Cewek Bakal Ngira Kamu Bohong Kalau Terus Ngegombal, Justru Kalimat Sederhana Ini yang Cewek Ingin Dengar

Dalam sebuah hubungan, percakapan yang terjadi harusnya cukup transparan. Artinya tidak ada kebohongan, rasa sungkan, dan takut apa yang kamu katakan akan jadi permasalahan serta rasa-rasa lain yang menyebabkan tidak adanya kejujuran. Jujur bukan berarti harus mengatakan segalanya dengan terbuka dan benar-benar apa adanya, tapi mengatakan yang sebenarnya dengan “bungkus” yang tetap menghargai dan menjaga perasaan masing-masing. Hubungan yang baik harusnya menjadikan masing-masing di antara kalian itu menjadi manusia yang real, nyata.
Advertisement
Bagi cowok, hal yang paling mudah untuk menenangkan cewek adalah dengan memberikan gombalan. Karena cewek dianggap sebagai makhluk yang paling nggak bisa kalau sudah mendengar dia diagungkan. Seolah semua masalah akan selesai hanya dengan kata-kata gombal yang lebih banyak bohongnya dari pada jujurnya. Tapi apa iya sih kalau cewek memang sesuka itu dengan gombal-gombal yang kamu berikan? Cewek nggak sebodoh itu kok, dalam hati mereka juga pasti sebenarnya bertanya-tanya. Meski di luar terlihat senang-senang saja, cewek sebenarnya sebal juga. Gombal itu nggak beda jauh sama PHP karena nggak bisa diduga benar atau nggaknya.
Cewek sebenarnya nggak butuh kalimat yang muluk-muluk dan lebay kok agar bisa senang. Cewek cuma butuh rasa nyaman dan itu bisa kamu berikan dengan mengungkapkan kalimat-kalimat jujur yang menenangkan.

1. Semua orang akan senang ketika apapun yang ia lakukan diapresiasi, cewek pun sama. Dan kamu paling sering nggak peka soal ini

m

Mengapreasiasi apa yang dia lakukan via mensfitness.com

Apresiasi adalah bukti cinta terbesar yang menunjukkan kalau kamu benar-benar tertarik dengan dia dan segala kehidupannya. Kalimat-kalimat ini bisa kamu lontarkan saat ingin mengapreasiasinya.

“Sayang, cerita dong tentang … (hal yang sangat disukainya dan membuatnya sulit berhenti kalau sudah membicarakan ini).”

“Aku memang nggak paham tentang…(hobi atau ketertarikannya), tapi aku suka melihatmu tertarik dengan itu.”

“Lihat dong hasilnya!”

“Ceritain lagi dong tentang… (hal yang dia suka).”

“Aku mendukung apapun yang kamu lakukan, karena aku tahu kamu memiliki bakat besar disitu.”

Advertisement

2. Berikan rasa percaya pada cewekmu. Bukan dengan gombalan tapi dengan semangat untuk menerima dirinya sendiri apa adanya

cantik

Kamu cantik via thesun.co.uk

Kadang cewek punya rasa cemburu yang berlebihan. Rasa cemburu yang dirasakan cewek itu hadir karena dia nggak percaya diri kalau dia benar-benar layak menjadi satu-satunya yang kamu cintai. Salah satu hal yang bisa membuatnya merasa “secure” adalah dengan meyakakinkan dia lewat kata dan perilakumu. Kamu harusnya bisa memuji dia tanpa harus lebay, mengatakan dia cantik dengan cara yang gentleman dan tanpa tone seksual. Cewek selalu suka kalau kamu loving more than her sexy body.

“Aku nggak bilang kamu cantik atau seksi karena aku pikir kata itu tidak cukup menggambarkan apa yang aku rasakan padamu.”

“Aku nggak bilang kamu sempurna, aku cuma mau bilang kalau aku nggak akan mengubah apapun dari dirimu.”

“Hal-hal yang sering bikin kamu khawatir nggak cantik lagi (insecurity) justru hal-hal yang aku sukai.”

“Ada banyak sekali hal-hal kecil yang aku suka dari kamu. Cara berpikirmu, kepribadianmu, senyuman, matamu…”

“Aku bangga dan beruntung bisa memilikimu.”

3. Tak ada yang lebih menyenangkan bagi seorang cewek ketika kamu selalu ada saat dia sedang terluka atau penuh duka

menghibur

Kamu sabar ya via huffingtonpost.com

Ada bukan berarti harus selalu ada secara fisik, bukan pula harus memberikan solusi. Cewek dan mungkin juga setiap orang, kadang hanya ingin didengar dan tahu ada orang lain yang tahu dia sedang sedih.

“Kamu sudah melakukannya dengan baik.”

Advertisement

4. Cewek sering galau dan bawel sebenarnya karena dia merasa posisinya di hatimu tidak “aman”.

kamu aman

Kamu “aman” via pri.org

Cewek selalu merasa “terancam” ketika kamu menjadi hebat, bertemu banyak orang (perempuan cantik di luar sana), dan memiliki banyak kesempatan untuk mendua dan meninggalkannya. Dan sesungguhnya perasaan ini tidak akan ada kalau kamu benar-benar dengan bangga menunjukkan pada semua orang kalau dia “ada” dalam hidupmu.

“Selalu ada hal baru yang aku temukan dalam dirimu setiap harinya. Kamu tak pernah membuatku merasa bosan dengan hubungan kita.”
“Yuk, aku kenalin ke teman-temanku.”
“Aku suka menjadi diriku sendiri kalau berada di dekatmu.”
“Tadi aku pergi ke (…), terus aku jadi inget kamu.”
“Kapan-kapan jalan bareng yuk sama teman-temenku.”
“Menurutmu, rambutku bagusnya dipotong kayak bagaimana ya?”

5. Siapapun butuh dihargai, apalagi kalau dia sudah mencoba melakukan atau memberikan yang terbaik. Cewek juga sama

Hubungan sering kali jadi tidak fair ketika ada salah satu pihak yang merasa lebih banyak mengalah atau berkorban pada yang lain. Contohnya saat ada seseorang yang mencintai jauh lebih dalam.

Kalau sudah tidak fair, masalah-masalah kecil akan jadi besar, yang tidak ada menjadi ada, dan potensi untuk bubar lebih tinggi. Cowok kadang nggak peka dan cenderung cuek pada hal-hal yang detail dan cewek anggap penting. Misalnya kalau dia sudah  berjuang beliin kamu kado atau sesuatu yang spesial lalu kamu hanya berekspresi sebatas makasih saja.

Coba sesekali bilang gini:  “Wah, aku lagi butuh ini banget, makasih ya!”

 

6. Keadaan paling penting yang harus kamu kendalikan adalah waktu kalian berdua bertengkar

f

Jangan marahan yuk sayang! via thefitgirl

Saat bertengkar, cewek biasanya banyak bicara dan cowok lebih banyak marah dalam diam. Semakin bawel si cewek semakin kesal si cowok. Cobalah mulai sekarang, kamu juga harus mulai mengungkapkan perasaanmu dan bertanya dengan baik bagaimana perasaan dan pendapatnya. Cewek kadang nggak tahu dan penasaran bagaimana perasaanmu, tapi kamu malah cuek sok-sokan nggak mau tahu.

Selain melontarkan apapun dengan jujur tapi tetap menghargai, kamu sebagai cowok juga harus menjaga attitude-mu dengan baik. Misalnya dengan meningkatkan self control ketika kamu berhubungan dengan cewek lain dan selalu menjaga komitmen. Kalau semua ini sudah bisa kamu lewati, hubunganmu pasti bisa lebih dewasa lagi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Ceritagrammer

CLOSE