Tips Menjaga Makeup Item Agar Awet dan Tahan Lama

“Maskara cepet banget kering, padahal baru minggu kemarin beli! Sebel deh!”

“Udah beli eyeshadow mahal-mahal, tapi kena keringat aja luntur, ugh!”

Advertisement

Berbicara soal make up dan kawan-kawannya itu perkara seru buat para cewek. Make up murah yang diskonan sampai yang harganya selangit selalu hangat jadi topik bahasan utama kalau para cewek lagi kumpul. Dan dilema para cewek adalah saat make up kesayangannya itu habis. Kalau make up yang murah, habis tinggal beli lagi di supermarket. Nah, kalau yang mahal gimana? Sayang banget kalau harus beli dalam waktu singkat sedangkan harga kebutuhan lagi naik. Ya ‘kan?

And now, Hipwee berbaik hati ingin membagikan 9 trik sederhana menghemat make up yang bisa kamu terapkan kapan dan di mana saja demi penampilan yang makin ulala… Simak yuk!

1. Gunakan air atau cairan softlens untuk membuat maskaramu seperti baru lagi

tips menjaga makeup item

jangan panik dulu kalau maskara habis via mazayaskincare.wordpress.com

Jangan dulu memutuskan untuk beli maskara baru, kamu bisa pakai trik ini untuk memperbaharuinya :

Advertisement
  • siapkan sedikit air biasa atau cairan softlens
  • teteskan (1-2 tetes) air biasa atau cairan softlens tadi ke wadah maskaramu
  • kocok perlahan dengan gerakan menggulung atau memilin (bukan gerakan menumbuk)
  • tunggu beberapa saat sampai maskaramu siap digunakan.

Selain bisa hemat, cara ini juga efektif membuat maskaramu tahan lama, lho!

2. Maksimalkan fungsi penjepit bulu mata dengan hair dryer

tips menjaga makeup item

saatnya memanfaatkan hair dryer lebih maksimal! via dailymoslem.com

Modalmu kali ini hanya butuh hair dryer dan penjepit bulu mata, girls. Panaskan penjepit bulu mata sekitar 3o detik dengan hair dryer, lalu langsung aplikasikan ke bulu matamu sebelum pakai maskara, ya. Kamu gak perlu lagi repot pakai bulu mata palsu karena bulu mata anti badai siap menjadi milikmu!

Advertisement

3. Manfaat hair dryer untuk menyatukan lipstik yang patah

tips menjaga makeup item

lisptik patah adalah tragedi via carapedia.com

“lipstik patah itu sumpah nyesek banget….”

Jangan dulu sedih, ya. Ada cara mudah kalau kamu ingin lipstik patahmu utuh seperti semula, ini dia cara sederhananya :

  • panaskan patahan lipstikmu dengan hair dryer selama 10 detik
  • lekatkan kedua patahan lipstikmu sampai menempel
  • simpan lekatan lipstik tadi di dalam freezer selama sehari.

PS : Sayangnya menyembuhkan patah hati itu nggak semudah memulihkan patahan lipstik, ya? :'(

4. Gunakan lipstik sebagai blush on, multifungsi

tips menjaga makeup item

bikin pipimu merah merona dengan lipstik via glamourboxph.tumblr.com

“apaaaaa? lipstik dibuat blush on? emang bisa?”

Bisa dong! Cukup ambil sedikit (dengan gerakan mencolek) ujung lipstik yang kamu punya, lalu pulaskan perlahan ke pipimu. Voila! Pipi cantik merona ala gadis korea bisa kamu dapatkan dalam sekejap saja.

5. Oleskan petroleum jelly sebelum parfum

tips menjaga makeup items

pasti mau dong kalau parfummu tahan lama via pariwara.com

Bagaimana sih menyemprot parfum yang benar menurut para ahli?

  • semprot parfum secara perlahan ke bagian tubuh yang tepat, yaitu titik nadi, bukan ke baju
  • menyemprotan secara perlahan itu lebih tahan lama dibanding banyak dan berlebihan
  • jika perlu, semprotkan 2-3 kali setiap diperlukan dalam sehari.

Nah, jika sudah paham bagaimana cara menyemprotkan parfum yang benar, kalian bisa oleskan petroleum jelly ke titik nadi tadi sebelum semprot-semprot manja parfummu agar lebih tahan lama.

6. Basahi sponges bedak atau pakai kuas khusus bedak setiap kalian berdandan agar bedak nggak cepat habis

tips menjaga makeup items

yuk berhemat bedak! via thegloss.com

Membasahi sponges bedak itu cukup efektif untuk membuat bedakmu melekat lama di wajah, lho. Formula bedak akan lebih menyerap sempurna jika pakai teknik ini. Selain itu, pakai brush atau kuas khusus bedak juga membuat bedakmu awet dan pengeluaranmu jadi nggak boros. Gampang ‘kan?

7. Pakai cara yang sama pada kuas eyeshadow-mu supaya nggak cepat luntur kena keringat

tips menjaga makeup items

lapisi kuas eyeshadow dengan air, it’s magic! via sheknows.com

‘Kan nggak lucu kalau masih setengah hari aja eyeshadow-mu udah luntur kena keringat? Maka dari itu, untuk membuat eye shadow tahan lama kamu bisa mengaplikasikan cara yang sama. Caranya basahi brush dengan sedikit air kemudian oleskan pada eye shadow lalu pulaskan di kelopak mata. Selamat mencoba!

8. Alternatif lain selain highlighter adalah menhenakan eyeshadow gliter

tips menjaga makeup items

highlighter nggak harus beli, pakai eyeshadow aja via youtube.com

Nggak harus keluar uang banyak buat beli highlighter, kamu cukup memanfaatkan eyeshadow warna silver atau putih sebagai penggantinya. Cukup oleskan sedikit ke bagian wajahmu yang membutuhkan, seperti garis hidung, garis pipi atau dagu. Agar terlihat lebih sempurna aplikasikan pakai jari saja, ya.

9. Kenakan maskara sebagai pengganti eyeliner

tips menjaga makeup items

eyeliner habis? Pakai maskara aja! via theglow.com.au

Jika kamu penyuka eyeliner yang cair, trik ini mungkin akan sangat membantu. Manfaatkan maskaramu sebagai pengganti eyeliner di saat genting dengan langkah-langkah ini, yuk :

  • buka tutup maskaramu, tempelkan kuas eyeliner cairmu ke kuas maskara
  • tahan atau tempel-tempelkan beberapa saat
  • aplikasikan eyeliner seperti biasa.

Tarrraaaaa! mata cantik bak bidadari bisa kamu dapatkan dengan langkah sederhana ini deh!

PS : hasilnya nggak jauh beda sama eyeliner pada umumnya, kok. Jadi ngga usah kuatir meluber atau iritasi.

Nggak susah ‘kan menghemat make up yang harganya makin hari makin mahal? Praktikan dan share artikel ini ke teman-temanmu, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang makmum yang taat :)

CLOSE