Beri Bantuan APD Serta Produk Makanan dan Minuman, Nestlé Indonesia Dukung PMI Hadapi Pandemi Covid-19

Nestle dukung PMI hadapi Covid-19

Dalam kondisi bencana nasional akibat pandemi Covid-19, Palang Merah Indonesia (PMI) termasuk bagian garda depan pelayanan masyarakat. PMI sebagai salah satu lembaga kemanusiaan yang menyediakan bantuan dan layanan penting bagi masyarakat, di tengah bencana tentunya juga membutuhkan dukungan baik moral maupun materil demi kelancaran tugas.

Advertisement

Upaya mendukung PMI yang bertugas menjaga ketersediaan suplai darah, misi pencegahan dan mitigasi Covid-19, dilakukan Nestle Indonesia dengan menyerahkan bantuan lebih dari 65.000 alat pelindung diri (APD) serta 180.000 produk makanan dan minuman untuk tenaga kesehatan hingga relawan yang tersebar di 33 kota Indonesia.

Bantuan nantinya akan dibagikan kepada tenaga kesehatan, petugas unit donor darah, hingga relawan PMI di 33 kota Indonesia

Ki-ka: Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla, Presiden Direktur Nestlé Indonesia Ganesan Ampalavanar, Direktur Corporate Affairs Nestlé Indonesia Debora R. Tjandrakusuma, dan Head of Corporate Affairs Nestlé Indonesia Gabrielle Angriani di Markas Pusat PMI (Foto: dok. Nestlé) via www.nestle.co.id

Bantuan berupa berbagai APD seperti masker bedah, masker N95, sarung tangan, kacamata pelindung, serta produk makanan dan minuman seperti susu Nestle BEAR BRAND, sereal KOKO KRUNCH, dan minuman NESCAFE ready-to-drink diserahkan secara simbolik oleh Presiden Direktur Nestle Indonesia, Ganesan Ampalavanar, kepada Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla, di Markas Pusat PMI Selasa (19/5/2020). Bantuan tersebut nantinya akan dibagikan kepada tenaga kesehatan, petugas unit donor darah PMI, dan para relawan PMI yang bertugas dalam Operasi Penanganan dan Pencegahan Covid-19 di 33 kota Indonesia.

Jusuf Kalla selaku Ketua Umum PMI menyampaikan apresiasi dukungan yang diberikan Nestle Indonesia terutama untuk para petugas PMI di garda depan. Ia mengatakan saat ini PMI juga sedang menjalankan Operasi Penanganan dan Pencegahan Covid-19, yang fokusnya adalah edukasi pencegahan mandiri terhadap virus corona serta penyediaan APD bagi tenaga kesehatan.

Advertisement

“Di saat yang bersamaan kami juga menjalankan Operasi Penanganan dan Pencegahan Covid-19 yang berfokus pada kegiatan edukasi terhadap masyarakat untuk melakukan pencegahan mandiri terhadap virus corona, serta penyediaan Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis dan relawan di rumah sakit PMI, klinik PMI, dan unit donor darah PMI di beberapa wilayah di Indonesia. Upaya gotong royong ini akan membantu akselerasi upaya pencegahan dan mitigasi pandemi Covid-19,” kata Jusuf Kalla dalam keterangan tertulis yang Hipwee terima Selasa (19/5/2020).

Nestlé Indonesia ingin perkuat komitmen hadapi Covid-19 melalui dukungan langsung kepada PMI

Ki-ka: Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla, Presiden Direktur Nestlé Indonesia Ganesan Ampalavanar, Direktur Corporate Affairs Nestlé Indonesia Debora R. Tjandrakusuma di Markas Pusat PMI, Selasa (19/5/2020) via www.nestle.co.id

Secara global, Nestlé nyatanya sudah menjalin kerja sama kurang lebih satu abad dengan International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies (IFRC), atau federasi internasional perhimpunan palang merah. Bahkan Presiden Direktur Indonesia, Ganesan Ampalavanar, mengatakan IFRC dan Nestlé telah menekan kerja sama untuk mengurangi morbiditas, mortalitas, dan dampak sosial dari pandemi Covid-19.

Advertisement

“Secara global, Nestlé dan IFRC (International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies) telah bekerja sama lebih dari satu abad, dan baru-baru ini IFRC dan Nestlé telah mengukuhkan kerja samanya untuk mengurangi morbiditas, mortalitas, dan dampak sosial dari pandemi Covid-19. Di Indonesia, kami ingin memperkuat komitmen ini melalui dukungan langsung kepada Palang Merah Indonesia,” jelas Ganesan.

Sebelumnya sejak awal Covid-19 mulai merebak di Indonesia pada bulan Maret, Nestlé melalui program Nestle Cares sudah berkolaborasi dengan berbagai badan pemerintah, institusi kesehatan dan berbagai organisasi kemasyarakatan. Melalui program tersebut, Nestlé Indonesia telah menyalurkan bantuan  lebih dari 1,4 juta Alat Pelindung Diri (APD), 1,3 juta produk makanan dan minuman bergizi, dan 6,700 paket sembako untuk mendukung tenaga kesehatan yang bertugas di garda terdepan, serta masyarakat rentan yang terdampak pandemi COVID-19.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE