Kumpulkan Dana Secara Sukarela, Karyawan P&G Salurkan Donasi Rp200 Juta untuk Dukung Tenaga Medis

Karyawan P&G kumpulkan donasi untuk tenaga medis

Pandemi COVID-19 telah membuktikan salah satu hal baik yang bisa diupayakan manusia, yakni menggerakkan kekuatan kolektif untuk membantu sesama. Mulai dari inisiatif sosial yang ditujukan membantu masyarakat terdampak secara ekonomi, maupun dukungan untuk tenaga medis yang berjuang di garda depan. Semua itu dilakukan berbagai pihak sebagai wujud saling dukung dan jaga di tengah situasi yang nggak pernah diingingkan ini.

Advertisement

Menyadari fakta bahwa vaksin COVID-19 masih belum ditemukan, artinya resiko penyebaran virus Corona masih ada. Maka dari itu, tenaga medis masih akan jadi ujung tombak perlawanan kita dan harus selalu didukung. Hal tersebut yang memantik inisiatif karyawan serta perusahaan P&G Indonesia dalam mengumpulkan sumbangan secara kolektif, untuk didonasikan kepada para tenaga medis yang tersebar di rumah sakit rujukan COVID-19.

Dana sumbangan sukarela karyawan P&G sejumlah Rp200 juta disalurkan dalam bentuk paket makanan dan multivitamin

Penyaluran donasi dari karyawan P&G Indonesia untuk RSUD Kebayoran Lama (Foto: dok. P&G Indonesia) via id.pg.com

Sebelum inisiatif kolektif para karyawan ini, P&G Indonesia menyumbangkan seperangkat APD senilai Rp1,5 miliar untuk para tenaga medis yang didistribusikan melalui Kementerian Kesehatan Indonesia dan Ikatan Dokter Indonesia. Melanjutkan komitmen baik tersebut, Presiden Direktur PT. Procter & Gamble Home Products Indonesia, LV Vaidyanathan mengatakan inisiatif sumbangan kali ini dikumpulkan dari kontribusi karyawan yang dalam dua minggu mencapai Rp100 juta dan di-top up 100% oleh perusahaan sehingga total akhir donasi berjumlah Rp200 juta. Untuk penyalurannya, P&G menggandeng Kitabisa.com dalam menyediakan 4.400 paket makanan dan multivitamin.

“4.400 paket makanan sehat dan multivitamin yang akan didistribusikan kepada dokter, perawat dan tenaga medis di garis depan di seluruh rumah sakit rujukan COVID-19. Kami ingin mengucapkan terima kasih dan menunjukkan dukungan kami kepada para tenaga medis di garis depan yang tanpa lelah memerangi pandemi dan merawat orang Indonesia yang terkena dampak,” jelas LV dalam keterangan tertulis yang Hipwee terima Senin (22/6/2020).

Advertisement

Aksi kolektif adalah kunci utama cepat tanggap menghadapi pandemi COVID-19

Tenaga medis yang menerima donasi dari P&G Indonesia (Foto: dok. P&G Indonesia) via id.pg.com

Berjalan sejak minggu lalu, donasi berupa paket makanan sehat dan multivitamin tersebut sudah disalurkan melalui Kitabisa.com ke beberapa RS rujukan Covid-19 seperti RS Cipto Mangunkusumo, RSUD Fatmawati, RSUD Kalideres, RSUD Tarakan, RS Evasari, RSUD Kebayoran Lama, RSUD Tanah Abang, dan RSUD Kab. Tangerang. Sementara itu CEO Kitabisa.com, Alfatih Timur, mengatakan aksi kolektif memang jadi kunci untuk cepat tanggap terhadap situasi pandemi. Ia mengharapkan apa yang telah dimulai karyawan P&G bisa jadi inspirasi dalam menyebar kebaikan.

“Kita perlu lebih banyak aksi kolektif untuk mendukung segala bentuk tanggapan terhadap COVID-19. Semoga apa yang telah dilakukan P&G dengan melibatkan partisipasi karyawan untuk mengumpulkan donasi membuat lebih banyak orang terinspirasi mengambil tindakan baik untuk sesama,” kata Alfatih.

Advertisement

Sejak awal COVOD-19 mewabah di dunia, P&G secara global telah meningkatkan komitmennya untuk menjadi bagian penting kekuatan yang bergerak demi kebaikan. Sebagai perusahaan Fast Moving Consumer Good (FMCG) yang memenuhi kebutuhan komunitas masyarakat sehari-hari, P&G dalam situasi hari ini sudah bekerja sama dengan organisasi dan lembaga yang mendukung dan membantu orang-orang terdampak kondisi pandemi.

“Kami memiliki sejarah panjang dalam mendukung komunitas kami saat dibutuhkan di seluruh dunia. Sejak awal wabah COVID-19, kami telah bekerja bersama lembaga dan organisasi mitra lama kami untuk memberikan dukungan kepada masyarakat dan orang-orang yang terdampak di situasi yang luar biasa ini,” tutup LV.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE