Lagu-Lagu Dangdut Ini Bakal Bikin Kamu yang Merasa Dicampakan Bilang ‘Gue Banget!’

Saat sedang sedih, gundah gulana dan uring-uringan karena merasa dicampakkan, mungkin ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melampiaskan semuanya. Mulai dari menangis, mencari teman untuk diajak bercerita, jalan-jalan, makan semua makanan kesukaan, sampai pada menghayati berbagai lagu. Sadar atau tidak, perkara menghayati lagu sering kali jadi persoalan sendiri. Entah karena jadi kian tersedu-sedu atau malah justru jadi termotivasi agar nggak larut pasca dicampakkan itu.

Nah, buat kamu yang mau menikmati galaumu dengan lagu yang bakal bisa bikin kamu bilang, “Gila! Gue banget nih!”, coba langsung aja, yuk dengarkan dan hayati lagu-lagu dangdut di bawah ini! Dijamin nggak menyesal.

1. Yang merasakan ditinggal karena doi memilih yang lebih yoi pasti bisa menggerung-gerung mendengar lagu ini

Baju baru kau sayang-sayang
Kain lapuk kau buang-buang

Duluku kau bangga-banggakan
Setelah bosan engkau campakkan

Kutersisih tak terpakai lagi
Dari pelukanmu dan kasih sayangmu
Kutersisih tak dikenal lagi
Dari pandangamu dan perhatianmu

Buat kamu yang memang jelas dicampakkan karena dia lebih memilih seseorang yang lebih muda dari kamu, maka bukan nggak mungkin lagu dari Rita Sugiarto ini bakal bikin kamu nangis meraung-raung.

2. Pasti nggak akan ada orang yang mau dibanding-bandingkan, ‘kan? Dan mungkin Payung Hitam ini bisa mewakili perasaan tersebut

Tapi kini setelah engkau kembali
Sikap sungguh menyakitkan hati
Mengapa baru sekarang
Aku kau banding bandingkan
Dengan wanita yang baru
Kau cinta kejam

Siapa sih yang mau dibanding-bandingkan? Rasanya memang nggak ada. Terlebih jika dibandingkan dengan seseorang spesial yang kamu sayang. Kebayang nggak sakitnya akan seperti apa? Kamu bisa turut berempati lewat lagu ini.

3. Kalau saja kamu jadi merana karena ditinggalkan olehnya, nggak ada salahnya nyanyi lagu ini dulu sebentar saja

Biarlah merana
Kubiarkan diri ini merana dilanda sepi
Walaupun rindu aku tak kan mencrimu
Biarlah kecewa biarlah merana
Kubiarkan diri ini menangis didalam hati
Sampai kapan ku tak tau
Hanya tuhan lah yang tau

Ditinggal dan merana mungkin jadi paket lengkap saat kamu lagi patah hati. Kalau sudah begitukamu cukup menyanyikan lagu ini. Meranaaa~

4. ‘Orang lain berlabuh aku yang tenggelam……’

Walaupun aku kalah didalam percintaan tetapi aku pernah
Merasakan jua kasih sayang belaianmu
Untuk apa bersumpah kau menutupi malu semua orang tau
Siapa dirimu engkau yang membuat luka

Sekarang aku putuskan berpisah denganmu
Orang lain berlabu aku yang tenggelam

Lagu ini memang punya prinsip percintaan yang menarik banget. Kalau-kalau kamu jadi salah satu di antara pilihan-pilihan seperti itu, ya, jangan sampai tenggelam. Berenang dong pelan-pelan…

5. Buat yang berpengalaman dalam tikung menikung, mana suaranya?

Aku ra nyongko koe tego karo konco
Jarene konco kentel
Bojoku tok sleding tekel
Opo ra ono kimchil lio sing seneng koe
Nganti koe nikung, bojone koncone dewe

Seperti liriknya, “aku nggak nyangka kamu tega sama teman, katanya teman dekat, tapi pacarku kamu sleding tekel….” Ya, dengan lagu ini kamu yang berpengalaman di dunia tikung menikung akan jadi merasa punya teman.

6. Dicampakkan sama seorang yang dipercaya karena dia merebut belahan jiwa bisa jadi rasanya lebih sakit ya 🙁

Putus kinilah sudah persaudaraan kita
Yang lama kita bina susah senang bersama
Apa arti berteman di belakang kau menikam

Kau bagaikan pagar yang makan tanaman
Sungguh tiada aku menduga
Engkau teman karibku lebih dari saudara
Namun begitu tega kau rampas segalanya

Nggak kebayang sakitnya kayak apa. Lagu ini bikin sedih.

7. Masih menunggunya untuk bersedia balikan? Percaya saja jodoh nggak akan ke mana-mana

Sayang opo kowe krungu jerite atiku
Mengharap engkau kembali
Sayang nganti memutih rambutku
Ra bakal luntur tresnaku

Nggak tahu sesayang apa, dicampakkan tapi masih berharap bisa balikan. Ya, percaya saja kalau jodoh nggak akan lari ke mana.

8. Sering terjadi di dalam sebuah hubungan. Nggak ada cara lain selain harus menerima

Kau yang mulai kau yang mengakhiri
Kau yang berjanji kau yang mengingkari
Kau yang mulai kau yang mengakhiri
Kau yang berjanji kau yang mengingkari

Perihal janji yang diakhiri dan diingkari rasanya jadi hal yang sering terjadi dalam sebuah hubungan. Raja dangdut ini memang pas adanya!

9. Berdusta memang awal mula dari luka 🙁

Rupanya Sudah Biasa
Kau Bersandiwara
Berdusta..Berdusta..
Berdusta Dalam Cinta

Belajar dari lagu ini, berdusta dalam sebuah hubungan akan membawa asmara pada keretakan. 🙁

10. Meski memang dicampakkan, bukan berarti kamu akan terus hanyut dan nggak bangkit, ‘kan?

Aku bukan pengemis cinta
Yang slalu harus mengalah
Bila diputuskan cinta
Dari sang kekasih

Wanita bukan engkau saja
Yang ada dalam dunia
Cantik bukanlah utama
Menghiasi jiwa

Sakit karena dicampakkan mungkin sudah pasti, tapi bukan berarti kamu bakal larut dan nggak bisa bangkit lagi, ‘kan? Lagu dari Jhony Iskandar ini akan membuatmu sadar jika setelah ini masih ada banyak pilihan yang bisa dijalani. Jangan menyerah untuk bangkit.

Semoga saja sederet lagu dangdut di atas bisa menemani perasaan kamu yang lagi gegana alias gelisah-galau-merana karena dicampakkan. Fighting!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penyuka kuning dan Kamu.