5 Film Bergenre Thriller Ini Wajib Banget Kamu Tonton!

Ini dia rekomendasi film-film bergenre thriller dari tahun ke tahun yang wajib banget ada list kamu!

Film-film bergenre thriller kehadirannya selalu diminati serta dinanti karena sensasi yang dihadirkan dalam genre film ini tidak hanya memacu adrenaline saja, tetapi berhasil mencampur aduk emosi para penontonnya. Ini dia rekomendasi film-film bergenre thriller dari tahun ke tahun yang wajib banget ada list kamu buat ditonton di long holiday kali ini! Penasaran? Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. The Purge

The Purge merupakan sebuah film bergenre thriller yang menceritakan tentang kebijakan yang diambil pemerintah Amerika Serikat untuk mengatasi masalah pengangguran serta kemiskinan dengan melakukan kegiatan “Purge” atau pembersihan setiap tahunnya yang dilakukan pada tanggal 22 Maret pukul 7 malam selama 12 jam, di mana pemerintah Amerika Serikat melegalkan berbagai jenis tindak kriminal, seperti pembunuhan dan perampokan.

Serial film The Purge telah dirilis sejak tahun 2013 dan telah memiliki 4 sekuel film yang masing-masing berjudul, The Purge (2013), The Purge: Anarchy (2014), The Purge: Election Year (2016) dan The First Purge (2018).  

2. Get Out

Get Out

Get Out via https://m.imdb.com

Film yang disutradai oleh Jordan Peele ini merupakan sebuah film yang menceritakan kisah tragis seorang fotografer berkulit hitam yang bernama Chris Washington yang menjadi korban dalam sebuah misi rahasia yang dilakukan oleh keluarga kekasihnya yang berkulit putih, Rose Armitage. Chris awalnya merasa ragu dengan ajakan Rose yang memintanya untuk mengujungi orang tuanya, namun Chris akhirnya menyetujuinya.

Di sinilah awal mula keganjilan yang dirasakan oleh Chris. Film yang dibintangi oleh Daniel Kaluuya ini menyajikan alur cerita yang tersusun dengan rapi yang menyelipkan unsur rasisme yang dikemas dengan apik dan pastinya bikin kamu berpikir keras dengan jalan cerita dari film ini. 

3. Gone Girl

Film Gone Girl yang dirilis pada tahun 2014 ini merupakan film bergenre thriller yang menceritakan kehidupan rumah tangga Nick Dunne dan Amy Dunne yang masing-masing diperankan oleh Ben Affleck dan Rosamund Pike. Nick Dunne dituduh menjadi dalang pembunuhan Amy Dunne yang diperkuat dengan ditemukannya berbagai bukti yang mengarah kepadanya.

Namun, Nick Dunne membantah tuduhan tersebut serta merasakan berbagai keganjilan terhadapnya hilangnya Amy dan berusaha mengumpulkan informasi terkait hilangnya sang istri. Film yang berdurasi 149 menit ini memiliki alur cerita unik yang berhasil menyajikan cerita yang tidak dapat diprediksi serta membuat emosional.  

4. Kidnap

Karla Dyson harus berjuang seorang diri untuk menyelamatkan putranya yang diculik yang bernama Frankie McCoy. Kejadian bermula ketika Karla Dyson mengajak Frankie pergi bermain ke sebuah taman dan secara tiba-tiba ia mendapatkan panggilan dari seseorang dan disaat ia lengah, Frankie berhasil diculik seorang wanita misterius.

Film yang dibintangi oleh Halle Berry ini tidak hanya menampilkan adegan serta kejadian menegangkan, tetapi juga menyajikan perjuangan seorang ibu untuk membebaskan putranya. Tentu saja film ini bakalan berhasil membuat kamu emosional karena menyandingkan adegan yang bersifat menegangkan serta mengharukan dalam satu film. 

5. Escape Room

Escape Room

Escape Room via https://www.google.com

Film ini menceritakan kisah perjuangan enam orang yang dikurung di sebuah ruangan untuk mengikuti dan melewati berbagai tantangan yang penuh teror. Berbagai tantangan ini memuat kejadian yang memaksa mereka untuk bergerak cepat dalam memecahkan tiap teka teki yang ada di dalamnya agar bisa selamat dan terbebas dari ruangan tersebut. Film yang diperankan oleh Zoey Davis, Ben Miller, Gabe, Amanda Harper, Danny Khan dan Jason Walker ini wajib banget untuk ditonton karena ending dari film ini sangat tidak terduga. 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini