5 Klub Sepak Bola Liga Inggris Ucapkan Selamat Ramadan

Kira-kira klub mana saja ya yang mengucapkan selamat Ramadan?

Pada 5 Mei 2019, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama telah menetapkan bahwa 1 ramadan jatuh pada hari ini. Artinya, bulan ramadan telah tiba. Umat Islam di seluruh dunia menyambutnya dengan gembira. Ibadah puasa dan tarawih sudah mulai dilaksanakan. Tak ketinggalan, beberapa klub sepak bola liga Inggris juga turut mengucapkan selamat ramadan melalui media sosial. Bukan rahasia jika beberapa pemain di liga Inggris adalah seorang muslim, seperti N'Golo Kante, Mesut Ozil, Mohammed Salah, dan masih banyak lagi.

Berikut klub liga Inggris yang mengucapkan selamat Ramadan.

1. Manchester United

Selamat Ramadan dari MU

Selamat Ramadan dari MU via https://twitter.com

Manchester United mengucapkan selamat ramadan melalui akun twitter dan instagram pada kemarin malam. Paul Pogba menjadi satu-satunya pemain muslim di MU saat ini.

2. Tottenham Hotspur

Selamat ramadan dari Tottenham

Selamat ramadan dari Tottenham via https://twitter.com

Klub yang saat ini berada di peringkat 4 klasemen liga Inggris juga mengucapkan selamat ramadan melalui akun twitter. Terdapat 3 pemain muslim yang saat ini bermain untuk Tottenham, yakni Moussa Dembélé, Moussa Sissoko, Serge Aurier.

3. Liverpool

Ucapkan selamat ramadan melalui akun twitter resmi berbahasa Arab

Ucapkan selamat ramadan melalui akun twitter resmi berbahasa Arab via https://twitter.com

Mohammed Salah saat ini menjadi pesepak bola muslim yang paling dikenal setelah penampilan apiknya di musim pertama bersama Liverpool tahun kemarin. Selain Salah, Liverpool juga memiliki punggawa muslim yang lain, seperti Sadio Mane, Mamadou Sakho, dan Emre Can.

4. Manchester City

Selamat ramadan dari Manchester City

Selamat ramadan dari Manchester City via https://twitter.com

Tak heran jika Manchester City mengucapkan selamat ramadan. Hal ini dikarenakan pemilik klub merupakan seorang pengusaha minyak asal Uni Emirat Arab bernama Mansour bin Zayed Al Nahyan. Manchester City juga mempunya pemain muslim, yakni Benjamin Mendy dan Tosin Adarabioyo.

5. Arsenal

Arsenal juga turut mengucapkan selamat ramadan

Arsenal juga turut mengucapkan selamat ramadan via https://twitter.com

Arsenal juga tak ketinggalan mengucapkan selamat ramadan melalui akun twitternya. Mesut Ozil menjadi salah satu pemain muslim Arsenal yang paling dikenal oleh masyarakat Indonesia. Selain Ozil, ada juga Shkodran Mustafi, Granit Xhaka, dan  Sead Kolasinac yang juga seorang muslim.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

A woman who loves sports