5 Alasan untuk Tidak Takut Pindah Jurusan

Belajar itu sepanjang usia. Bisa datang dari kehidupan sehari hari, atau secara formal termasuk ketika kamu memasuki Bangku SD, SMP, SMA hingga Perkuliahan. Ketika memasuki dunia perkuliahan, maka seluruh mahasiswa baru akan antusias pastinya dengan kampus barunya dong?

Tapi apa yang terjadi jika ternyata semua perlahan berubah , karena jurusan yang kamu masuki tidak sesuai dengan yang kamu inginkan ?

Dari rasa malas untuk memperhatikan dosen, asal-asalan mengerjakan tugas bahkan sampai cabut dari kelas. Duh! Kalau sudah begini, sudah saatnya kamu pindah ke jurusan yang benar-benar kamu inginkan. Kenapa tidak? Kenapa harus takut?

1. Pindah Jurusan Menghemat Pengeluaran Biaya Pendidikan

Biaya Pendidikan

Biaya Pendidikan via http://s1.picswalls.com

Advertisement


Ah masa sih? bukannya semakin lama kuliah akan semakin menambah beban biaya pendidikan?


Yuk, kita berfikir lebih luas. Pertama, Misalkan saja standar waktu masa kuliah adalah 8 semester. Namun apakah dengan kamu stay di jurusan sebelumnya yang tidak kamu minati, kamu pasti lulus tepat waktu? Bisa saja karena tidak hati, ada mata kuliah yang gagal, atau skrispi yang nggak kelar-kelar. Tapi ketika kamu pindah jurusan yang artinya mengulang satu tahun, bisa jadi kamu bisa lulus tepat waktu. Bahkan mungkin mendapat beasiswa pendidikan karena nilai kamu baik di Jurusan tersebut. Belum lagi, setelah kamu lulus dengan nilai yang baik, kamu bisa mendapat pekerjaan yang sesuai dengan keinginan kamu dan bisa dapat gaji pertama lebih cepat nih!

2. Pindah Jurusan jadi Kesempatan Kedua

Kesempatan kedua

Kesempatan kedua via http://ak2.picdn.net

Ketika masuk perkuliahan tentunya banyak hal yang sudah kamu ingin lakukan. Dari mengikuti UKM, BEM, kerja part time atau mengikuti segudang lomba. Namun saat tekanan di perkuliahan tak menentu, kamu bingung untuk harus mulai dari mana. Pindah jurusan itu seperti kamu memulai dari titik nol. Kebanyakan mereka yang salah jurusan akan mencari berbagai cara untuk melakukan hal yang ia suka, atau yang seharusnya ia dapatkan. Tapi ketika nanti kamu mencintai jurusan yang kamu tempati, kamu bisa lebih fokus dalam menyusun goals-goals kamu. Melupakan setahun yang mungkin dianggap sebagian orang kegagalan atau kekosongan, tapi ini kesempatan besar bagi kita. Bisa jadi karena kita sudah siap amunisi, kita bisa lebih melejit!

Advertisement

3. Pindah Jurusan Mempertemukan Dengan Teman- teman Sepemikiran

Teman Kuliah

Teman Kuliah via http://www.arwini.com

Bayangkan saja, ketika kamu berkuliah di jurusan Kedokteran, tapi sebenarnya hati kamu di Arsitektur karena kamu yang lebih hobi membayangkan, menggambar dan memvisualisasikan bangunan. Kira-kira nyambung nggak ya ngobrol dan ngomong teman-teman kamu di jurusan lama tentang struktur bangunan, atau hal hal lain yang sepadan? sulit pastinya! Pindah jurusan tidak hanya mempertemukan kamu dengan orang-orang yang bisa diajak berbicara hal yang sama, tapi bisa jadi sepandangan, sepemikiran dengan hal-hal yang lain. Wah, bisa jadi lebih betah kan kuliahnya karena teman-temannya seru seru!

4. Pindah Jurusan Jadi Pelajaran Hidup

Pribadi yang tangguh

Pribadi yang tangguh via https://www.geckoandfly.com

Dengan pindah jurusan, kamu bisa menyadari bahwa setiap keputusan kecil, misal saja ikut-ikutan teman karena semuanya memilih jurusan yang sama; bisa berakibat fatal untuk masa depan kamu. Kamu bisa jadi lebih bijak dalam menentukan pilihan. Kamu bisa lebih mempertanggung-jawabkan kepercayaan orang tua kamu. Kamu jadi tahu bahwa belajar bukan sekedar belajar. Hidup bukan sekedar hidup. Yang kamu pelajari harus bisa benar-benar bermanfaat. Kamu jadi tahan banting, karena mungkin banyak suara suara sumbang diluar sana yang menghujat keinginan kamu pindah jurusan. Daripada menyesal seumur hidup?

5. Pindah Jurusan Memperluas Pandangan

Advertisement

Karena kamu kuliah dari dua jurusan yang berbeda, tentunya kamu pernah mendalami keduanya dari awal bukan? Dari sana akan mempermudah kamu untuk melihat segala masalah dari berbagai sisi.

Bisa saja satu maslaah jika dilihat dari dua bidang akan berbeda jauh. Tergantung ilmu dan perspektif kamu. Pindah jurusan bukan memperlambat, bahkan justru memperbanyak ilmu dan pengetahuan kamu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Duta Promosi Universitas Indonesia 2017. Hanya seorang perempuan kinestetik dan sanguinis dalam diorama . Mencoba menjadikan pundakku untuk kalian bersandar sebentar.

One Comments

  1. فريدۃالاعز حليا مفاز berkata:

    Thanks you… Merasa terbantu😊

CLOSE