Terima Kasih Kang Emil Tetap di Bandung. Nggak Usah ke Jakarta, Warga Bandung Masih Butuh Cinta!

Jangan ke Jakarta Kangggg! Nanti Neng nggak bisa selfie lagi sama Kang Emil

Beberapa bulan terakhir isu tokoh yang maju ke Pemilihan Gubernur DKI kian memanas. Menarik disimak pertarungan antara Gubernur DKI incumbent Ahok dan para penantangnya. Muncul ke permukaan nama-nama beken seperti Sandiaga Uno, Adyhaksa Dault, Haji Lulung, sampai yang paling bikin histeris ibu-ibu dan ukhti ukhti, Ridwan Kamil Sang Walikota Bandung.

Nama terakhir digadang-gadang jadi pesaing paling kompetitif untuk Ahok. Alhasil, muncullah berbagai dukungan kepada Ridwan Kamil untuk maju Pilgub DKI 2017. Pun, nggak sedikit yang memintanya tetap memimpin Bandung. Banyak kalangan yang menganggap meskipun Bandung sudah makin baik tapi harus jujur dikatakan 2 tahun belumlah cukup untuk membereskan Bandung.

maju dki? No!

maju dki? No! via www.merdeka.com

Hari ini, akhirnya Ridwan Kamil mengumumkan ke publik bahwa beliau nggak jadi maju Pilgub DKI 2017. Ada beberapa hal yang membuatnya membuat keputusan sulit tersebut. Bukan, bukan karena elektabilitasnya rendah (dia sangat populer di media sosial) melainkan karena warga Bandung memintanya bertahan. Dari aspirasi kaum jomblo masyarakat Bandung dan juga Jakarta menunjukkan kalau Bandung lebih membutuhkan seorang Ridwan Kamil dibandingkan Jakarta.

Taman Jomblo bukti bahwa Kang Emil lebih pro ke Jomblo daripada LGBT. Kang, sekalian dong bikini Taman Baper. Kan yang nggak jomblo juga sering baper

jomblo kreatip

jomblo kreatip via cdn.tmpo.co

Sebagai pemimpin, Kang Emil sangat memperhatikan nasib warganya. Tak terkecuali kepada warganya yang sangat potensial untul dianiaya yakni kaum Jomblo. Sering Kang Emil kasih nasehat-nasehat penting di Instagram untuk para jomblo. Istimewanya, Taman Jomblo pun disediakan untuk golongan tuna asmara ini. Ada juga Taman Lansia dan Taman Music Centrum. Tapi please dong Kan Emil bikini juga Taman Baper. Sepertinya warga Bandung sudah mulai banyak yang baper Kang. Tolong mereka Kang! Hahaha.

Alun-alun Bandung sekarang jadi tempat favorit buat selfie Kang. Nah, kalau bisa ditambah lagi tempat selfienya ya

Alun-alun Bandung yang tepat berada di depan Masjid Raya Bandung kini makin apik setelah didesain sebagai ruang publik warga Bandung. Traveler pun juga datang ke sana untuk selfie. Yah, wajar sih, jarang sekali ada Alun-alun yang keren di Indonesia. Apalagi buat foto keren dan instagrammable. Kalau bisa nanti bikin banyak tempat yang bisa buat selfie ya Kang. Pasar kek, Kampus kek, atau mungkin terminal. Ditunggu ya, Kang.

Jalan-jalan yang dulu bolong kini mulus, sampah juga bukan masalah utama Bandung lagi. Makasih Kang

traktir aku, Mz

traktir aku, Mz via cdn.tmpo.co

Jika kamu pernah mengunjungi Bandung 4-5 tahun lalu bisa dikatakan Kota Bandung cukup semrawut. Terlihat dari sampah yang menggunung di sana-sini serta jalanan yang bolong di sana-sini. Sekarang jalanan bolong dan sampah bukan masalah utama lagi. Memang, masih ada tugas besar untuk membuat Bandung bersih dan makin indah. Kuncinya sih mau merangkul semua kalangan untuk turun tangan. Nah, hal itu yang jadi keistimewaan Kang Emil. Tuntaskan dulu aja Kang, Jakarta biar dibersihin Ahok.

 

Aliran sungai pun dibikin ciamik, bisa buat foto-foto unyu. Kan seru buat traveler kere yang nggak bisa ke luar kota

public space sungai cikapundung

public space sungai cikapundung via www.facebook.com

Sungai Cikapundung di Bandung sekarang juga makin keren penataannya. Dibuatlah semacam taman dan ruang publik di sekitar sungai itu. Jadi kamu yang bokek dan nggak tau mau ke mana mending mampir ke sini. Ada satu lagi sih, Sungai Cikapayang. Sungai ini sudah direvitalisasi dan kini bisa dipakai untuk sarana bermain atau sekedar membasuh kaki. Sebagai arsitek dan ahli tata kota, kemampuan Ridwan Kamil menata aliran sungai selayaknya jadi percontohan kepala daerah lainnya.

Gimana nggak bangga jadi warga Bandung kalau kotanya dapat penghargaan World Smart City Awards. Semoga kota lain menyusul

bandung smart city

bandung smart city via www.instagram.com

Prestasi dunia membawa Bandung menjadi nominasi 6 besar World Smart City adalah sebuah pencapaian besar yang tak mudah meraihnya. Konsep smart city sekaligus creative city membuat Bandung sejajar dengan kota-kota yang kreatif di dunia semacam St Petersburg (Rusia) maupun Curitiba (Brasil). Kerjasama antar kota (sister city) pun dibangun dengan beberapa negara. Indonesia mendunia bisa dimulai dari Bandung nih.

Nasehatnya kepada Jomblo agar segera menikah adalah sebuah bukti cinta Ridwan Kamil pada warganya

ampuuuun kang!

ampuuuun kang! via www.instagram.com

Kamu Inter. Dia Juventus. Kamu baper karena dia milih putus. #PantunForzaItalia

Ya, beginilah resikonya jadi follower Twitter maupun Instagram Ridwan Kamil, selalu nggak lepas dari bully. Emang sih awalnya bully, tapi tak jarang Kang Emil menyarankan agar para jomblo segera menikah dan nggak nunggu mapan deh buat menikah. Kang Emil dulu juga meng-upload fotonya yang masih kerempeng dan cupu pas masih jomblo. Idaman deh, Kang Emil.

Keputusan Kang Emil nggak maju Pilgub DKI patut kita apresiasi. Prestasinya membangun Kota Bandung sungguh istimewa. Bandung sudah lebih baik tapi belum sempurna. Kang Emil diharapkan mampu amanah sampai 5 tahun masa jabatannya sebagai Walikota Bandung usai. Setelah itu, mau jadi Gubernur Jabar, DKI atau Presiden RI juga nggak masalah. Bagi kami anak muda sih, apalagi yang dari luar kota, traveling ke Bandung sekarang sudah menjadi hal yang seru dan menyenangkan. Yang penting banyak spot keren dan instagrammable sudah cukup. Hehehe.

Sebagai penutup, Kang Emil berpesan dalam notes Facebook-nya

Dan walau nggak nyambung, seperti biasa, bagi para jomblo, bersegeralah menikah agar panjang umur. Hatur nuhun.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo