu ikut mendaftar S2 supaya bisa sepantaran dengan teman-temanmu.

Advertisement

Atau.., kamu ingin melanjutkan S2 karena tuntutan jaman yang memang banyak orang setelah lulus S1 kemudian melanjutkan S2 sehingga kamu pun tidak mau ketinggalan, di satu sisi supaya diakui eksistensinya, dianggap "wah" oleh orang-orang karena kamu telah melanjutkan S2 di salah satu jurusan yang kamu inginkan apalagi kalau itu di Universitas ternama dan terfavorit di Indonesia maupun di dunia. Kalau kamu masih memiliki pemikiran seperti itu lebih baik urungkan saja deh niatmu untuk melanjutkan S2, berikan saja pada orang-orang yang memang serius ingin melanjutkan S2 karena memang niat dari dirinya yang memang murni ingin menuntut ilmu dan bukan hanya sekedar gengsi.

Dengan S2 membuat lapangan kerjamu semakin luas dan kamu dapat dengan mudah mendapat pekerjaan. Siapa Bilang?

Apakah dengan meneruskan jenjang S2 akan selalu menjamin keberhasilan dalam karirmu? Oke bisa jadi iya. Ada berbagai kemungkinan di perusahaan bahwa orang dengan jenjang S2 akan lebih cepat naik tingkat, lebih berwawasan karena ilmu yang dipelajari saat S2 ditelaah lebih mendalam dan lebih berpengalaman dalam berinteraksi dibandingkan dengan lulusan S1. Akan tetapi hal ini tentunya tidak terdapat pada semua perusahaan. Coba deh kamu lihat pada info lowongan pekerjaan, rata-rata banyak membutuhkan lulusan D3 maupun S1 dalam merekrut karyawan.

Sedikit perusahaan yang merekrut lulusan S2 dalam memenuhi kualifikasi karyawannya.

Bagus jika kamu memiliki gambaran apa yang ingin kamu lakukan setelah kamu lulus S2 nanti, misal buka praktik sendiri, menjadi dosen, ataupun karena tuntutan perusahaan kamu yang mewajibkan kamu untuk melanjutkan S2. Nah bagaimana jika kamu tidak mempunyai gambaran mengenai apa yang akan kamu lakukan setelah lulus S2 nanti? Maka kamu hanya akan menambah daftar negara sebagai orang yang pengangguran. Duh, jangan sampai ya!

Mari renungkan kembali

Boleh saja kamu ingin mengambil S2, itu hakmu. Justru bagus itu artinya kamu mempunyai semangat belajar yang tinggi. Namun terkadang ada beberapa alasan yang masih berpusat pada dirimu sendiri. Jika saja kamu tahu bahwa apa yang kamu jalani dalam hidupmu lebih baik dari sekedar gelar yang kamu dapatkan. S2 hanya berlangsung selama beberapa tahun, paling lama 3 tahun. Namun gelar S2 yang kamu dapatkan itu akan kamu gunakan untuk apa setelah kamu lulus?

Menurutmu bagaimana gelar tersebut bisa memberi nilai tersendiri untukmu? Jika selama ini kamu memiliki ekspektasi tentang apa yang akan kamu lakukan setelah lulus, bagaimana jika tidak sesuai harapanmu? Ah, rasanya terlalu banyak pertanyaan yang diajukan akan tetapi jika kamu tidak memikirkan lagi konsekuensinya, kamu akan kecewa dengan kenyataan yang ternyata tidak sesuai dengan harapanmu.

Meraih gelar yang tinggi tidak berarti menjamin kehidupanmu lebih baik. Itu tergantung dari tujuanmu kembali. Ingatlah selalu bahwa gelar yang kamu dapatkan tidak akan ada apa-apanya jika tidak kamu manfaatkan dengan baik. Nah sekali lagi coba pikirkan ulang alasan kamu ingin melanjutkan S2. Tanyakan pada dirimu sendiri, sepenting apa S2 bagi dirimu? Apa yang akan kamu lakukan setelah kamu berhasil meraih gelar tersebut? Bagaimana gelar S2 itu memengaruhi hidup yang kamu inginkan? Pembelajaran apa yang kamu dapatkan dari gelarmu tersebut?

Yang paling penting adalah bagaimana ilmu yang kamu dapatkan itu bisa berguna untuk orang lain. Buat apa kamu berlelah-lelah kuliah selama bertahun-tahun jika itu demi kepentinganmu sendiri. Seperti kata pepatah "Ilmu yang berguna adalah ilmu yang bermanfaat untuk orang lain."

Seperti itulah yang harus kamu lakukan setelah kamu lulus nanti.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tiada hari tanpa peningkatan kualitas diri

12 Comments

  1. Shinta Vesmagita berkata:

    Ahhh lg ngerasain brjuang ???

  2. Wiiiih semangat berjuang ��

  3. Shinta Vesmagita berkata:

    Anindya Octaviani Ekawitri

    S2 jg ya..Semangatttt jg y ???
    Fighting!^^

CLOSE