Nggak Cuma Lempeng dan Kaku, Suami Ayu Dewi Juga Perfeksionis. Suami Siapa nih yang Kayak Gini?

Perfeksionisnya Regi, suami Ayu Dewi

Siapa bilang karakter dua orang yang berbeda nggak bisa membuat mereka bersatu? Ayu Dewi dan Regi Datau ini adalah contohnya. Seperti yang sering terlihat, terutama di media sosial Bu Ayu, keduanya memang memiliki sifat berbeda. Sang suami terlihat kalem, tapi sang istri terlihat heboh. Tapi hal tersebut yang sepertinya membuat mereka saling membutuhkan satu sama lain. Bener nggak?

Nah, kebersamaan Ayu Dewi dan suaminya ini memang sering menarik perhatian. Selain fotonya yang lucu, caption yang ditambahkan juga nggak kalah menariknya. Apalagi kalau melihat karakter suami yang lempeng dan sering bikin Ayu gemes sendiri. Dijamin bakal bikin kamu ketawa-ketawa lihat video-video mereka.

Suami Ayu Dewi, Regy, memang dikenal sebagai sosok yang berbeda sifat 180 derajat dengan istrinya

Ayu Dewi dan Regi Datau akhir-akhir ini menjadi salah satu pasangan favorit publik. Pasalnya, Ayu dan Regi memiliki karakter yang berbeda, bahkan bisa dibilang, beda 180 derajat. Ayu Dewi yang terkenal dengan ceplas-ceplosnya, plus kehebohannya, ternyata sangat berbeda dibandingkan dengan sang suami yang kalem, kaku, bahkan memiliki mimik wajah yang lempeng ini. Perbedaan tersebut terlihat dari unggahan postingan di Instagram Ayu dan video-video yang ada di channel YouTube-nya. Seperti apa pun ekspresi Ayu, reaksi suaminya tetap sama. Stay calm and lempeng.

Dalam Instastory-nya, Bu Ayu membeberkan sifat suaminya selain lempeng dan kaku seperti yang sering ditunjukkannya di Instagram atau YouTube

warna dan panjang-pendeknya harus sesuai via www.instagram.com

Bukan cuma karakter Regi yang bikin gemes (karena terlalu lempeng dan kalem), tapi ada sifat lain yang dibeberkan oleh Ayu, Melalui Instastorynya, Bu Ayu menjawab pertanyaan warganet tentang sifat lain sang suami. Apakah orangnya rapi atau bagaimana. Karena kalau dilihat dari tampilan dan gayanya, suami Bu Ayu ini terlihat perfeksionis. Dan benar saja, ketika Ayu menunjukkan lemari yang berisi pakaian suami, terlihat jelas bagaimana rapinya dan apiknya susunan pakaiannya. Dimulai dari pakaian yang harus disusun sewarna, sampai panjang-pendek kemeja yang juga harus sama. Kalau ada satu saja yang nggak tersusun rapi, suaminya pasti bakal tahu dan ngomel.

Bahkan nggak cuma warna dan panjang-pendek lengan, urusan tinggi bahu sama lipatan pakaian juga harus rapi

lebar bahu sama lipetan aja harus sama via www.instagram.com

Bukan cuma itu saja, saking perfeksionisnya, hal-hal sedetail ini juga diperhatikan. Misalnya saja tinggi bahu saat kemeja digantung di lemari harus sama (keterlaluan, ya, rapinya? :D). Belum lagi susunan celana. Selain urutannya harus sewarna dan panjang celananya yang harus terusun rapi, lipatan celananya juga harus seragam menghadap ke kanan. Bu Ayu juga menjelaskan kalau baju anaknya yang tergantung di sebelah kanan (dan pasti terlihat nggak rapi ini) bakal membuat suaminya itu ngomel-ngomel. Tapi, ya, gimana lagi, bajunya masih dikit~

Lucunya, hal ini justru bikin warganet makin gemes dengan pasangan satu ini. Perbedaan mereka yang bagaikan langit dan bumi inilah yang membuat rumah tangga mereka berwarna. Bu Ayu yang heboh dan Pak Regi yang kalem, dianggap contoh pasangan yang saling melengkapi. Mereka juga buktiin kalau pasangan yang memiliki karakter jauh berbeda, tetap bisa bersatu dan bahagia, asalkan saling memahami. Duh, jadi pengen juga, kan, membangun rumah tangga segera. 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung