5 Alasan Logis yang Membuatmu Semakin Yakin #MemilihHipwee Sebagai Media Tempatmu Menulis

Selamat ulang tahun hipwee yang ke-5

Memasuki usia hipwee yang ke-5 tahun, saya bersyukur karena di usia hipwee yang sekarang ini, saya bisa menjadi bagian dari hipwee. Dan yang perlu dicatat, saya bisa ikut merayakan ulang tahu Hipwee!! Selamat hari kelahiran hipwee. Hehe.

Yaa, meskipun sih usia saya bergabung sebagai contributor hipwee pun bisa dibilang masih belum cukup umur. Lah kok belum cukup umur? Iyalah! Kalau diibaratkan kandungan, ini juga belum bisa lahir. Karena masih belum sembilan bulan. Hew ~

Sebagai pemain baru di hipwee, jika kalian beranggapan saya ini suka menulis, kalian salah besar! Bahkan saya tak pernah bercita-cita untuk menjadi penulis atau ingin terjun di dunia tulis-menulis. Mengenal dunia literasi pun bahkan bisa dibilang sangat baru.

Ya itu, saat saya bergabung menjadi contributor hipwee.  Entah kenapa ia bisa membuat saya nyaman dan ingin mengenalnya lebih dalam. Eh, maksut nya hipwee berhasil membuat saya menjadi tertarik untuk mengenal lebih jauh soal dunia literasi.

Nah, berikut ini saya ingin sedikit berbagi kepada teman-teman agar hati kamu semakin yakin untuk #memilihHipwee di tanggal 17 April sebagai media tempat kamu menulis untuk sekedar berbagi semangat, motivasi, inspirasi, mencurahkan isi hati, keresahan, opini, dan lain sebagainya. Kuy dibaca sampai habis yaa!

1. Menulis di hipwee gak perlu takut tulisan kamu gak terbit. Sebab setiap tulisan yang kamu submit ke hipwee, pasti akan terbit!

setiap tulisan pasti terbit!

setiap tulisan pasti terbit! via https://www.pexels.com

Advertisement

Buat kamu pemain baru seperti saya ni, atau kamu yang baru ingin mencoba menulis dan belajar soal literasi, #MemilihHipwee adalah pilihan yang tepat. Menulis di hipwee kamu nggak perlu takut tulisan kamu nggak terbit.

Sebab setiap tulisan yang masuk ke hipwee pasti akan terbit. Ya, tentunya tulisan kamu harus lewat tahap moderasi dulu dan tidak ada yang melanggar aturan yang dibuat oleh hipwee.

Lah kok di Hipwee ada aturan? Kamu nggak perlu takut atau merasa sulit dengan aturan yang dibuat Hipwee. Sebab aturannya juga gampang kok. Tulisanmu tidak boleh mengandung unsur pornografi, SARA, dan lain sebagainya. Mudah kan? Yuk mulai menulis di Hipwee!

Advertisement

2. Kalau kamu merasa ada kesulitan saat menulis di hipwee atau kamu ingin tanya-tanya, para team hipwee akan sangat siap kok membantu dan menjawab pertanyaanmu

interaksi dengan team hipwee

interaksi dengan team hipwee via https://www.pexels.com

Hal yang menyenangkan lagi dari hipwee itu kamu bisa secara langsung berinteraksi dengan orang-orang atau team yang ada di Hipwee. Misalnya ni kamu ingin tanya-tanya seputar kepenulisan di hipwee, atau menanyakan soal artikelmu yang tak kunjung terbit?

Tenang, mereka team Hipwee akan dengan senang hati menjawab setiap pertanyaan darimu. Jadi kamu pun akan merasa terbantu dan juga bisa dekat dengan kakak-kakak tim hipwee. Seru nggak tu?

3. Kalau kamu merasa belum berani nulis, nggak punya ide, dan lain sebagainya. Tenang, ada kelas menulis online yang setiap dua minggu sekali bisa kamu ikutin

Advertisement
kelas menulis online grup whatsapp

kelas menulis online grup whatsapp via https://www.pexels.com

Nah buat kamu ni yang punya banyak ide tapi masih takut untuk menulis, atau kamu ingin menulis tapi nggak tahu mau menulis apa, tenang. Kamu bisa mengikuti kelas menulis online yang setiap dua minggu sekali diadakan oleh hipwee.

Nah di sana pengetahuanmu akan semakin bertambah. Sebab akan ada tema-tema yang berbeda yang akan dibahas.

Ditambah lagi tentunya dengan pemateri yang juga menguasai tema. Selain itu, diakhir penjelasan materi pun kamu diperbolehkan untuk bertanya. Dan gak tanggung-tanggung semua bisa kamu ikutin dengan cara gratis tis tis tiss! Kalau udah gini masih belum yakin juga #MemilihHipwee sebagai wadah tempatmu menulis?

4. Menulis di hipwee berpeluang tulisanmu dibaca dan di-share banyak orang. Dan nggak tanggung-tanggung ni, juga bisa membuatmu terkenal lho!

dibaca dan dishare banyak orang

dibaca dan dishare banyak orang via https://www.pexels.com

Pernah gak kamu merasakan saat dimana kamu bisa menginspirasi banyak orang? Jika kamu ingin merasakan hal ini, yuk mulai menulis di Hipwee! Dengan menulis di Hipwee, tulisanmu berpeluang akan dibaca dan di-share oleh banyak orang.

Bahkan tidak menutup kemungkinan juga tulisan-tulisanmu bisa menginspirasi orang lain dan menambah teman juga. Karena pembaca Hipwee itu ada lebih dari 10 juta pembaca. Wah bisa bikin kamu terkenal juga ni nantinya!

5. Setiap bulannya akan ada pemilihan contributor terbaik sebagai bentuk apresiasi Hipwee terhadap tulisan-tulisan yang masuk dan terbit di Hipwee

pemilihan contributor terbaik

pemilihan contributor terbaik via https://www.pexels.com

Jadi, kalau kamu bergabung menjadi contributor hipwee dan menerbitkan tulisanmu di hipwee, setiap bulannya Hipwee akan memilih kontributor terbaik yang nantinya akan mendapatkan hadiah menarik dari Hipwee.

Ya, tentunya dengan pertimbangan dan penilaian yang telah ditetapkan hipwee. Itulah bentuk apresiasi yang hipwee berikan kepadamu nantinya. Dan tidak hanya itu, Hipwee juga sering mengadakan kompetisi menulis yang bisa kamu ikuti. Ya, hitung-hitung melatih kemampuan menulismu juga kan.

Kalau menulis di hipwee semudah dan seseru itu, apa kamu masih ragu dan takut untuk #MemilihHipwee sebagai media tempatmu menulis? Yuk mulai menulis di hipwee. Karena ceritamu selalu layak untuk dibagi. Ada banyak manfaat juga yang bisa kamu dapatkan.

Selamat ulang tahun yang ke-5 untuk hipwee. Semoga semakin banyak anak muda terinspirasi lewat tulisan-tulisan yang ada di hipwee dan semoga semakin banyak juga anak muda yang mau bersuara lewat tulisan dan #MemilihHipwee sebagai medianya.

Ayo kamu bisa. Kamu pasti bisa. Yuk mulai menulis!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Website : menjadipendengar.com | Amateur yang menjadikan menulis sebagai kesibukan yang dibuat-buat ✌️

CLOSE