10+ Kutipan Super Pedas buat Kamu yang Nggak Sadar Diri. Coba Dibaca dengan Kepala Dingin, Ya!

kutipan pedas biar sadar diri

Sebagai makhluk sosial, rasanya wajar kalau setiap orang butuh motivasi untuk menjalani kehidupan yang sangat berat ini. Entah nasihat dan petuah dari orang tua, dari keluarga, dari sahabat, bahkan dari kutipan-kutipan film atau apa pun, selama hal itu motivatif. Makanya, nggak heran kalau orang suka dengan kutipan dan memajangnya di media sosial sebagai alat pengingat untuk kebaikan dirinya sendiri.

Tapi namanya orang, tentu memiliki karakter yang berbeda-beda. Ada juga orang yang nggak bisa termotivasi dengan hal-hal seperti itu. Justru ada orang yang bisa termotivasi dengan kalimat yang super pedas—bahkan lebih ke ‘kasar’ sih—agar dirinya merasa tertampar dan sadar diri. Seperti 10+ kutipan super pedas berikut ini.

PERINGATAN!

[Baca kutipan ini dengan lapang dada dan kepala dingin, ya!]

1. Cobalah resapi kalimat ini dengan saksama, lalu bayangkan kedua orang tuamu yang tengah banting tulang siang-malam!

Banyak gaya, emang mau foto?! via twitter.com

2. Nggak usah ikut-ikutan bikin Instastory sampai titik-titik kayak artis, ya!

Instatory isinya jalan-jalan ke mal. via twitter.com

3. Daripada dugem sampai larut, mending bantuin emak dagang kangkung di depan polsek deh

Sadar dong! via twitter.com

4. Emang, ya, anak zaman sekarang hobi banget nongkrong di kafe-kafe mahal demi bikin Instastory. Biar apa sih?

Nggak usah nongkrong di kafe! via twitter.com

5. Nggak perlu beli kaus-kaus bermerek luar negeri. Ingat, bapakmu cuma pakai kaus partai 🙁

Baju partai. 🙁 via twitter.com

6. Yang kadang bikin miris itu adalah para pengguna narkoba itu berasal dari keluarga dengan tingkat finansial rendah. Padahal katanya narkoba, kan, mahal, ya? 🙁

Nyarapan bubur? via twitter.com

7. Nggak usah banyak gaya deh!

Inget bapak dong! via twitter.com

8. Peringatan bagi sista-sista skinker. Daripada merawat kulit terlalu mahal, mending merawat perilaku dulu deh, ya :”)

Pake Geliga. 🙁 via twitter.com

9. Astagfirullah. Bahaya banget sih orang-orang hipokrit kayak begini 🙁

Astagfirullah. via twitter.com

10. Nah, ingatlah kutipan ini. Tuhan nggak akan nanya seberapa banyak likes dan followers-mu di Instagram!

Nggak perlu jadi hits! via twitter.com

[BONUS]

Duh, nggak begini cara mainnya, Bro. Tapi ada benernya sih, nggak usah kebanyakan gaya dan selektif dalam menyantap makanan, nggak perlu yang mahal juga!

Kanibal dong? 🙁 via twitter.com

Nggak semua orang bisa dibilangin baik-baik dengan sopan dan ramah tamah, ada pula orang yang hanya bisa dibilangin dengan cara yang luar biasa. Sama seperti sahabatmu (khususnya cowok) yang akan memberi sumpah serapah dan sejuta makian buat kamu (cowok) yang curhat, agar kamu bisa termotivasi. Ya, sama seperti kutipan super pedas di atas.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Senois.