Ada Cowok Jurusan Perkapalan yang PDKT Sama Kamu? Jangan Sampai Kamu Lepas Dia Karena 11 Alasan Ini!

 

Cowok jurusan perkapalan adalah suami idaman bagi kaum hawa. Banyak yang bilang cowok perkapalanitu bakalan sering ninggalin kamu karena tugas, dan juga isu simpang siur yang nggak jelas lainnya mengenai disadvantage dari menjalin hubungan dengan cowok perkapalan. So far, percayalah guys, mereka benarbenar pria yang tepat buat kamu. Kok bisa?simak ulasannya berikut ini:

 <>1. Konstruksi Kapal Saja Paham, Apalagi Memahami Hatimu?

Jurusan Teknik Perkapalan menitik beratkan pendidikannya pada bidang Perancangan Kapal. Mereka sangat teliti dalam mengkonstruksi kapal. Jadi nggak usah heran jika mereka sangat paham dengan halhal detail. Apalagi hal hal yang rumit seperti hati cewek. Cie… Cie…

<>2. Rumitnya Masalah Kapal Saja Bisa Diatasinya, Apalagi Rumitnya Merancang Surprise Buatmu.
Masalah Pada Kapal

Masalah Pada Kapal via http://1.bp.blogspot.com

Nggak hanya itu saja, proses produksi kapal, kegiatan perbaikan kapal, bahkan instalasi permesinan kapal pun mereka sangat mahir. Nggak usah terkejut jika ini bakalan bikin mereka super kreatif. Kamu akan sering menerima kejutan yang istimewa dari mereka setiap pulang dari dinas.

<>3. Setiap Hari Diajari Manajemen Perkapalan, Pastinya Manajemen Keluarga Juga Bisa Dong!
Galangan Kapal

Galangan Kapal via https://web.facebook.com

Selama kuliah, mereka belajar mengenai peraturan peraturan kemaritiman serta memberikan pengetahuan dasar dan manajemen pengelolaan galangan kapal. Mereka adalah pribadi yang cerdas dan mahir dalam hal teori. Hmmm kalau anak anakmu nanti cerdas, mungkin gen dari sang ayah mengalir ke anak anakmu.

<>4. Field Pekerjaanya Banyak… Kurang Apa Coba?
Lapangan Pekerjaan

Lapangan Pekerjaan via https://web.facebook.com

Lulusan Jurusan Teknik perkapalan bisa mengabdikan dirinya pada berbagai bidang seperti: industri maritim, birokrasi pemerintahan, dan lembaga penelitian. Bangga nggak kamu, ladies? Pasti bangga dong… Apalagi selama ada rupiah mengalir, wkwkwkwk…

<>5. Pengetahuan Industri pun Dilahap Anak Perkapalan, Wah… Masa Tuamu Akan Terjamin!
Galangan Kapal

Galangan Kapal via https://web.facebook.com

Mereka mengerti industri rekayasa, industri otomotif, industri perkapalan minyak bumi dan gas, dan juga industri mesinmesin berat. Setelah pensiun nanti, mereka mungkin masih bisa mengayomi kamu dengan membuat industry mereka sendiri. Wah, masa depan terjamin pula….

<>6. Channelnya Ada Dimana-mana, Kamu Bakal Menemukan Banyak Hal Baru Bersamanya!

Mereka juga paham institusi pendidikan dan industri lainnya baik di dalam maupun luar negeri. Pasti bangga dong punya suami yang channelnya nggak hanya dalam negeri doang, tapi juga orangorang di luar negeri!

<>7. Nyetir Kapal Saja Bisa, Apalagi Nyetir Keluargamu?

Sebagai seorang sarjana teknik kapal, mereka punya bakat pengoperasian kapal yang luar biasa untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam hal sarana transportasi. Menyetir kapal aja bisa, apalagi menyetir keluargamu supaya Sakinah Mawadah Warrahmah.

<>8. Pahlawan Tanah Air, Serta Pahlawan Hatimu
Kapal Perang

Kapal Perang via https://web.facebook.com

Mereka juga punya kewajiban untuk menjaga keamanan perairan Indonesia. Kamu telah memiliki pasangan yang nggak hanya mencintaimu sepenuh hati, tapi juga mencintai tanah airnya. So Sweet…!

<>9. Eits, Mereka Bukan Cowok Ecek-Ecek, Mereka Cowok Luar Biasa!
Naval Engineering

Naval Engineering via https://web.facebook.com

Mereka berasal dari kampus yang terkenal di Indonesia, seperti ITS, UNHAS, UI, Undip, Poltekpel Surabaya, dan UPN Jakarta. Wah… Bangganya punya cowok dengan almamater yang luar biasa ini.

<>10. Ilmu Hidrodinamika Saja di Luar Kepala, Apalagi Ilmu Romatisme.
Pengujian Prototype

Pengujian Prototype via http://bppthidrodinamika.com

Ilmu Hidrodinamika pun dipelajarinya. Sebuah ilmu yang meliputi masalah dan analisa bentuk badan kapal serta balingbaling yang efisien. Pasti rumit nih? Ah nggak juga… Buktinya mereka bisa… Ilmu hidrodinamika yang ruwet aja di luar kepala, apalagi menggodamu dengan banyolanbanyolannya yang gokil… Mereka pasti jadi yang nomor satu deh.

<>11. Mereka Dikader untuk Saling Menjaga Solidaritas. Sama Teman Aja Setia, Apalagi Sama Kamu?

Saat ospek mereka di kader untuk menjaga solidaritas antar teman dan semuanya dilakukan bersama-sama dengan teman mulai dari makan hingga tidur. kebayang ga' punya pacar yang setia. Sama teman ajah setia apalagi sama kamu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis
Zet

Mahasiswa Teknik Perkapalan, Universitas Hasanuddin, Makassar Semester Nyaris dua Digit.

10 Comments

  1. walllah……. pencitraan hohohohohohohoh salam naval

  2. Preddi Tambunan berkata:

    Ini cerita pelaut apa perkapalan.. bingung… sampe bawa kapal jg ada…

  3. weleh weleh…. kurang apa lagi coba anak teknik perkapalan? hehe salam dari kami rekan sejawat UPN Jakarta.