8 Cara Tulisan Tangan Perlihatkan Kepribadian Orang. Yang Tulisannya Besar, Katanya Lebih Ekspresif

Menebak kepribadian dari tulisan tangan

Pernah dibilang “Kamu bossy” gara-gara sering menyilangkan kedua tangan di atas perut? Atau disebut “Kamu orangnya ramah” hanya karena suka tersenyum? Hal itu merupakan salah satu cara menebak karakter seseorang dari apa yang terlihat. Di sisi lain, mengetahui kepribadian seseorang juga bisa melalui apa yang tertulis seperti tulisan tangan, lho.

Advertisement

Terlebih dirimu yang kini akrab dengan dunia kerja. Buat yang sedang mencari kerja, para HRD perusahaan bakal menilai sosok calon pelamar lewat tulisan tangan. Atau yang masih nyaman di kantor tersayang, bisa saja atasanmu betah kepoin kayak gimana kamu sebenarnya dari tulisan tangan. Karena dengan tahu kepribadian karyawan lebih jauh, itu berarti memperkecil risiko terjadinya miskom saat bekerja.

Ngomong-ngomong, kamu sendiri sudah tahu belum tahu karakter aslimu seperti apa? Untuk itu, simak ulasan berikut ini, yuk!

1. Ukuran tulisan kecil atau besar menandakan kamu itu pemalu atau terbuka. Nah, kalau tulisannya berukuran sedang berarti apa ya?

Tulisanmu besar atau kecil? via www.linkedin.com

Cara gampang untuk menebak karakter yaitu lewat ukuran tulisan. Orang yang tulisannya kecil-kecil, berarti tipe yang pemalu gemasin gitu. Kalau yang senang menulis dengan ukuran besar, biasanya terbuka dalam berbagai hal. Nah kalau tulisannya rata-rata berhuruf sedang, menunjukkan kepribadian yang punya konsentrasi tinggi dan selalu fokus pada apa yang sedang dikerjakan atau yang menjadi tujuan.

Advertisement

2. Yang senang nulis jarak per-hurufnya jauh-jauh atau nempel banget juga beda-beda kepribadiannya

Jarak antar tulisan via www.enjoymyanmarholiday.com

Sadar nggak kalau ternyata tulisan juga ada jaraknya? Kalau jarak per-hurufnya berjauhan menandakan kalau kamu senang menikmati kebebasan dan kemandirian. Sementara tulisan yang setiap hurufnya menempel atau letaknya berdekatan, itu berarti kamu tipe orang yang senang mengganggu atau punya kecenderungan meramaikan suasana. Yang sepert ini perusahaan sangat memerhatikan, lho.

3. Selain itu, tekanan pada tulisan juga berpengaruh pada karaktermu. Ada yang menunjukkan kamu orangnya penuh komitmen atau sensitif

Tekanan pada tulisan via www.heatherclaradesigns.com

Nggak cuma ukuran atau jarak antar huruf, tekananmu saat menulis ternyata berpengaruh pada karakter. Menurut penelitian National Pen Company , goresan pulpen yang sangat kuat menunjukkan dirimu yang penuh ketegangan dan amarah. Sedangkan yang tekanannya sedang-sedang saja itu sebagai simbol kalau kamu punya komitmen yang baik. Nah, kalau yang tekanannya nggak terlalu kelihatan (lembut) menggambarkan dirimu yang punya empati dan pribadi sensitif.

4. Tulisan tangan berhubungan dengan tanda tangan. Hati-hati nih buat yang asal bikin tanda tangan!

Kayak tanda tangan Presiden Trump nih via www.thesun.co.uk

Sadar nggak kalau banyak orang yang sebetulnya lebih perhatikan tanda tangan dibanding tulisan tangan? Hal ini karena tanda tangan bisa juga menunjukkan kepribadian tiap orang seperti apa. Kamu yang ukiran tanda tangannya terlihat jelas dan mudah dibaca, berarti kamu orangnya mudah nyaman serta punya kepercayaan diri yang cukup tinggi. Sementara yang susah dibaca yaitu orangnya susah ditebak dan bukan pribadi yang terbuka.

Advertisement

5. Tulisan tiap orang bisa membulat atau runcing yang tentunya menandakan karakter. Kalau tulisanmu sendiri seperti apa?

Tulisanmu bulat atau runcing? via www.rd.com

Sebagaimana dilansir dari Reader’s Digest , tulisan tangan seseorang kalau diperhatikan ada yang membulat dan meruncing. Bentuknya pun menandakan karakter yang beda-beda, lho. Semisal yang tulisannya bulat berarti orangnya penuh kreativitas dan memiliki kemampuan artistik yang baik. Sedangkan yang runcing menunjukkan kecerdasan.

6. Lantas, berapa lama kamu butuhkan waktu untuk menulis? Cepat atau tidaknya saat menulis memunculkan kepribadian

Kamu menulisnya cepat atau lambat? via unsplash.com

Kalau kamu senang menulis dengan cepat, kemungkinan besar kamu adalah tipe orang yang nggak sabar dan tidak suka membuang waktu. Nah, kalau kamu suka sekali berlama-lama saat menulis berarti kamu orangnya mandiri dan kerap ikuti peraturan. Lalu, kamu yang mana?

7. Hati-hati buat kamu yang tukang bohong karena bisa terdeteksi dari kemiringan tulisan

Seberapa miring? via apessay.com

Tulisan miring yang berubah secara dramatis mencerminkan dirimu yang kemungkinan sedang berbohong. Makanya, kalau kamu lagi bohong bakal ketahuan dari kemiringan tulisan. Jadi, harus hati-hati ya!

8. Kamu tempramen atau tidak bisa dilihat dari tanda baca apa dan berapa banyak yang digunakan

penggunaan tanda baca pun berpengaruh via geekmom.com

Seperti apa rasanya baca sebuah paragraf kalau nggak disertai tanda baca? Penggunaan tanda baca yang tepat sangat membantu seseorang memahami bacaan. Tapi, kalau jumlah tanda baca yang dipakai berlebihan seperti anda seru “!”-nya banyak dan nggak tepat, maka bisa dikatakan kamu orangnya emosional. Atau bisa juga tanda kalau kamu memiliki kepribadian yang sedikit obsesif.

Jadi, buat kamu yang lagi mau lamar kerja atau heran kenapa atasan sering banget kepoin tulisanmu, mereka cuma ingin tahu dirimu lebih dalam lagi. Dengan mengetahui kepribadianmu lebih jauh, tentu untuk hal-hal yang berkaitan dengan pekerjaan akan memudahkan kinerja sehari-hari. Anyway, karaktermu sendiri seperti apa kalau dilihat dari tulisan tangan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE