Buat Cowok-Cowok yang Doyan Begadang, Ini Cara Biar Begadangmu Gak Ngerusak Badan

“Ji, besok nobar final yuk?”
“Final Champions?”
“Iya lah. Masa nobar final lomba bekel”
“Haha. Ya kali aja”
“Gimana? Nobar di Cafe Jaya Abadi”
“Meski harus begadang lagi tapi demi final mah oke aja!”

Cowok dan begadang adalah hal yang susah untuk dipisahkan. Sedari kecil, cowok sudah terbiasa dengan melek malem. Saat kami kecil dulu, kami sering banget melek malem gara-gara nonton film horor, nonton Smack Down, hingga nonton sepak bola. Saat beranjak masuk kuliah. Gaya hidup begadang cowok makin menjadi. Bagi cowok, tugas itu dikerjakan semalam sebelum pengumpulan. Gimana mau gak makin begadang coba kalau gitu?

Kalau kata bang Haji Rhoma, begadang itu tak baik untuk kesehatan. Untuk itu, kamu perlu mengimbangi kebiasaanmu begadang dengan tips-tips ini agar begadangmu gak semakin menyiksa badan!

Usahakan jangan minum minuman penambah energi. Cukup sediakan air putih dan madu untuk menjaga kesegaran tubuhmu esok harinya

Tapu ya gak gini juga minumnya

Tapi ya gak gini juga minumnya via www.mnn.com

Kebanyakan orang salah mengartikan bahwa guna menjaga stamina dan tenaga saat begadang, mereka harus mengonsumsi minuman penambah energy. Entah itu yang sachetan atau yang sudah botolan. Memang sih saat begadang, tenaga harus tetap dijaga agar aktivitas esok hari tak terganggu. Masalahnya, mengonsumsi minuman penambah energi saat begadang bisa berdampak negatif pada ginjalmu. Daripada minum minuman penambah energi, lebih baik kamu sediakan air putih dan madu saja. Selain berguna untuk menambah tenaga, air putih dan madu yang alami juga tidak akan mengganggu fungsi ginjalmu. Selain itu, bukankah air putih sangat berguna dalam hal melancarkan metabolisme tubuh.

Bagi perokok yang begadang, kamu harus mengatur jumlah rokok yang bakal kamu hisap. Usahakan jangan terlalu banyak!

Kurangin rokoknya, Mz~

Kurangin rokoknya bos via www.pro-smokes.com

Hal ini berlaku bagi kamu yang perokok aktif. Bagi perokok yang sifatnya sangat aktif, sehari bahkan mereka mampu menghabiskan satu pack loh. Serem kan? Kalau juga ditambah dengan begadang akibatnya bisa fatal untuk tubuhmu. Tubuhmu akan mengalami kerusakan secara perlahan. Untuk itu, saat kamu punya rencana untuk begadang, cobalah mengontrol konsumsi rokokmu. Memang gak enak sih begadang tanpa rokok dan kopi. Untuk itu kamu perlu membatasi hanya 3 batang saja dalam sehari. Yah, tapi kalau mau lebih aman lagi sih ya jangan merokok. Kalau bisa sih malah berhenti merokok untuk selamanya. Hehehe :p

Jangan sampai kurang nutrisi saat begadang. Cobalah mengonsumsi makanan sehat seperti sayur dan buah agar tubuhmu tak kekurangan gizi

Jangan asal kenyang, ya

Jangan asal kenyang, ya via abouthealthyfoodguide.blogspot.com

Makan makanan yang padat nutrisi perlu banget untuk menjaga kesehatanmu tetap optimal. Tapi sebagai orang yang suka begadang, kamu perlu memperhatikan hal ini lebih detil. Coba saja perhatikan, kebanyakan kamu yang suka begadang pasti ngemil di malam hari. Ngemil sih boleh, tapi sebisa mungkin hindari junk food! Isi perutmu dengan sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, daging, telur, dan ikan. Jangan makan asal kenyang untuk mencegah kekurangan nutrisi. Selain itu, perhatikan juga jadwal makanmu. Meski begadang, nutrisi tubuhmu saat begadang perlu juga diperhatikan.

Kamu wajib sedia minyak kayu putih atau minyak telon. Jaga badanmu agar gak masuk angin, ya

Minyak kayu putih itu perlu!

Minyak kayu putih itu perlu! via nonikhairani.com

“Kalau sering kena angin malam
Segala penyakit akan mudah datang”

~ Begadang, Rhoma Irama

Kata bang haji Rhoma, dengan sering begadang, badanmu akan semakin sering terkena angin malam. Jika badanmu sering terkena angin malam, niscaya segala penyakit akan mudah datang. Untuk itu kamu perlu melakukan langkah pencegahan agar saat begadang, angin malam tak mudah datang. Salah satu cara paling umum di negara kita adalah dengan menggunakan minyak kayu putih atau minyak telon. Oleskan minyak kayu putih atau minyak telon pada badan untuk menjaga kehangatan tubuhmu. Dengan begitu, angin malam bakal sulit mengganggu.

Meski doyan begadang, bukan berarti kamu tak butuh tidur. Atur jadwal tidurmu agar jatah istirahat tubuhmu tetap terpenuhi

Usahakan siangnya tidur

Usahakan siangnya tidur via notable.ca

Begadang memang artinya kamu melek pada jam saat kebanyakan orang memutuskan untuk mengistirahatkan badan dan pikiran mereka. Bisa jadi asalannya adalah karena kamu pingin ngerjain tugas, begadang karena pingin nonton pertandingan sepak bola, begadang karena kencan hingga begadang karena iseng aja. Yang sering kali disalah artikan oleh banyak orang adalah begadang itu tak butuh tidur. Salah! Meski begadang kamu tetap butuh mengistirahatkan badanmu. Untuk itu kamu perlu mengatur jadwal tidurmu. Bisa jadi jika malam kamu melek, maka pagi atau siangnya kamu istirahat. Bagaimanapun jadwalnya, badanmu tetap butuh waktu istirahat biar gak gampang sakit!

Selain itu kamu tetap harus menjaga kesegaran badanmu. Agar badanmu tak mudah lemas, olahraga secara rutin itu tak boleh kamu lewatkan

Olahraga teratur

Olahraga teratur via setelahkuliah.wordpress.com

Salah satu dampak negatif jika kamu suka begadang adalah badanmu jadi gampang lemas. Karena memang tenagamu terkuras habis setelah begadang, badanmu jadi tak punya stamina tersisa yang mengakibatkan gampang lemas. Nah, untuk itu kamu perlu rutin olahraga biar badanmu tak gampang lemas. Dengan rutin berolahraga, ototmu akan terbiasa dengan kerja yang lebih keras, jantungmu juga jadi terbiasa dengan kinerjanya yang juga ekstra, dan tenagamu akan bertambah sehingga badanmu tak mudah lemas. Dengan begitu, meski kamu begadang, aktivitas sehari-harimu tak sampai terganggu.
Nah, itu tadi beberapa tips yang bisa kamu lakukan biar begadangmu gak terlalu berdampak buruk terhadap badan. Namun, meski sudah ada tips yang membantu merawat tubuhmu, begadang itu tetap saja kurang baik untuk terus dilakukan. Sebisa mungkin kurangin begadang deh. Demi hidupmu yang lebih sehat. 🙂

Baca juga cerita pemain ftv, Rizky Alatas yang sering begadang demi berperan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.