Jika 7 Hal Ini Sudah Kamu Rasakan, Tak Perlu Ragu Melangkah Ke Pelaminan Bersama Pasangan

Sebelum benar-benar memiliki nyali melangkahkan kaki ke pelaminan, ada banyak pertimbangan yang datang untuk dipikirkan. Dari mulai karakter pasangan, keadaan keuangan, hingga keluarga dari kedua belah pihak. Namun, tentu saja kesiapan hatilah yang harus diutamakan.

Advertisement

Sekarang tak perlu ragu lagi melangkahkan kaki ke pelaminan bersama pasangan, jika memang 7 hal ini yang kamu rasakan selama menjalani hubungan cinta dengan dia.

Kamu bebas tampil apa adanya, tanpa perlu berpura-pura. Dengan dia, kamu bisa bahagia dengan cara yang sederhana.

kamu bisa bahagia

kamu bisa bahagia via www.sofeminine.co.uk

Ketika menghabiskan waktu dengannya, kamu bisa bebas menjadi diri sendiri. Kamu tak perlu berpura-pura menjadi orang lain agar bisa menyenangkan hatinya. Yang perlu kamu lakukan hanyalah menjadi dirimu sendiri yang apa adanya. Sangat sederhana dan tak perlu banyak usaha.

Sungguh, kamu tak perlu berusaha keras untuk menjadi bahagia. Bersama dengannya, tanpa banyak usaha kamu sudah bisa bahagia dengan sendirinya.

Advertisement

Kamu tak seberapa risau ketika melakukan kesalahan. Kamu tahu pasanganmu adalah pribadi yang ringan memaafkan.

dia sanggup menerima kelemahan serta kekurangan

dia sanggup menerima kelemahan serta kekurangan via cdn-media-1.lifehack.org

Tak ada manusia sempurna, dan hampir setiap manusia pasti pernah melakukan kesalahan. Ketika kamu bersanding dengan sosok yang tepat, kamu tak perlu merasa takut maupun cemas berlebihan tiap kali tanpa sengaja melakukan kesalahan. Kamu percaya bahwa sosoknya selalu bisa memaafkan dan mampu menerima kesalahan yang pernah kamu lakukan. Ia tak akan dengan sengaja mengungkit atau memojokkan.

Selain kesalahanmu yang akan dengan mudah dimaafkan, sosoknya juga mampu menerima kekurangan yang kamu miliki. Tanpa banyak syarat dia mampu menambal kekurangan yang kamu punya. Bahkan, ia tak pernah membuatmu merasa rendah diri. Dia hadir hanya untuk menggenapi.

Dia tak pernah sekalipun memaksakan keinginan. Bersamanya kamu sanggup mengurai setiap masalah dalam hubungan.

Advertisement
kamu dan pasangan sanggup berkompromi

kamu dan pasangan sanggup berkompromi via rebloggy.com

Kamu dan pasanganmu sekarang ini sama-sama memiliki kebebasan dalam berbicara serta bersikap di dalam hubungan kalian. Walaupun kamu berada di dalam hubungan, namun kehidupan sosialmu tetap berjalan. Kamu tak dikekang dengan berbagai aturan yang dibuat oleh pasangan.

Kamu dan dia sama-sama tidak memaksakan keinginan. Kalian saling bisa mengkompromikan segala sesuatunya, sehingga hubungan kalian tetap bisa berjalan dengan sehat dan seimbang.

Tanpa ada salah satu yang mencintai lebih dalam, kamu dan dia punya porsi perasaan yang sepadan.

kalian memiliki porsi yang sama besarnya

kalian memiliki porsi yang sama besarnya via frewallpapers.com

Selain sama-sama tak memaksakan kehendak, porsi yang seimbang dibutuhkan di dalam hubungan yang sehat. Di dalam hubungan asmara yang sedang dijalani ini, kamu dan pasangan memiliki peranan yang sama pentingnya. Tak ada pihak yang ditinggikan maupun direndahkan.

Kalian bisa seimbang, serta mampu bekerja sama membagi porsi serta peranan. Dengan begini, rumah tangga yang akan kalian jalani bersama juga tetap bisa berjalan bersisian. Tanpa memandang gender, kamu dan dia bisa tetap berbagi peranan supaya rumah tangga kalian tetap utuh dan kokoh ke depannya.

Ketika kalian bisa bicara tentang apa saja, komunikasi yang baik menjadikan hubungan kalian minim drama.

perbincangan di antara kalian tak ada habisnya

perbincangan di antara kalian tak ada habisnya via www.huffingtonpost.ca

Kamu tak pernah bosan menghabiskan waktu bersama dengan pasangan. Di antara kalian selalu ada kisah dan cerita yang bisa dibagi. Setiap kali bertemu dengannya selalu ada ilmu baru yang tercerna. Hal ini menunjukkan bahwa dia merupakan orang yang tepat untuk menghabiskan sisa hari. Bersama dengannya kamu tak pernah bosan maupun kehilangan kata-kata. Perbincangan kalian tak pernah ada habisnya, artinya hari tuamu juga akan dilewati dengan kisah yang selalu ada untuk dibagi berdua.

Kamu selalu punya keinginan untuk berjuang. Dia yang ada di sisimu adalah sumber kekuatan.

kehadirannya mampu meguatkan

kehadirannya mampu meguatkan via www.pinterest.com

Ketika kamu bersanding dengan sosok yang tepat, kamu selalu memiliki kekuatan untuk berjuang. Beban kehidupan yang kamu rasakan selama ini tak terlalu menjadi beban, karena pasangan yang mendampingimu memang mampu menguatkan. Dengan kehadiran sosoknya sebagai penyemangat serta sumber tenaga, semuanya akan terasa ringan untuk dijalani karena kamu mampu menghadapi permasalahan hidup yang akan datang di hari ke depan nanti.

Dia bisa membuatmu jatuh cinta lagi dan lagi. Tabungan cinta kalian terus bertambah dari hari ke hari.

kamu jatuh cinta lagi dan lagi

kamu jatuh cinta lagi dan lagi via minhalmehdi.tumblr.com

Pasangan yang dibutuhkan untuk mendampingi hingga sisa hari bukan hanya dia yang mampu menggenapkan, namun dia yang juga sanggup membuatmu jatuh cinta setiap hari. Dengan mampu jatuh cinta dengannya setiap hari, persediaan cinta kalian tak akan pernah tiris hingga hari tua. Untuknya selalu ada cinta yang kamu persembahkan, begitu juga baginya, kamu adalah sosok yang memang pantas untuk dipertahankan.

Jadi, apakah pasanganmu yang sekarang mendampingi memang layak diajak untuk menghabiskan sisa hari hingga kelak maut menghampiri?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta anjing, penikmat kumpulan novel fantasi, dan penggemar berat oreo vanilla.

CLOSE