True Beauty dan Sweet Home, 2 Drama Korea Adaptasi dari Webtoon yang Siap Ramaikan Akhir Tahunmu!

Drakor True Beauty dan Sweet Home

Tanpa perlu diragukan lagi, geliat hiburan K-Pop memang telah berkembang pesat, nggak cuma di Indonesia, tetapi di seluruh dunia. Makanya nggak heran juga kalau setiap bulan rasanya seolah ada aja film atau drama Korea terbaru yang rilis. Baru tamat satu serial, besok udah ada lagi yang baru. Mantap nggak tuh?

Advertisement

Hal ini terbukti dengan akan rilisnya drama Korea terbaru adaptasi dari LINE Webtoon berjudul “The Secret of Angel” (“True Beauty”) dan “Sweet Home”. Bagi penggemar komik digital tentu nggak asing dengan dua judul ini dong? Kabar baiknya, kedua judul ini akan tayang dalam bentuk drama Korea yang siap menemani akhir tahunmu lo!

Komik “The Secret of Angel” karya Yaongyi (Kim Nayoung) yang telah dibaca lebih dari 4 miliar kali itu mulai tayang sejak 10 Desember di Viu kemarin lo

Drakor “True Beauty”

Drama Korea yang dibintangi oleh Moon Ga-young, Cha Eun-woo, Hwang In-yeop, dan Park Yoo-na ini mengisahkan tentang betapa magisnya kekuatan make-up. Iya, make-up. Berkat make-up ini, Jukyung (Moon Ga-young) mennjadi semakin percaya diri dalam menjalani hidupnya sehari-hari. Nggak hanya itu, drama Korea yang telah tayang eksklusif di Viu dengan judul “True Beauty” itu juga mengisahkan tentang rumitnya cinta segita lo. Runyam deh! 😀

Advertisement

Ada  juga webtoon “Sweet Home” karya Kimcamby (Youngchan Hwang) yang akan tayang 18 Desember dalam bentuk serial

Drakor “Sweet Home” | credit: Netflix via butchixanh.com

Komik “Sweet Home” ini bercerita tentang seorang anak bernama Cha Hyunsoo yang hidup sebatang kara, karena keluarganya meninggal dunia akibat kecelakaan mendadak. Dibintangi oleh Song Kang, Lee Jinwook, dan Lee Si-young, drama Korea ini juga mengisahkan tentang wabah misterius yang bisa membuat orang-orang berubah menjadi monster mengerikan.

Advertisement

Webtoon dengan genre sci-fi ini mendapatkan jutaan likes dan telah dibaca hingga 1,2 miliar kali secara global. Artinya, komik karya Kimcamby ini nggak kalah keren dari “The Secret of Angel” dong. Nah, bagaimana dengan bentuk adaptasinya dalam drama Korea yang akan tayang di Netflix 18 Desember besok?

Adaptasi drama Korea dari webtoon ini bukan hal baru, sebab sebelumnya kita telah menikmati beberapa judul yang nggak kalah seru

Film/drama Korea adaptasi dari webtoon. | credit: asianwiki via asianwiki.com

Kalau ngomongin soal webtoon, khususnya LINE Webtoon yang emang paling banyak penggemarnya, kita tentu nggak asing dengan judul drakor “My ID is Gangnam Beauty”, “Strangers from Hell”, “Orange Marmalade”, “Extraordinary You”. hingga “Itaweon Class” dong? Ya, ketiga drakor tersebut adalah adaptasi dari komik webtoon yang cukup terkenal pada masanya lo. Bahkan nggak cuma dalam bentuk drama Korea, komik digital yang beredar luas tersebut juga udah diadaptasi menjadi film di Indonesia lo, sebut saja “Terlalu Tampan” dan “Eggnoid”.

Jadi, mana drama Korea adaptasi dari webtoon yang paling kamu tunggu nih?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Senois.

CLOSE