Beberapa Hal yang Akan Kamu Rasakan Ketika Baru Pertama Kali Bekerja

Pertama kali bekerja tentunya merupakan momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh sebagian orang dalam hidupnya. Apalagi untuk teman-teman yang lama sudah mengganggur, ataupun baru lulus tentunya ini momen yang sangat berharga yang bakal bisa jadi bekal untuk pengembangan karir ke depannya. Suka duka di dalam dunia bekerja sudah siap menunggu untuk di jajaki dan dinikmati, so apa saja sih yang akan kamu temukan saat pertama kali bekerja, chek it gas :

1. LINGKUNGAN BARU TEMPAT BEKERJA

Lingkungan via http://google.com

Advertisement

Pastinya ini adalah hal baru yang pasti akan kita alami, setelah sebelumnya kita berkecimpung di dunia pendidikan dan lingkungan masyarakat secara umum, saat ini kita akan kenal dengan lingkungan baru tempat kita bekerja, yang pastinya akan sangat berbeda dengan lingkungan kita sebelumnya, mulai dari list pekerjaan yang harus kita selsaikan, administrasi kantor, komputer dan kertas-kertas yang berserakan, ya intinya ini adalah dunia baru yang harus siap kita hadapi dan jajaki

2. TEMAN-TEMAN DAN REKAN KERJA BARU DALAM BERKARYA

Tentunya ini merupakan satu hal pokok yang pastinya sangat vital dalam kehidupan berkarir kita. Teman kantor dapat diibaratkan bisa menjadi pedang bermata dua bagi kita, bisa saja teman kantor kita adalah teman yang baik yang bisa mendukung dan membantu dalam tugas kita, namun bisa juga teman kita tersebut dapat menjadi batu sandungan dalam kita menyelesaikan pekerjaan kita. Apapun yang terjadi yang terpenting adalah kita melakukan yang terbaik saja, apabila nanti ada teman yang kuran pro dengan kita, ya cukup bawa dalam doa saja, semoga keadaan bisa semakin baik.

3. SEKUMPULAN TUGAS YANG HARUS DI SELESAIKAN

Orang bekerja pasti akan ada kerjaan yang harus dibereskan. Mungkin hal ini akan cukup mengagetkan bagi ada, apalagi untuk anda yang sebelumnya belum pernah bekerja. Anda akan dituntut untuk menyelesaikan beberapa tugas dengan deadline waktu tertentu yang pastinya ini akan membatasi waktu anda menjadi lebih sempit tidak seperti sebelum anda bekerja. Manajemen waktu yang baik sangat di perlukan dalam menyelesaikan tugas, sehingga tidak akan semakin memberatkan anda.

Advertisement

4. RUMAH BARU JAUH DARI KELUARGA

Keluarga via http://google.com

Nah mungkin tidak semua orang mengalami hal ini, hal ini akan di alami oleh anak-anak yang "Merantau" saja, sudah tau kan definisi merantau ? menurut pengalaman pribadi penulis sih merantau itu bener-bener suatu aktifitas yang menguras tenaga, semangat, dan emosi haha karena bagaimanapun juga kita yang sudah biasa dekat dengan keluarga harus tinggal di tempat baru dan berdiri sendiri dengan segala kemampuan kita, tapi ambil sisi potifnya saja, hehe (saya berencana juga akan menulis hal-hal apa saja yang akan di dapat saat merantau, so tunggu tulisannya ya)

5. MASA SEKOLAH AKAN LANGSUNG DIRINDUKAN DAN INGIN DIULANG

Pendidikan via http://google.com

Ini nih, yang bakal langsung terasa nusuk banget di dada, kita bakal langsung kangen sama masa-masa pendidikan mulai dari bayi ingusan sampai anak kosan dan kuliahan yang hampir mati begadang karena menyusun tugas-tugas kita. tapi dewasa itu perlu teman masa kecil memang terbaik untuk dikenang tapi tidak untuk diulang, untuk semua yang akan mulai bekerja, SEMANGAT!!! 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

baru belajar menulis, dan mencoba memaknai apa itu arti berkarya. Berkarya itu tidak sebatas bekerja kawan, jadi ini sambil belajar sambil bekerja haha

3 Comments

  1. Fahrul Septian berkata:

    Artikel ini sangat menarik thanks gan .
    Kunjungi web kami
    http://www.pariwisata.gunadarma.ac.id/

CLOSE