Jakarta Nggak Sendirian, Ini 5 Kota Besar Dunia yang Belum Lama Ini Juga Mati Listrik Total

Kota dunia mati listrik

Momen mati listrik di Jabodetabok yang berlangsung selama berjam-jam kemarin kayaknya bakal terus melekat di ingatan kita, mengingat kejadian semacam itu jarang banget terjadi. Biasanya sih mati listrik ya cuma berlangsung sebentar, tapi kemarin bisa sampai belasan hingga puluhan jam dan terjadi di kota-kota sibuk.

Kalau kalian yang terdampak merasa jadi orang paling apes sedunia setelah merasakan hidup dalam kegelapan, jangan sedih dulu, karena ternyata Jakarta dan sekitarnya itu nggak sendirian. Sejumlah kota besar di dunia juga merasakan ‘blackout‘ atau mati listrik total belum lama ini. Bahkan ada yang waktu kejadiannya cuma selisih sehari sama mati listrik massal di Indonesia!

1. Siapa sangka kota sebesar dan semodern New York juga mengalami ‘blackout‘, persis seperti kejadian di Jabodetabek. Gemerlap papan-papan iklan di Times Square jadi kehilangan “kekuatannya”

Times Square jadi “polosan” gini via deadline.com

Kalau melihat potret kota New York di layar kaca, kok kayaknya kota ini modern banget gitu, keren, megah, dan tampak selalu “sibuk”. Tapi ternyata di balik kemegahan itu, New York juga bisa terkena mati listrik lo, Guys! Dikutip dari The Atlantic , mati listrik ini terjadi pada 13 Juli 2019 sekitar pukul 19.00 waktu setempat akibat adanya kegagalan daya listrik.

Mirisnya, mati listrik di New York ini terjadi bertepatan dengan peringatan New York Blackout yang pernah terjadi 42 tahun silam dan menyebabkan 9.000 orang nggak bisa mengakses listrik. Setelah berbagai aktivitas di kota sibuk ini lumpuh, akhirnya listrik kembali menyala tengah malamnya.

2. Sebanyak 24 negara bagian di Venezuela mati listrik total 22 Juli kemarin. Kasihan banget, ‘blackout‘ di tengah krisis ekonomi parah

Mati listrik di Venezuela via www.france24.com

Sudah sejak beberapa tahun belakangan ini Venezuela mengalami krisis ekonomi parah yang bikin mata uangnya anjlok. Di tengah krisis itu, negara di Amerika Selatan ini masih sempat mengalami blackout pada 22 Juli lalu. Blackout tersebut sampai memicu kerusuhan karena lampu merah dan sistem transportasi jadi lumpuh total.

Venezuela disebut sudah mengalami 2 kali mati listrik total sepanjang tahun 2019, yang pertama terjadi Maret lalu dan sampai menyebabkan warga kesulitan mengakses air bersih.

3. Lima hari setelah mati listrik di Venezuela, giliran Washington D.C di Amerika Serikat yang “kebagian” mati listrik. Ditambah suhu udara juga meningkat. Wah, double trouble nih!

Gedung pemerintahan di DC jadi gelap via www.huffpost.com

New York bukan satu-satunya negara bagian AS yang mengalami blackout tahun 2019 ini. Pada 27 Juli kemarin, seperti dikutip New York Times , Washington D.C juga mengalami mati listrik akibat gangguan yang terjadi di salah satu gardu induk perusahaan listrik Potomac Electric. Di saat yang bersamaan, suhu udara juga dilaporkan naik 32 derajat celsius.

4. Sehari sebelum ‘blackout‘ di Jakarta, Kenya juga mati listrik. Bedanya kalau di Kenya pemadaman ini dilakukan secara sengaja

Blackout di Kenya via www.zerohedge.com

Tepat sehari sebelum mati listrik Jakarta, atau lebih tepatnya 3 Agustus 2019, Kenya juga mengalami pemadaman listrik yang terjadi bergiliran. Bedanya, kalau di Kenya, mati listriknya karena memang sengaja dilakukan. Alasannya untuk pemeliharaan fasilitas dan peningkatan saluran listrik ke jaringan.

5. Di hari yang sama dengan Kenya, listrik di Libya mengalami gangguan yang menyebabkan pemadaman massal di wilayah bagian barat dan selatan

Libya gelap gulita via www.dailystar.com.lb

Selain Kenya, Libya bagian barat dan selatan juga mengalami mati listrik total pada 3 Agustus kemarin. Katanya karena ada gangguan di beberapa gardu listriknya. Setelah sempat nyala kembali pada Jumat malamnya, ternyata kedua wilayah itu ditakdirkan masih harus mengalami blackout lagi. Akibat mati listrik kemarin, sejumlah transportasi dilaporkan lumpuh.

Nggak bisa dimungkiri kalau keberadaan listrik itu udah semacam “oksigen” bagi manusia modern. Kerasa banget kalau pas mati listrik kayak kemaren, kita jadi nggak bisa ngapa-ngapain. Yang paling merasakan sih ya orang-orang yang bergulat di sektor bisnis. Bayangkan aja transaksi ekonomi yang harusnya jalan kalau ada listrik, mesti berhenti sementara. Rugi berapa miliar tuh negara gara-gara mati listrik kemarin?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An amateur writer.

Editor

An amateur writer.