ASUS Jagongan Bareng Media & Blogger Yogyakarta. Yuk Intip Keseruannya!

ASUS Jagongan Bareng Media & Blogger Yogyakarta

Serangkaian acara yang diselenggarakan oleh Pricebook.co.id tidak melulu hanya membahas tentang smartphone, ada pula quiz dan games yang seru!

Advertisement

Yogyakarta (30 Agustus 2018) – Hari ini, Pricebook.co.id, situs perbandingan harga gadget dan elektronik No.1 di Indonesia, menyelenggarakan acara dengan menggandeng salah satu brand smartphone asal Taiwan, yakni ASUS. Di momen kali ini, Pricebook dan ASUS Indonesia ingin bertatap wajah langsung dengan media dan blogger asal Yogyakarta.

Melalui kesempatan yang sama, ASUS Indonesia juga sekaligus memperkenalkan secara lebih dekat 2 produk smartphone terbaru mereka, yaitu ASUS ZenFone Live L1 yang bertajuk “The Real Full View for Everyone” dan ASUS Zenfone Max Pro M1 Limitless Gaming”.

Acara dibuka meriah oleh MC dari Pricebook.co.id yaitu, Bang Bewok yang juga merupakan presenter di channel YouTube pricebook_id. Mewakili pihak ASUS, Muhammad Firman, Head of Publlic Relations ASUS Indonesia, memberikan sambutan mewakili ASUS, dan setelahnya Bang Bewok mengundang Amanda Fazriah – Marketing Communication Manager Pricebook.id yang menjelaskan bagaimana cara kerja web Pricebook.co.id.

Advertisement

“Pricebook merupakan situs pembanding harga Online to Offline (O2O) nomor satu di Indonesia yang membantu konsumen dalam proses memilih, dan membeli gadget. Pengguna bisa mengecek spek dan harga produk terbaik sebelum memutuskan membeli produk,” ujar Amanda.

Amanda menambahkan, “Kelebihan lain dari Pricebook adalah kami menyediakan review produk yang berguna di setiap halaman produk, agar pengalaman dari user yang telah menggunakannya dapat meyakinkan calon pembeli lain yang hendak membeli produk tersebut. Ada juga video review di channel YouTube dan juga ada informasi yang berguna dari sesama pengguna perangkat tertentu untuk sharing mengenai produk yang dipakai pada forum Pricebook.”

Advertisement

“Sebagai salah satu pemain utama di industri smartphone di Indonesia, ASUS memiliki banyak varian produk yang ditujukan untuk berbagai segmen pengguna,” sebut Firman. “Jika ZenFone Live L1 disediakan untuk segmen terjangkau namun dilengkapi dengan fitur smartphone kekinian, ZenFone Max Pro M1 disediakan bagi para pengguna yang gemar bermain game dalam durasi waktu panjang,” sebutnya.

ZenFone Live L1 terbaru, kini hadir dengan RAM 3GB dan storage 32GB. Peningkatan kapasitas tersebut menawarkan pula kenaikan yang cukup signifikan pada performa keseluruhan smartphone. “Adapun ZenFone Max Pro M1, kini hadir dengan RAM 6GB. Selain peningkatan kapasitas RAM, ASUS juga meningkatkan kemampuan fotografi pada smartphone berbaterai raksasa tersebut,” tambah Firman.

Serangkaian acara yang diselenggarakan oleh Pricebook.co.id tidak melulu hanya membahas tentang smartphone, ada pula quiz dan games yang sangat seru, tentunya hadiahnya pun dinilai mewah, yaitu 3 unit smartphone dari ASUS. 2 Unit ASUS Zenfone Live L1 dan 1 unit ASUS Zenfone Max Pro M1.

ZenFone Live L1 Kini dengan RAM dan Storage Besar

Dijuluki The Real Full View for Everyone”, Zenfone Live L1, memiliki desain ramping dan menjadi perangkat yang memiliki display fullview dengan harga terjangkau di kelasnya. Layarnya memiliki rasio aspek 18:9 yang memuat resolusi sebesar 1440×720 pixel atau resolusi HD+ serta rasio layar dan bodi (screen to body ratio) yang sangat luas, mencapai 82%. Ukuran layarnya 5,5 inci dengan bodi 5 inci saja.

Zenfone Live L1, telah dilengkapi dengan fitur keamanan perangkat kekinian dengan face recognition, yakini membuka device dengan pengenalan wajah alias face unlock. Dengan RAM yang lebih besar, yakni 3GB, performanya kini menjadi lebih smooth dan lancar, termasuk saat multitasking dan membuka kunci layar dengan wajah.

Tidak hanya mengunggulkan dari segi desain saja, ASUS Zenfone live L1 memiliki kecanggihan yang terletak pada perfoma batrainya yang berkapasitas besar, yakni 3.000mAh. Kapasitas daya sebesar itu diperkirakan mampu aktif dalam mode 3G selama 29 jam untuk talktime. Sedangkan dalam mode standby perangkat ini mampu bertahan hingga 42 jam lamanya, dan mampu bertahan 4 hari untuk memutar musik dan 18 jam nonstop untuk terhubung dengan koneksi WiFi.

ASUS menyematkan processor quad core Qualcomm Snapdragon berkecepatan 1,4GHz. Komponen kartu grafis pada SoC (System on Chip) tersebut adalah Adreno 308 yang sudah cukup mumpuni untuk penggunaan normal sehari-hari. Kapasitas memori penyimpanan internal yang sebesar 16GB pun kini sudah ditingkatkan menjadi 32GB.

Kamera belakang 13MP dengan aperture f/2.0 serta five-prism lens. Dan teknologi low-light yang tersedia pada ASUS PixelMaster Camera mampu meningkatkan sensitivitas cahaya, mereduksi noise dan meningkatkan kontras warna hingga 400%.

ZenFone Max Pro M1 RAM 6GB, Kamera Ditingkatkan

ZenFone Max Pro M1 merupakan smartphone yang mengandalkan kemampuan baterai sebagai fitur unggulannya. Smartphone ini juga merupakan model yang mendukung fitur full-view display. Dimensinya relatif ringkas meskipun memiliki layar yang besar, yakni berukuran 6 inci.

Smartphone ini diperkuat oleh prosesor octa-core mutakhir Qualcomm Snapdragon 636 yang punya performa mumpuni dan sangat efisien penggunaan energinya. Performa tinggi yang ditawarkan, akan sangat bermanfaat bagi para pengguna yang saat ini semakin banyak bermain game di smartphone.

Di versi baru ini, kapasitas RAM-nya yang dilipatgandakan dibandingkan dengan ZenFone Max Pro M1 yang hanya 3GB. RAM 6GB saat ini akan terasa berlebihan jika dalam penggunaan standar. Namun jika pengguna kerap melakukan aktivitas dengan multitasking, ia akan merasakan manfaat RAM besar tersebut karena aplikasi tidak ditutup di background dan saat akan dibuka kembali, proses loading aplikasi menjadi jauh lebih cepat dan bisa langsung melanjutkan aktivitas yang sempat terhenti sebelumnya.

Selain RAM lebih besar, dari sisi kamera, ZenFone Max Pro M1 juga mengalami peningkatan resolusi dan kualitas foto yang dihasilkan. Kalau sebelumnya kamera utamanya punya resolusi 13MP, pada versi terbaru ini, resolusinya telah ditingkatkan menjadi 16MP dan tetap hadir dengan dukungan kamera bokeh sebesar 5MP.

Di bagian depan, kamera untuk mengambil foto selfie juga kini punya kualitas yang sama baik dengan kamera belakang. Jika sebelumnya kamera depannya hanya punya resolusi 8MP, kini resolusinya menjadi 16MP. Peningkatan kualitas kamera depan juga terbukti meningkatkan pula performa face unlock smartphone.

Kontak ASUS Indonesia                        Kontak Pricebook Indonesia

http://id.asus.com                                         https://www.pricebook.co.id/

Product Marketing                                         Marketing Communication Manager

ASUS Indonesia                                               Pricebook Indonesia

Vina Tandean                                                   Amanda Faziah

Tel. :  021-2949 5055                                     Tel. : 021-29306898

Email: Vina_Tandean@asus.com                   Email: Amanda@pricebook.co.id

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement
Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE