Belajarlah Dari Pandji Pragiwaksono Bagi Kamu yang Merasa Kurang Baik Di Bidang Akademis

Pandji Pragiwaksono mempunyai banyak pekerjaan yaitu sebagai presenter, standup comedian, penulis buku dan rapper. Dia memulai karir entertain sebagai penyiar radio di Bandung. Pandji Pragiwaksono mulai dikenal masyarakat ketika dia menjadi pembawa acara yang tugasnya nanyain 5 pertanyaan acak ke sembarang orang dan dikasih duit kalo jawabannya bener. Salah satu ciri khasnya dia ketika selesai ngasih pertanyaan adalah “Kena Deh”

Dari situ karirnya mulai melebar, mulai dari nulis buku, standup comedy, nge-rap sampai belakangan ini dia juga terlibat dalam seni peran. Siapa sangka dibalik opini dan gaya bicaranya dia yang cerdas ternyata dia punya masalah dibidang akademis. Ya, akademisnya gak sebagus pekerjaannya sekarang. Sepanjang dibangku sekolah, Pandji Pragiwaksono selalu dapet rangking bawah. Tak jarang dia sering dianggap bodoh oleh gurunya.

Namun anak yang dianggap bodoh ini udah melakukan pencapaian besar. Salah satunya, Pandji Pragiwaksono adalah komika pertama Indonesia yang melakukan tur keliling dunia, bahkan dia adalah pelaku seni pertama di Indonesia yang berhasil tur dunia. Apa saja yang kita bisa pelajari dari Pandji Pragiwaskono dan pencapaiannya yang sudah dia raih.

 

1. Disekolah rangking tiga terbawah tetapi tercatat sebagai lulusan ITB

Alumnus ITB via https://www.brilio.net

Advertisement

Kamu pasti geleng-geleng kepala ketika tau Pandji Pragiwaksono alumnus ITB. Bayangkan anak yang selalu mendapat rangking rendah disekolah justru bisa keterima di ITB, yang notabene kampus favorit warga Indonesia. Untuk bisa keterima di ITB harus ikut seleksi panjang, nilai raport harus diatas 8 bahkan gak jarang banyak anak yang rela les sana-sini biar bisa keterima di ITB. Pandji Pragiwaksono sendiri tercatat sebagai mahasiswa Falkutas Seni Rupa dan Desain ITB angkatan 1997.

Kamu akan bertanya-tanya,

"kenapa dia bisa kuliah di ITB padahal akademisnya pas-pasan?"

Advertisement

Harusnya ganti pertanyaan

"Gimana caranya bisa keterima di ITB walau akademis pas-pasan?"

Jadi buat yang kamu punya masalah di bidang akademis tetapi menyimpan harapan untuk tercatat sebagai mahasiswa ITB. Kamu masih ada peluang kok, Pandji Pragiwaksono udah membuktikan.

2. Ujian selalu dapat nilai dua namun kecintaan pada Indonesia gak ada duanya

Advertisement

Ngomongin Indonesia via http://rumahinspirasi.com

Bagi kamu yang udah gak asing dengan semua karya dari Pandji, isinya selalu gak jauh-jauh dari Indonesia. Semua tentang Indonesia dia sampaikan dengan berbagai media mulai dari talkshow, standup comedy, lagu hingga buku.

Bukan tanpa sebab Pandji memiliki rasa nasionalisme yang tinggi. Semua bermula ketika dia menjadi tamu di gereja bersama Gleen Fredly pada tahun 2009. Ketika itu dia diatas panggung dan berbicara tentang persatuan. Sewaktu membuka salam, Gleen Fredly meminta Pandji dengan mengucapkan assalamualaikum di hadapan jemaat gereja. Reaksi dari jemaat gereja justru membuat Pandji tersentuh, semua jemaat membalas waalaikumsalam. Sejak saat itu dia mulai bersuara tentang Indonesia dan mengajak orang-orang, khususnya anak muda untuk berkontribusi demi Indonesia.

Walau sekarang udah berkeluarga dan punya dua anak, dia masih sempet tuh mikirin Indonesia. Lalu gimana dengan kita yang masih muda. Masih sempet gak mikirin Indonesia? Mikirin mantan sempet masa Indonesia enggak. Kamu gak perlu IPK tinggi. Kamu gak perlu menjuarai olimpiade sains tingkat nasional. Kamu juga gak perlu nunggu lulus kurang dari 4 tahun. Yang dibutuhkan adalah kontribusi nyata, sekecil apapun akan berguna. Percuma IPK kamu 4 tapi gak ngasih kontribusi apa-apa.

3. Fokus mengembangkan diri terus menerus

Mengembangkan Diri via https://www.google.co.id

Gak secara tiba-tiba Pandji Pragiwaksono bisa seperti sekarang. Mulai dikenal masyarakat sampai tur dunia itu mengalami proses panjang. Di vlog-nya, Pandji Pragiwaksono bilang dia jago ngomong seperti yang bisa kita lihat, menghabiskan 11 tahun untuk belajar, itu dimulai sejak menjadi penyiar radio. Makanya dia bisa cas cis cus gitu. Itu belum ditambah kesalahan-kesalahan yang pernah dia buat sebelumnya. Nah dari situlah dia belajar lagi dan terus latihan hingga seperti sekarang.

Mungkin terlihat sepele, cuma ngomong doang semua orang bisa. Namun hal yang sepele kalau dilatih sungguh-sungguh bisa berguna lho. Lah itu buktinya, cuma modal bibir aja bisa nambah saldo rekening. Apalagi yang masih muda, belum banyak tanggungan hidup, masih tinggal sama orangtua. Coba cari tahu potensi kita apa lalu mulai dilatih terus-menerus. Gampangannya adalah cari tau apa yang kita sukai dan mau ngelakuin terus-menerus.

4. Tidak takut bermimpi untuk hal yang sulit sekalipun

Gak takut bermimpi via http://www.imgrum.net

Semua orang pasti punya mimpi, apapun itu mimpi kita pasti terwujud apabila mau diperjuangkan. Begitu juga yang dilakuin sama Pandji Pragiwaksono. Setelah tur standup comedy Mesakke Bangsaku, Pandji Pragiwaksono punya mimpi untuk bisa tur keliling dunia. Sebuah mimpi yang hampir dikatakan mustahil lantaran dia bukan sosok fenomenal macam Ariel Noah. Dalam negeri saja dia kurang terkenal. Namun dia gak pernah berhenti memperjuangkan mimpinya.

Setelah tur Mesakke Bangsaku, Pandji Pragiwaksono mendapat kesempatan untuk tour standup comedy keliling dunia, dengan judul yang sama pada tahun 2014. Walau harus tidur di rumah-rumah mahasiswa Indonesia di luar negeri dan semua keperluan harus ngurus sendiri, tetapi pencapiannya itu telah membuktikan bahwa semua orang berhak bermimpi setinggi-tingginya. Gak hanya itu, Pandji Pragiwaksono juga membuat film dokumenter tentang perjalanannya dalam tur dunia standup comedy pertamanya.

Selain tur standup comedy, Pandji Pragiwaksono juga melakukan hal yang sama di bidang lain. Ia juga ngelakuin tur hip-hop Nusantarap pada tahun 2015. Semuanya yang pada awalnya hanya mimpi baginya sekarang sudah terwujud.

5. Semua pencapaiannya diperuntukan kepada orang-orang yang mempunyai masalah akademis seperti dia

Menjadi Inpirasi via https://www.instagram.com

Bagi orang yang selalu mendapat nilai merah di sekolah dan pernah gak naik kelas, mempunyai mimpi tinggi pasti akan menjadi bahan tertawaan teman dan orang sekitar. Selalu dianggap gak bisa apa-apa maka sampai tua juga gak bisa apa-apa. Hal itu pasti membuat kepercayaan diri seseorang turun drastis dan akan membuat orang minder dengan impiannya sendiri.

Dalam Vlog pribadinya, Pandji Pragiwaksono ngomong alasan dia melakukan tur standup comedy keliling dunia adalah

ingin memberi harapan bagi orang-orang Indonesia agar gak takut sama mimpinya dan mau memperjuangkan, khususnya bagi yang selalu dapat rangking rendah sepanjang sekolah dan tanpa prestasi seperti saya.

Apalagi Dipo, anaknya sendiri juga mengalami masalah di bagian akademis. Maka sebagai public figure dan sebagai seorang kepala keluarga, Pandji Pragiwaksono memberikan inspirasi kepada orang-orang agar tidak takut memperjuangkan mimpinya walau sepanjang sekolah gak berprestasi.

Sumber : https://www.vidio.com/@pandjipragiwaksono , http://pandji.com/

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Diam diluar, berisik didalam

CLOSE