Buat Apa Sih Sering Kepo HP Pacar? Ini 6 Alasan Kenapa Kepo HP Tak Layak Jadi Kebiasaan

Hayo, kamu pernah gak ngepoin HP pacar sendiri?

Sebenarnya wajar saja jika kamu penasaran. Semua hal yang berhubungan dengan pacar memang menarik, karena pada dialah kamu menyimpan perasaan. Tapi rasa penasaran ini sudah berlebihan jika kamu jadi melanggar privasinya. Termasuk dengan membuka HP pasangan dan mengecek pesan masuk di kotak suratnya.

Berani kepo HP pacar adalah pertanda. Bisa jadi, perasaanmu padanya tak sekuat yang kamu duga. Apakah kamu pasangan yang termasuk sering mengecek HP orang yang bersanding denganmu? Jangan defensif dulu — mungkin memang ada yang perlu diubah dari kebiasaan itu…

1. Semua orang punya rasa penasaran, tapi butuh sifat curigaan untuk selalu mengecek HP pacar. Hati-hati, dia bisa kesal kalau tahu kamu curigai

kepo HP pacar

kepo HP pacar via www.jenny.gr

Mungkin mengecek HP merupakan sikap spontan yang kamu lakukan karena terdorong rasa penasaran yang tinggi. Padahal sebenarnya ini merupakan cara paling sederhana yang mampu menyakiti hati pasangan. Tanpa disadari, sebenarnya sikapmu ini adalah lambang dari sifat curigaan.

Pasanganmu tentu akan kecewa ketika mengetahui bahwa kamu curiga padanya dan tak segan untuk melangkahi garis privasi. Kamu tentu tak mau ‘kan dia juga melakukan yang serupa? Maka dari itu, berhentilah mulai sekarang dan pupuk rasa percaya untuk pasangan.

2. Mengintip ponsel dan pesan pribadi di media sosialnya adalah tanda kamu merasa berkuasa. Padahal, tiap manusia berhak punya ruang pribadi. Kamu tak berhak memaksa masuk ke sini.

kepo HP pacar

kepo HP pacar via mangukoobas.delfi.ee

Tak hanya pasangan merasa kecewa karena kamu tak menaruh percaya, dia juga merasa tak dihargai keberadaannya. Walaupun kamu dan dia memiliki hubungan istimewa, kalian tetap berhak memiliki rahasia pribadi untuk disimpan sendiri. Kamu tentu tak bisa memaksanya untuk menceritakan semua hal yang disimpannya. Jika kamu tetap melanggar privasinya ini berarti kamu tak menghargainya sebagai manusia.

“Tapi kalau dia nggak punya rahasia, harusnya nggak apa-apa dong aku kepoin?”

Wah, tak bisa sesederhana itu juga. Yang namanya manusia pasti butuh ruang untuk privasi, ruang di mana dia bisa nyaman merasa sendiri. Lagipula, kemungkinan besar dia bukan keberatan karena menyembunyikan sesuatu. Mungkin dia keberatan karena memang tak ada hal penting buat kamu ketahui dari koleksi pesan di HP-nya dan direct message di media sosialnya. Sekarang pertanyaannya berbalik. Kalau nggak ada apa-apa di HP-nya, terus kamu mau lihat apa?

3. Mengecek HP pasangan bisa jadi sumber pertengkaran. Dia merasa dimata-matai, sementara kamu tak suka dia “menutup-nutupi”.

kepo HP pacar

kepo HP pacar via www.huffingtonpost.com

Sebenarnya mengecek isi ponsel pasangan bisa menjadi sumber pertengkaran. Hal ini karena dia merasa dimata-matai gerak-geriknya. Pasangan pun jadi merasa tak tenang setiap melakukan segala sesuatunya. Selain dia yang merasa diawasi, kamu pun juga akan sakit hati ketika menemukan sesuatu yang tak sesuai ekspektasi di ponselnya. Hal inilah yang nantinya bisa jadi sumber pertengkaran dan perpecahan kalian berdua.

4. Sikapmu tak bisa disebut lumrah, wajar jika dia jengah. Bahkan ini juga tanda bahwa kamu tak cukup dewasa ketika menghadapi masalah.

Sumber pertengkaran

Enak bertengkar?

Lama-kelamaan sikapmu ini tentu akan membuat pasangan jengah. Tak hanya merasa tak dipercayai, tak dihargai, dan gerak-geriknya diawasi, kebiasaanmu ini juga mencerminkan kepribadianmu yang tak cukup dewasa. Jika kamu memiliki sikap dewasa tentunya kamu tak akan melakukan hal kekanak-kanakan semacam ini.

5. Melihat ponsel pasangan secara perkara tak ada maknanya. Ini justru bisa memperparah rasa curiga.

kepo HP pacar

kepo HP pacar via www.emotionalsms.com

Sebenarnya tak ada keuntungan sama sekali yang didapatkan ketika kamu mengecek hp pasangan. Selain sakit hati karena menemukan hal yang tak sesuai harapanmu, kebiasaan ini justru bisa memperparah rasa curiga. Ke depannya, bukan tak mungkin jika kamu justru akan susah untuk memupuk rasa percaya kepada pasangan. Kamu terlanjur berpikiran negatif tentang dirinya dan tak mudah untuk menaruh rasa percaya lagi.

6. Kebiasaan ini tanpa disadari merupakan candu. Keinginan untuk mengecek HP-nya terus muncul di pikiranmu

Kebiasaan buruk ini justru bisa menjadi sebuah candu bagimu. Mungkin kamu tak menyadari, namun sekali dua kali melakoninya membuatmu merasa ingin kembali melakukannya lagi dan lagi. Bahkan, kamu justru merasa tak aman ketika kamu berhenti kepo HP pasangan. Kamu takut jika ada hal yang terlewat dan merasa tak nyaman jika kamu tak memantau setiap pesan dan panggilan di HP pacar.

Pelan-pelan. Semua kebiasaan bisa diubah, semua keburukan bisa dihentikan. Sebelum nantinya jadi runyam.

Jika sekarang kamu masih sering melakoninya, hentikan kebiasaan ini sekarang juga ya! 🙂

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta anjing, penikmat kumpulan novel fantasi, dan penggemar berat oreo vanilla.