Kalau Kamu Sudah Punya 5 Pola Pikir Ini, Berarti Fix Kamu Tergolong Cewek Mandiri!

Coba tanyakan pada dirimu, sudah adakah pemikiran-pemikiran macam ini di benakmu?

Pergi jalan dan masih dibayarin semua sama cowok? Kayaknya, udah bukan zamannya kalau kamu masih punya pemikiran seperti itu, kuno banget!  Nggak selalu kamu harus bergantung dengan orang lain. No, tapi nggak dipungkiri juga, kamu masih tetep butuh pasangan buat ngebantu dalam hidupmu.

Tapi, kalau dikit-dikit minta bantuan pasanganmu dan jatuhnya jadi manja, dan tergantung pasangan? Nggak deh, kayanya perempuan nggak harus seperti itu. Terus, hidup kamu mau jalan di tempat atau bisa berkembang seperti perempuan yang menginspirasi lainnya?

1. Kamu merasa semua bisa dilakukan, asal berusaha dengan maksimal

Advertisement

"Semuanya pasti bisa kok! Asal berusaha, dan nggak males aja"

Karena dalam melakukan sesuatu, dan mengambil keputusan kamu akan tau betul tanggung jawab dan resiko yang akan kamu ambil. Kamu melakukan sesuatu dengan sungguh-sungguh, tidak bergantung dengan orang lain karena kamu percaya pada kemampuan dirimu sendiri.

2. Single atau taken bukan masalah lagi buat hidupmu. Toh, bahagia kan nggak harus soal cinta 🙂

Pergi kerjain tugas, belanja kebutuhan, atau pergi ke tempat yang dituju nggak perlu lagi minta di temenin pasangan. Kamu tidak menuntut pasangan untuk menemani setiap kamu pergi, karena kamu sadar akan kegiatan dan kesibukan masing-masing karena hidup nggak melulu tentang cinta dan pacar.

Advertisement

Komitmen itu harga mati!

Kamu akan tahu cinta seperti apa yang benar-benar baik atau tidak untuk dirimu sendiri, karena kamu nggak mau main-main dalam menjalankan sebuah hubungan. Dirimu yang mempunyai prinsip komitmen itu harga mati, akan selalu serius dan benar-benar dalam menjalankannya, ya.

3. Kamu mencintai dirimu sendiri. Nggak akan pernah deh mengutuk kenaikan berat badan atau masalah sepele seperti jerawat

Advertisement

Kamu tahu apa yang kamu inginkan dan lakukan. Masa bodoh dengan omongan orang lain, karena kamu selalu fokus, konsisten dan tegas pada tujuan yang ingin dicapai.

Nggak perlu ikut-ikutan menjadi seperti orang lain, kamu mencitai diri kamu sendiri dan tau betul apa saja kemampuan dalam dirimu. Mementingkan gaya bukan lagi yang kamu pikirkan, tapi bermanfaat bagi orang lain dan bagaimana caranya dirimu lebih produktif itu yang lebih penting.

Dan perempuan mandiri, tidak perlu adanya pengakuan sosial lagi. Seperti kamu ingin diet, bukan karena kesehatanmu tetapi kamu hanya ingin mendapat pujian dari orang lain.

4. Kamu bukan orang yang ingin membuang waktu dan selalu ingin produktif

Nongkrong dengan teman sekali nggak masalah, tapi kayanya kalau setiap hari kegiatanmu itu-itu saja, sebaiknya mulai diperbaiki. Umurmu bakal bertambah, waktu tidak bisa diulang dan sudah berapa banyak hal yang kamu lakukan agar hidupmu lebih baik?

Mulai mencari apa yang kamu inginkan dan seberapa banyak kemampuanmu. Membuat to do list, bisa jadi langkah kecil untuk perubahan lebih baik. Mulai meng explore diri, mencari tahu kelebihan dan kelemahanmu.

5. Mandiri secara fisik, finansial dan emosional

Mandiri secara finansial melalui pekerjaan yang kamu miliki dan jadi perempuan karir why not?

Suatu saat, pernah merasa gagal karena tidak ada yang membantu, itu salah. Artinya kamu malah menyelahkan kegagalanmu kepada orang lain, tapi kamu hanya salah memandang kegagalan tersebut. Bahwa segala kebahagiaan, kesuksesan atau kegagalan yang di alami adalah tanggung jawab dirimu sendiri.

Kamu sendiri yang menentukan bagaimana kamu bahagia, bagaimana kesuksesan kamu raih. Kamu tahu kapan harus manja dan kapan harus mandiri mempunyai prinsip teguh dan tidak mau ikut-ikutan teman.

Kemampuan yang kamu punya untuk menentukan mana hubungan yang baik atau tidak untuk dirimu itu juga perlu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE