Ini Dia 5 Ciri Khas yang Akan Kita Jumpai di Bulan Ramadhan!

Mengulas berbagai ciri khas yang akan kita temui di Bulan Ramadhan

Mengingat bulan ramadhan yang jatuh pada Mei ini, pastinya teman-teman sudah tahu dong suasana dan kegiatan-kegiatan yang akan muncul dapat menambah terasanya bulan ramadhan yang sangat berbeda dengan bulan lainnya. Meski kita harus berpuasa seharia penuh, namun berkat kebiasaan-kebiasaan di bulan spesial ini, rasa haus, lapar, dan letih yag kita rasakan saat puasa dapat terkurangi. Nah! Teman-teman, sekarang ini saya akan membahas 5 ciri khas yg akan kita lihat pas bulan ramadhan. Rasanya kurang kerasa gitu tanpa ciri khas ini. Kalau begitu nggak perlu waktu lama, langsung aja yuk kita simak 5 ciri khas Ini!

1. Iklan sirup dan sarung ada di mana-mana

Salah satu sirup tersohor di Indonesia

Salah satu sirup tersohor di Indonesia via http://kocomripat.wordpress.com

Advertisement

Ini dia ciri khas yang akan kita lihat sepajang hari pas puasa udah dimulai. Bahkan ada juga yang sudah menayangkan iklannya sebelum ramadhan dimulai. Anehnya lagi,iklan sirup kebanyakan akan diputar saat masih siang hari dan cuaca sedang panas-panasnya. Biasanya adegan iklan akan memerlihatkan sang bintang iklan lagi minum sirup saat bedug berbunyi. Hal ini secara otomatis membuat kita yang melihat iklan itu jadi termotivasi untuk membelinya. Selain iklan sirup, kita juga akan menjumpai iklan sarung yang sebenarnya cuma itu-itu saja. Mengapa mereka hanya menayangkan iklan sarung saat bulan puasa? Karena biasanya para umat muslim pada shalat tarawih di masjid, pastinya dong mereka akan butuh benda yang dinamakan sarung tersebut. Dan setelah menayangkan iklan tersebut, produk mereka benar-benar laku di pasaran. Ditambah lagi corak-corak sarungnya yang kekinian bikin anak muda tertarik. Wah! Strategi pemasaran yang hebat sekali ya!

2. Petasan dan anak-anak kecil

Anak kecil yang asyik main petasan diluar

Anak kecil yang asyik main petasan diluar via http://DwiHirawansyah.com

Rasanya kurang lengkap deh kalau tarawih nggak diganggu sama anak-anak yang hobi banget main petasan di depan masjid. Ternyata nggak cuma di depan masjid, jalanan gang di desa pun sering banget diisi sama anak-anak usil ini. Mereka nggak pandang bulu kalau mau ngerjain orang, meski itu orang tua sekalipun. Sebenarnya tindakan adek-adek ini cukup bikin khawatir karena takut-takut salah sasaran malah mencelakai orang lain. Belum lagi banyaknya kasus mengerikan tentang petasan dan kembang api ini. Pesan saya untuk adek-adek di luar sana, tetap berhati-hati ya saat main petasan maupun kembang api. Tapi tanpa kelakuan mereka pun, mungkin tidak akan seberasa itu. Dan untuk orang tua agar selalu mengawasi anaknya di manapun ia berada

3. Banyak takjil di pinggir jalan

Orang yang sedang membeli takjil

Orang yang sedang membeli takjil via http://megapolitan.kompas.com

Kalau kita puasa, biasanya  disaat sore dan waktu berbuka semakin dekat, kita akan membeli takjil atau makanan buat buka puasa. Nah,di bulan ramadhan ini salah satu ciri khasnya adalah akan ada banyak sekali orang-orang yang menjual daganganya di pinggir jalan. Ngelihatnya aja bikin bingung kita mau memilih makanan dan minuman apa. Kita seakan menginginkan semuaya untuk dibeli. Eh, pas udah dibeli akhirnya makanannya tidak di makan dan mubadzir gara – gara perut udah kenyag duluan. Jadi kalau kalian mau beli takjil diluar, usahkan ya beli yang secukupnya aja karena diluar sana masih banyak orang yang kelaparan dan kesusahan.

Advertisement

4. Sensitif dan sangat detail dengan waktu

wristwatch

wristwatch via https://www.pexels.com

Kalau hari-hari biasa mungkin kita nggak akan terlalu “ngeh” dengan yang namanya waktu. Paling kalau ditanya jam berapa kita akan asal jawab sambil tak acuh. Tapi akan terasa berbeda kalau lagi bulan puasa. Bahkan menit detiknya pun akan dihitung sesuai dengan adzan di komplek. Biar nggak ketinggalan adzan magrib terutama. Langsung deh kalau udah liat jam saat waktunya berbuka, dengan cepat akan lagsung berdoa dan minum makan yag banyak. Kalau dipikir-pikir rupanya kita sudah cukup menyia-nyiakan waktu selama hidup di dunia. Namun dengan adanya ramadhan ini, kita jadi bisa kebih menghargai waktu tiap detiknya di bumi.

5. Serentetan jadwal buat buka bersama

Photo by rawpixel.com from Pexels

Photo by rawpixel.com from Pexels via https://www.pexels.com

Yang terakhir adalah bukber. Pasti deh bukber ini adalah rutinitas sekaligus kebiasaan dibulan ramadhan yang nggak pernah absen. Tiap tahun pasti ada saja undangan buka bersama (bukber). Dari teman SD sampai SMA. Hal itu pula yang bikin kantong kita-kita ini (khususnya mahasiswa dan ngekos) ludes seketika. Yang pastinya meski nguras kantong, kita harus bisa lebih bijak juga dalam mengatur uang saku supaya tetap bisa menabung meski hanya sedikit.

Advertisement

Nah 5 ciri khas di bulan ramadhan ini akan kita temui sebentar lagi di sekitar kita. Siap-siap saja ya! Selamat bertemu ramadhan di tahun 2019 ini! Marhaban ya Ramadhan.

 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Mahasiswa Yogyakarta Suka menggambar dan menulis

CLOSE