Menelisik 5 Kepribadian Cewek Dari Caranya Duduk Saat Dibonceng Naik Motor

“Eh kamu pulang naik apa? Aku anterin pakai motor aja ya?”

Sesederhana kegiatan membonceng cewek naik motor bisa jadi cara pedekate yang paling cihuy lho untuk cowok. Di momen perjalanan dengan berboncengan naik motor itu banyak jurus-jurus jitu pedekate yang bisa dilontarkan. Mulai dari ngobrol-ngobrol kasual, lempar-lempar kode keras, sampai sok-sokan ngerem mendadak supaya ceweknya mau pegangan ke pinggang.

Menilik dari krusialnya berboncengan motor ini, meninjau kepribadian cewek yang dibonceng juga perlu. Nah, sama seperti cara naik motor, cara duduk saat dibonceng naik motor pun berbeda-beda. Setiap tipe duduknya bisa menggambarkan kepribadian cewek itu. Yuk simak 5 tipe kepribadian cewek berdasarkan cara duduknya saat dibonceng naik motor. Siapa tahu bisa dipakai untuk menentukan jurus pedekate, ‘kan?

1. Duduk jauh-jauh di belakang, tak lupa menaruh tas di depan badan. Pasti dia tipe cewek yang selalu waspada di setiap keadaan

dia selalu waspada via pixabay.com

Jangan pernah anggap remeh cewek yang suka duduk dengan jarak berjauhan di atas motor. Terlebih kalau tas yang dia bawa di letakkan di depan badan, tentu saja jarak antara kalian berdua semakin terasa. Posisi duduk dia yang begitu bukan karena tak nyaman denganmu, tapi memang karena dia waspada di setiap keadaan. Duduk jauh-jauh di belakang menurutnya yang paling aman. Nggak heran kalau membonceng cewek tipe ini, cowok merasa jadi tukang ojek. Tapi sikap waspada memang perlu ‘kan untuk berjaga-jaga?

2. Duduk santai tanpa pegangan, malah asyik main ponsel di tangan. Meski pemberani, dia sering sembrono dalam mengambil keputusan

atau sambil asyik memainkan topi via unsplash.com

Kamu pernah lihat ada cewek yang senang sekali duduk santai di atas motor tanpa pegangan? Meski secepat apa pun motor melaju, dia tetap rileks duduk dengan posisi seperti itu. Nggak jarang juga dia sambil asyik main ponsel di tangan. Cewek yang seperti itu berarti punya jiwa pemberani yang tinggi, asyik banget diajak untuk seru-seruan. Tapi terkadang dia sering sembrono dalam mengambil keputusan. Dia tipikal yang langsung melakukan apa pun selama itu aman tanpa berpikir panjang.

3. Duduk sambil berpegangan di belakang, pandangan lurus ke depan. Artinya mereka sangat jeli membaca situasi, meski terkadang suka overthinking sendiri

dia sangat jeli via pixabay.com

Kalau memperhatikan polah cewek saat boncengan naik motor, mungkin kamu suka tertawa sendiri. Salah satunya posisi duduk yang tangannya berpegangan di bagian belakang motor dengan pandangan lurus ke depan seolah mau ikutan nyetir. Cewek seperti ini tentu jeli sekali membaca situasi, dia termasuk tipe cewek yang nggak suka main-main. Meski terkadang overthinking sendiri, tapi cewek seperti ini menyenangkan. Dia adalah teman diskusi yang baik. Tapi jangan macam-macam di belakangnya ya. Kejeliannya bisa membaca banyak hal yang kamu coba sembunyikan lho.

Termasuk jeli soal mengatur keuangan. Karenanya dia paling suka dengan motor Yamaha New Fino . Dengan teknologi Blue Core, konsumsi bahan bakarnya lebih irit 50%. Belum lagi fitur SSS (Stop & Smart System), yang akan membuat mesin otomatis STOP/Mati saat sepeda motor berhenti lebih dari 5 detik, dan otomatis START/Menyala saat gas diputar. Jadi makin irit bahan bakan ‘kan?

4. Dia yang suka duduk menyamping sambil pegangan di belakang, adalah sosok yang sensitif. Pemalu, dan sering terlalu baik kepada orang

dia pemalu via www.pexels.com

Posisi duduk satu ini identik dengan ibu-ibu, padahal belum tentu. Karena ada juga cewek yang senang duduk di atas motor dengan posisi menyamping sambil pegangan di bagian belakang. Awalnya sih karena pakaian yang dia kenakan cukup ribet, tapi ternyata ada alasan lain lho. Dia aslinya sensitif, pemalu, dan sering terlalu baik kepada orang. Pribadi yang seperti ini selaras dengan tingkah laku dan penampilannya yang sangat feminin.

5. Nggak suka diboncengin orang. Memang dasarnya cewek terlalu mandiri, kalau naik motor pun lebih suka nyetir sendiri

lebih suka naik motor sendiri

Jika tadi ada cewek pemberani yang enggan berpegangan ketika dibonceng, kali ini ada cewek yang nggak suka diboncengin naik motor. Bukannya nggak mau panas-panasan, tapi dia lebih suka naik motor sendiri. Sama seperti saat menyetir motor, cewek tipe ini sangat mandiri dan suka mengendalikan situasi. Dia adalah sosok yang kuat dan tegar, tapi sukar mempercayai orang. Di momen pedekate, cewek tipe ini sering bikin cowok keki. Soalnya maunya ketemu di lokasi, nggak mau dijemput apalagi diantar pulang. Jadi nggak bisa ngobrol sepanjang jalan deh. Yah, namanya juga cewek mandiri.

Apalagi saat ini hadir motor Yamaha New Fino 125 Blue Core. Dengan ban tipe tubeless (ban depan 80/80-14M/C 43P dan ban belakang 100/70-14M/C 51P), yang akan membuat Fino Lovers semakin nyaman berkendara di segala kondisi jalan. Ban bertapak lebar ini membuat tekanan ban selalu terjaga dan tidak cepat berkurang meski tertusuk benda tajam. Itu belum semua, karena Yamaha New Fino ini juga dilengkapi dengan fitur AKS (Advance Key System) yang memiliki fungsi ganda untuk menemukan lokasi sepeda motor saat parkir. Sementara Smart Locke System membuat berkendara makin praktis ketika harus mengunci rem saat jalanan menanjak atau menurun.

Yamaha New Fino

Tak cuma irit dan praktis, matik retro Yamaha ini juga semakin stylish karena body ramping “S” Shape-nya dilengkapi dengan lampu LED elegan yang cahayanya lebih terang, stabil, dan fokus. Warna-warna yang ditawarkan pun sangat classy lho, yaitu Choco Caramel (cokelat), Red Berry (merah), dan White Latte (putih). Naik motor pun kian nyaman dan trendi!

Namanya beda orang, beda juga cara duduk saat diboncengnya. Nggak perlu diperdebatkan mana cara duduk yang paling benar saat dibonceng ya. Yang terpenting, jangan lupa pastikan kondisi motor aman dan kamu lengkap dengan perlengkapan saat berkendara.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis