6 Hal yang Buat Cewek Ragu Saat Ingin Minta Dilamar, Meski Aslinya Sudah Tak Sabar

Dilamar? Siapa sih cewek yang nggak mau dilamar oleh pasangannya? Ada, ya memang lamaran bukan perkara mudah, ada banyak perhitungan, harus bisa memastikan bahwa semua keraguan telah dibuang jauh. Mungkin yang skeptis selalu bilang: “dilamar cowok sendiri kok gak mau?!”. Tapi ada baiknya memang sebelum dilamar cewek harus memperhitungkan banyak hal, karena ini sakral dan bukan main-main. Tapi, kenapa mereka seperti masih ragu ya?

Banyak hal, banyak faktor yang melatari mengapa ada saja cewek yang nggak mau dilamar cepet-cepet. Mereka yang melakukan hal ini tahu benar bahwa lamaran bukan sembarang permainan, bukan ritus “baper-baperan ala generasi kekinian”. Jauh daripada itu, melamar adalah kesiapan antara sepasang kekasih. Nggak mau kan nanti hubungan yang lebih serius malah jadi berantakan karena ada yang belum siap. Nah, kenapa sih masih ada yang diragukan cewek? Simak bareng-bareng yuk!

1. Finansial nggak selalu sudah mapan, tapi kalau karir atau pekerjaan cowokmu saja belum jelas arahnya bagaimana bisa diandalkan?!

Punya pekerjaan tetap dan jelas via unsplash.com

Bukan berarti materialistis itu negatif. Relevansinya dengan masa depan hubungan kalian sangat erat, bayangin kalau cowok belum punya pekerjaan yang jelas? Tentu saja hubungan akan sulit dijalani. Cewek pasti ragu, kalau menghidupi diri sendiri belum mampu kok berani-beraninya cowok nekat melamar cewek.

2. Kemandirian dengan diri dan hidupnya jelas jadi nomor satu, tapi kalau masih bergantung dengan orangtua begini wajar kalau buatmu ragu

Kalau semua masih minta orangtua via www.pexels.com

Dilamar dan melamar memang seru, lucu, menyenangkan. Tapi apakah ke depannya akan terus menyenangkan tanpa kesiapan satu sama lain? Cewek harus punya pasangan yang mandiri, nggak manja, apalagi masih bergantung sama orang tua. Jelas cewek akan memilih untuk mengurungkan niatnya untuk dilamar cepat.

Buat apa petantang-petenteng bawa mobil dan gawai mewah kalau itu semua hasil dibelikan orangtua?!

3. Kamu jelas tahu dia sayang denganmu, tapi soal kesiapan dirinya untuk jadi orangtua atau ayah jelas masih kamu pertanyakan

Sudahkah dia dewasa dalam berpikir dan mengambil tindakan? via www.pexels.com

Menjalin hubungan yang lebih serius perlu komitmen kuat dan rasa saling percaya, setia dan menjaga. Kedewasaan cowok dalam bersikap juga perlu dinilai. Cewek nggak mau masalah-masalah yang datang nantinya terbengkalai akibat dia belum siap karena lambatnya kedewasaan cowok.

4. Ingin menikah, tapi khawatir cita-citamu mengejar karir terhenti karena alasan yang kamu duga-duga sendiri

Sering ragu karena cewek takut akan mimpinya nanti bisa saja pudar… via www.pexels.com

Cewek juga ragu kalau misal hubungan yang bakalan lebih serius setelah dilamar nantinya malah bikin dia kehilangan semua mimpinya. Baiknya cowok pastikan dulu kalau setelah dilamar, cewek masih bisa meniti karir dan bisa mewujudkan cita-cita pribadinya. Komunikasikan dengan baik deh.

5. Kesalahan cowokmu di masa lalu, diam-diam jadi pencetus ragu muncul di dirimu

Sudah dimaafkan, tapi namanya luka bukankah pasti berbekas via www.pexels.com

Kalau cowok pernah melakukan kesalahan besar di masa lalu, tentunya cewek akan sedikit ragu jika nantinya hubungan kalian akan dibawa serius. Untuk menghancurkan keraguan cewek, cowok perlu buktikan dengan komitmen dan janji-janji yang terbukti. Ini nggak mudah bagi cewek, jangan paksa cewekmu, biarkan dia memikirkannya baik-baik.

6. Keinginanmu menikah tak sejalan dengan kenyataan kalau hubungan kalian ternyata belum siap untuk dibawa ke tahap selanjutnya

Jangan tergesa, saling mengenal lebih dalam dulu deh… via www.pexels.com

Kalau kalian masih baru menjalani hubungan, sepertinya terlalu dini untuk melangsungkan lamaran. Baiknya satu sama lain saling kenal dulu. Cewek juga akan ragu dengan keputusan cowoknya untuk melamar, karena mungkin dia merasa belum mengenal keluarga cowok, latar belakang dan segala hal yang masih samar-samar dilihat cewek.

Bukan berarti nggak menghargai cowoknya, cewek yang menolak untuk dilamar cepet-cepet seperti di atas punya pertimbangan yang nantinya juga baik untuk pasangan. Mereka akan memilih menahan keinginan untuk dilamar agar sama-sama siap. Cowok juga harus ngerti kalau kamu mau melamar pasanganmu, pastikan dulu dirimu sudah pantas jadi suaminya nanti. Ikatan yang lebih serius nantinya beda banget sama pacaran, ya walaupun kalian anggap layaknya orang pacaran biasa. Tapi nyatanya membina hubungan serius lebih rumit karena hubungannya dengan banyak orang, tidak hanya kalian berdua saja.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kertas...