5 Taman di Surabaya yang Bisa Buat Kamu Malas Ngemall Plus Nggak Bikin Kantong Jebol!

Yuk, intip taman yang ada di Surabaya yang bikin kamu betah tanpa karus kongkow di mall!

Siapa nih yang suka ngemall?

Pastinya anak muda zaman now sangat suka dan hobi jalan-jalan ke mall, kan? Yap, ngemall memang sebuah aktivitas yang sangat menyenangkan. Soalnya, menurut anak zaman now, semakin rutin ke mall, maka akan dianggap semakin kekinian.

Tapi, bukan berarti anak yang gak suka ngemol itu gak hits ya. Soalnya, hits atau gaknya seseorang itu relatif. Artinya, berbeda-beda dari setiap penilaian atau sudut pandang, tergantung dari kebiasaan serta lingkungan pergaulannya.

Nah, buat kamu yang masih ingin jadi anak hits tanpa ngemall, berikut ini ada beberapa taman di Surabaya yang wajib kamu kunjungi.

1. Taman Pelangi

Taman Pelangi

Taman Pelangi via https://www.qupas.id

Advertisement

Buat warga Surabaya, tentunya sudah gak asing lagi dengan taman yang satu ini. Sebab, taman pelangi memang sering menjadi rujukan anak muda ketika nongkrong di malam hari. Ada begitu banyak pepohonan dan lampu yang sangat cantik dan instagenik banget!

2. Taman Lansia

Meski namanya Taman Lansia, tapi kamu dan masyarakat segala usia boleh kok untuk menikmati waktunya di sini. Di taman ini kamu nggak hanya bisa duduk-duduk dan menikmati senja, tapi kamu juga bisa jalan santai sembari refleksi kaki. Udah dapat udara segar, kaki pun jauh dari rasa pegal. Yakin nih mau melewatkan taman yang satu ini?

3. Taman Ekspresi

Gak cuma anak muda aja yang punya taman, tapi lansia juga. Di Surabaya, ada sebuah taman yang bernama Taman Lansia. Tapi jangan salah, di taman ini gak khusus untuk lansia kok. Banyak anak muda bahkan anak kecil yang bermain di taman ini. Kelebihannya adalah terdapat berbagai macam tempat duduk serta wahana yang akan buat kamu betah berlama-lama di sana.

Advertisement

4. Taman Jayengrono

Taman Jayengnoro

Taman Jayengnoro via https://www.skyscrapercity.com

Kalau taman yang satu ini berada di kawasan tempat bersejarah, yaitu Jembatan Merah. Seperti yang kamu tahu, pada zaman kemerdekaan dulu, jembatan yang satu ini merupakan saksi bisu bagaimana gigihnya para pahlawan dalam mengusir penjajah. Jadi, bisa dibilang kalau Taman Jayengnoro merupakan tempat wisata yang akan memberikanmu pelajaran tentang nilai-nilai sejarah Bangsa.

5. Taman Bungkul

Taman Bungkul

Taman Bungkul via https://www.youtube.com

Kalau taman yang satu ini pasti sudah pada tahu, kan? Yap, Taman Bungkul memang menjadi maskot kota Pahlawan. Sebab, taman ini memang sering dijadikan sebagai referensi dan rujukan utama bagi pelancong, baik lokal maupun luar. Nah, buat kamu yang sudah mulai bosan ke mall, gak ada salah untuk datang ke tempat yang satu ini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Blogger, Jurnalist, Content Writer

CLOSE