9 Drama Korea Antibaper yang Tayang di Tahun 2018. Catat Nih Biar Nggak Ada yang Terlewat!

Sudah tahun 2018, masa tontonanmu masih berkutat pada drama-drama lawas?

Advertisement

Di tahun 2018 ini nggak hanya resolusimu yang boleh baru, tapi tontonan drama Korea juga perlu di-update biar nggak bosan. Mari sejenak tinggalkan drama menye yang hanya berisi tentang cinta-cintaan. Atau drama fantasi yang buatmu susah menjalankan logika berpikir.

Nah, kali ini Hipwee akan berikan beberapa daftar drama Korea antibaper yang akan tayang di tahun 2018 ini. Para pemainnya juga ‘nggak main-main’. Mulai dari Park Hae Jin, Park Hyung Sik, Nana After School sampai Lee Kwang Soo turut memeriahkan dunia drama Korea di tahun ini. Yuk, siapkan catatan, biar kumpulan drama Korea 2018 ini tak ada yang kamu lewatkan.

1. Buat penggemar Park Hyung Sik, jangan sampai ketinggalan drama “Suits”. Drama ini mengisahkan tentang kehidupan seorang pengacara dengan ingatan super tajam

Suits, suits, suits ~ via asianwiki.com

Drama Suits merupakan adaptasi dari serial Amerika dengan judul yang sama. Diperankan oleh Park Hyungsik dan Jang Dong Gun. Park Hyung Sik diceritakan sebagai seorang pengacara muda yang memiliki ingatan tajam. Ia mengawali karier di ranah hukum dengan bergabung bersama Jang Dong Gun di sebuah perusahaan konsultan hukum ternama di Korea Selatan. Drama ini kabarnya akan tayang di pertengahan tahun 2018 stasiun televisi KBS2.

Advertisement

2. Tahun ini Park Hae Jin kembali menyapa penggemarnya melalui drama “Four Sons”. Drama ini juga dibintangi Nana After School sebagai karakter utamanya

Four Sons via asianwiki.com

Setelah dikabarkan banyak masalah, drama ini akhirnya akan tayang pada tahun 2018 ini. Drama “Four Sons” menceritakan tentang seorang detektif wanita yang tengah memecahkan sebuah kasus misteri yang pelik. Sedikit bocoran, di drama ini Park Hae Jin akan memerankan 4 karakter yang berbeda. Kebayang kan gimana serunya?

3. Siap-siap dengan drama “Mother” tahun 2018 ini. Kamu akan dibawa masuk ke dalam kasus kekerasan anak yang ternyata menjadi masalah serius di Korea Selatan

Mother via asianwiki.com

Drama ini memang menceritakan hubungan ibu dan anak, tapi dikupas dalam sisi gelapnya. Lee Bo Young, seorang guru sekolah dasar, terpaksa harus menyelamatkan seorang anak muridnya yang mengalami kekerasan oleh ibunya sendiri. Drama yang akan rilis bulan Januari ini sekaligus menjadi drama comeback Lee Bo Young setelah lama vakum dari dunia hiburan.

4. Genre misteri kayaknya jadi tren drama di tahun 2018. Seperti drama “Return” ini, kamu akan diajak mendalami kasus pembunuhan yang melibatkan seorang anak

Return via asianwiki.com

Drama “Return” memiliki episode yang cukup banyak, yaitu 32. Meski jumlah episodenya lebih banyak dari drama kebanyakan, tapi cerita yang diusung berbeda. Drama ini mengisahkan dua orang detektif dengan tingkat emosi berbeda yang berusaha memecahkan kasus pembunuhan. Bedanya, kasus pembunuhan kali ini melibatkan seorang anak yang diduga sebagai pelaku utamanya. Siap-siap nonton drama ini di stasiun TV SBS.

5. Mau tontonan yang penuh tawa tapi juga ada maknanya? Drama “Live” ini mungkin cocok untukmu. Sst, salah satu karakter utamanya diperankan oleh Lee Kwang Soo

Advertisement

Drama yang akan tayang di tvN ini menceritakan jatuh bangunnya kehidupan polisi di daerah terpencil di Korea Selatan. Meski jauh dari kehidupan gemerlap kota, mereka mencoba tetap menegakkan keadilan dalam kehidupan sehari-hari. Buat kamu yang rindu nonton Lee Kwang Soo, drama ini mungkin jadi obatnya. Kira-kira dia berperan jadi apa ya? Tunggu aja waktu rilisnya. 😀

6. “Kingdom”, drama yang akan membawamu kembali masa Kerajaan Joseon. Ceritanya dibuat berdasarkan kisah di webtoon yang terkenal, “Burning Hell Shinui Nara”

Kingdom via asianwiki.com

Buat kamu penggemar drama dengan latar kerajaan, drama ini cocok sebagai bahan tontonanmu di tahun 2018. Drama ini mengisahkan tentang seorang putra mahkota Kerajaan Joseon yang menyelidiki terjadinya sebuah kasus penyakit misterius. Tanpa diduga, dari penyakit tersebut dia mendapatkan fakta mengejutkan tentang negaranya. Drama ini bisa kamu saksikan di Netflix dengan total 6 episode aja.

7. Balas dendam memang nggak ada habisnya. Seperti drama “Cross” yang menceritakan upaya pembalasan dendam selama 13 tahun ini

Drama Cross via asianwiki.com

Masih ingat dengan Ko Gyung Pyo? Dalam film ini Gyung Pyo berpesan sebagai seorang dokter dalam tahanan yang diam-diam menyimpan dendam pada salah satu pasiennya. Dendam akan kematian sang ayah terpaksa dia tahan selama 13 tahun, demi mewujudkan impiannya menjadi seorang dokter dan mampu balas dendam secara ‘halus’ dan minim bukti. Siap-siap ya, drama ini akan tayang pada akhir Januari di stasiun tvN.

8. Setelah sukses dengan drama “Secret Forest”, di tahun 2018 ini seri kedua dari judul yang sama akan siap menyapa penggemarnya

poster drama season 1 via www.asianwiki.com

Dilansir dari laman Soompi , penulis skenario “Secret Forest”, Lee Soo Yeon, mengonfirmasi bahwa dirinya telah menyiapkan bagian kedua dari drama tersebut. Dikabarkan “Secret Forest” season 2 ini akan tayang pada akhir 2018. Stasiun televisi yang menanyangkan juga masih sama, yaitu tvN. Jadi, ditunggu saja rilisnya kelanjutan drama dengan rating tertinggi pada tahun 2017 ini.

9. Selain “Secret Forest”, drama “Signal” juga berhasil mencuri perhatian pecinta drama Korea. Akhir tahun nanti, drama yang bercerita tentang tiga polisi dalam mengungkap berbagai kasus ini siap dirilis

Poster drama season 1 🙂 via www.asianwiki.com

Kesuksesan drama “Signal” tahun 2016 lalu, tampaknya siap diulang pada akhir tahun ini. Drama yang banyak dibumbui kasus pembunuhan berdarah dingin ini akan kembali dibuat seri keduanya. Hayo, siapa yang nggak sabar menanti drama “Signal” season 2 yang kabarnya akan tayang akhir 2018 nanti?

Kalau biasanya setelah nonton drama Korea itu mata sembab karena terbawa suasana, kini saatnya mencoba pengalaman baru. Semoga kumpulan drama di atas mampu menambah daftar tontonan drama Koreamu, ya. Kalau kamu gimana nih, drama mana yang nggak sabar pengen kamu tonton di tahun 2018 ini?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Not that millennial in digital era.

CLOSE