Foto Bareng Pacar, Kaesang Dapat Komentar Negatif Berbau SARA. Contoh Netizen yang Jangan Ditiru

Anak Presiden udah punya pacar!

Masa sih?

Beneran, lihat aja tuh Instagramnya~

Kaesang Pangarep kembali menjadi perbincangan hangat netizen. Kali ini, bukan seputar kanal youtube atau bisnis keluarganya, melainkan tentang pacar barunya. Beberapa kali Kaesang mengunggah foto bersama seorang gadis cantik di akun Instagramnya, netizen banyak bertanya, siapa sih gadis ini?

Biasanya Kaesang mengunggah foto aktivitasnya sehari-hari bersama keluarga. Tapi kali ini Kaesang menunjukkan kemesraannya bersama seorang wanita, ihiy~

Cie pelukan

Cie pelukan via www.instagram.com

Guys, ini malem minggu lho. Kalian bisa mampir ke @markobar1996 yang baru aja buka di Surabaya (Pucang Anom Timur, deket CIMB Niaga). Tempatnya enak buat kumpul keluarga + pacaran + buat foto-foto. @kaesangp

Bersama rekan-rekannya, Kaesang mulai berani memamerkan kemesraan bersama seorang gadis berketurununan Tionghoa. Mungkin bagi sebagian orang  biasa aja, tapi karena Kaesang terkenal dengan ke jombloannya. Maka tidak heran kalau netizen kaget saat melihat kemesraan Kaesang dan pacar barunya.

Mblo..mblo..Kaesang udah nggak jomblo lagi lho~

Mblo..mblo..Kaesang udah nggak jomblo lagi lho~ via www.instagram.com

Entah kenapa, karena foto berdua ini Kaesang sempat diprotes. Hm, salahnya apa?

Cocok banget sih

Cocok banget sih via www.instagram.com

Wah kaesang beneran nggak jomblo lagi ya. @hindalintang

Beberapa waktu lalu, Kaesang semakin rajin menggunggah foto-foto kemesraannya bersama gadis cantik ini, tapi karena foto inilah Kaesang diprotes. Banyak berbau sara dan agama. Baca yuk beragam komentar dari netizen untuk bahan perenungan kita

Ceweknya nggak cantik-cantik banget. Tapi aku yakin dia smart. @bungasiskawaty

Lah cewenya kristen? @ykelvinata

Emangnya kalau kristen kenapa? @sentano_marry

Please jangan bilang itu pacarnya mas. @triratnna

Duh kak Kaesangp cari cewek yg seiman dong. Yang islam aja. @nf.hasanah0910

Itu kombinasi Pak Jokowi dan Pak Ahok, yang satu jawa yg satu cina @purwanti_kece

Ada yang kontra tentu ada yang pro. Beberapa komentar netizen-pun banyak yang positif

Siapa tuh, Mas?

Siapa tuh, Mas? via www.instagram.com

yang masih komentar sara, ke laut aja! @gregoriusrp

Miris kalau generasi penerus bangsa rasis begini, makanya nggak maju-maju bangsa ini karena yang dipikirkan cuma SARA. Otaknya cuma di doktrin tentang sara. Orang-orang kayak begini nggak akan dikenal dan dikenang namanya. @djongkir24

yang komen sara, kampungan banget yaa, kalau publik figur nya muslim berteman sama yang kristen langsung diprotes, trus didoain ga baik. Tapi, kalau publik figurnya kristen berteman sama yg muslim, komennya baik-baik semua. Piknik dulu sana deh, daripada ngotor-ngotorin sosial media! @mariacristnatali

Indahnya perbedaan. @andreasaputro8

Foto berduaan yang belum tentu statusnya pacaran. Trus dinyinyirin dan dihujat. Cuma ada di ENDONESAH. @actzubair_

Pake @ dong mas Kaesang pengen kepoin ceweknya. @yayirohaeni

Ya ampun cm di negeri kita aja ada orang foto berdua beda keyakinan di hujat. Apa sih yang dipikirkan oleh para haters? Buka mata , hati lah. Siapa tahu dia teman kuliah, apa salahnya masa kalau ada orang minta foto sama anak presiden terus Kaesang nanya dulu kamu agamanya apa? Toh Kaesang lebih tahu gimana cara menghormati perbedaan baik itu agama , dan latar belakang seseorang. @windyflorenz

Cewek nya atau bukan, seiman atau tidak. Rasanya itu bukan urusan kita deh. Mereka yg jalanin. Yang penting mereka bahagia. Doakan yg terbaik aja. Jangan menghujat sana sini. Jadi manusia yang bijak. @andre_bastiano

Meski banyak yang beranggapan gadis itu adalah pacar Kaesang, namun putra bungsu Jokowi itu masih merahasiakan identitas si gadis. Namun caption yang dibuatnya dalam postingan foto menunjukkan bahwa gadis itu adalah pacarnya

Kocaknya, kakak kandung Kaesang pun turut memberikan komentar pada salah satu foto yang diunggah Kaesang

Halo Om Kaesang ijin forward fotonya ke adminnya PKS Piyungan dan Om Jonru ya @chillipari

Nada candaan tersebut dilontarkan Gibran melalui akun Chilipari. Akun bisnis kateringnya. Kita semua tahu, bahwasanya akun yang disebut Kaesang sering memberikan statement bernada nyinyiran pada keluarga Jokowi.

Hm, beragam komentar netizen pun menjadi bukti bahwa sebagian orang Indonesia masih punya sifat rasis. Nah, semua balik lagi ke kamu. Mau tetap bijak atau mencerca sesama? Ingat, kita hidup di Indonesia berlandaskan keberagaman dan pancasila. Ya kan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Follow aja dulu, mana tahu kita cocok.