Kamu si Pendengar yang Baik, Hal-Hal Ini Pasti Sudah Khatam Kamu Jalani

Yang namanya persahabatan pasti gak jauh dari kata curhat. Hal apa saja bisa jadi bahan pembicaraan antara kamu dan sahabatmu. Namun terkadang sahabatmu lebih mendominasi pembicaraan ketimbang kamu. Kamu yang aslinya mungkin pendiam mau tidak mau harus lebih banyak mendengarkan daripada berbicara. Tapi kamu gak masalah soal itu. Buat kamu, mendengarkan cerita seseorang sekaligus mencari solusi atas permasalahan sahabatmu adalah suatu kebahagiaan tersendiri. 

1. Mendengar curhatan sahabat tiga kali sehari adalah hal yang biasa buatmu

www.vemale.com via http://www.vemale.com

Kadang sahabatmu gak tau waktu kapan harus bercerita. Saat kamu udah siap-siap tidur karena udah jam 11 malam, tiba-tiba muncul pesan di whatsapp kamu. Ternyata dari sahabatmu yang baru saja mengalami hal gak mengenakkan dengan pacarnya. Ketika kamu lagi lembur karena deadline yang sudah dekat, sahabatmu mengeluh karena tidak diizinkan oleh orang tuanya untuk nonton konser band idolanya. Atau ketika kamu baru aja membuka mata di pagi hari, handphonemu sudah penuh dengan missed call dan BBM dari sahabat kamu karena akhirnya dia bisa move on dari mantannya.

Tak peduli kapan dan sesibuk apapun kamu, sahabatmu selalu bercerita tak kenal waktu. Dan kamupun selalu menanggapi curhatan mereka dengan baik. Meskipun terkadang sedikit mengganggu, tapi hari-hari tanpa curhatan seorang sahabat rasanya sangat sepi.

2. Kamu sudah terbiasa menjadi penengah saat ada teman kamu yang sedang konflik

www.vemale.com via http://www.vemale.com

Sahabat kamu si Ani, bercerita padamu

Ani : "Tau gak sih lo, gue kesel banget sama si Ina gara-gara tadi pas ulangan matematika dia sama sekali gak mau bantuin gue. Udah tau gue paling buta sama matematika."

Sahabat kamu si Ina, juga cerita sama kamu soal yang sama

Ina : "Gue heran sama si Ani, udah tau mau ulangan kenapa gak belajar coba? Malah nanya jawaban terus ke gue. Kan jadi gak konsen ngerjain soal."

Pernah mengalami hal serupa? Dua sahabat kamu yang berselisih sama-sama menceritakan keluhannya ke kamu. Ya, karena cuma kamu yang bisa diandalkan oleh mereka. Tinggal kamu yang bingung deh mau memihak ke siapa. Hehehe.

3. Buat kamu, mendengarkan cerita orang lain lebih mengasyikan daripada kamu yang bercerita

www.liputan6.com via http://lifestyle.liputan6.com

Entah kamu yang tidak bisa menyampaikan ceritamu dengan baik atau memang dasarnya kamu lebih suka menjadi pendengar, buatmu mendengar cerita itu adalah kenikmatan. Kamu bisa tau semua cerita-cerita sahabatmu dari mulai kisah asmaranya, keluarganya, bahkan sampai hal yang paling private sekalipun. Kamu bisa tau bahwa ternyata di luar sana permasalahan orang lain bisa sangat complicated. Namun ketika sahabatmu bertanya, "Eh giliran elo dong yang curhat. Masa gue terus." Kamu hanya bisa menjawab, "Eh, gak apa-apa. Gue lebih seneng kalo elo aja yang cerita."

4. Mendengarkan cerita yang panjangnya bak ular naga? Ah, udah biasa…

www.solosoloku.com via https://solosoloku.com

Berjam-jam di telepon mendengarkan curhatan sahabatmu adalah hal yang lumrah bagimu. Walaupun sahabatmu berbicara seakan tanpa rem, namun kamu tetap setia mendengarkan sampai ceritanya selesai. Kamu baru berbicara ketika sahabatmu meminta pendapat atau solusi atas permasalahannya.

5. Berbahagialah, karena kamu dipercaya oleh sahabatmu untuk menjaga rahasia sahabat-sahabatmu

www.kelascinta.com via http://kelascinta.com

Pepatah "lidah tak bertulang" memang ada benarnya. Jarang ada yang bisa menjaga rahasia orang-orang terdekatnya. Terkadang orang gak tahan untuk menahan mulutnya agar tidak menceritakan apa saja yang ia dengar walaupun belum terbukti kebenarannya.

Tapi kamu sangat beruntung bisa menjadi orang kepercayaan sahabatmu untuk menjaga rahasia. Kamu ibarat brankas yang rapat dan gak sembarang orang bisa membukanya. Kamu lihai sekali menjaga rahasia dan aib seseorang. Tanpa ragu mereka bisa menumpahkan segala amarah, kekesalan bahkan sumpah serapah. Tapi sekali lagi, kamu bukan tipe orang yang mau menyebarkan rahasia seseorang. Buat kamu kepercayaan sahabat adalah segalanya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Masih berusaha untuk menulis ditengah kesibukan mengurus anak

3 Comments