Kebiasaan Penyebab Sariawan Yang Harus Anda Hindari!

Nggak ada yang lebih menyebalkan dari terkena sariawan. Kalau udah kaya gini semua rasanya nggak enak, jangankan makan berbicarapun jadi enggan.

Menurut penelitian sariawan bisa sisebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya:

1. Merokok

Advertisement

Kamu perokok? Jangan heran jika sariawan penjadi penyakit langgananmu! Bahkan ada beberapa penelitian yang menyebutkan jika kebiasaan ini berpotensi besar menyebabkan sariawan, baik pada bibir bagian dalam maupun pipi bagian dalam. Tak hanya itu, jika kebiasaan ini diteruskan dan kecanduan Anda semakin parah, lama kelamaan kanker mulut juga bisa menyerang! Serem banget kan?

2. Jarang mengonsumsi buah dan sayuran

hidup sehat

hidup sehat via http://www.go-dok.com

Tahukah kamu, sariawan dapat ditimbulkan karena tubuh tidak mendapatkan asupan vitamin C, vitamin B12, dan asam folat yang cukup. Buat kamu yang anti makan sayur dan buah, siap-siap deh langganan dengan penyakit yang satu ini!

3. Mengonsumsi makanan pedas

Pedaaasss

Pedaaasss via http://www.go-dok.com

Ini hal yang digadang-gadang sebagai penyebab utama sariawan oleh sebagian orang. Memang tidak salah, namun bukan yang utama. Pada dasarnya, makanan pedas dapat mengeluarkan efek panas yang menyebabkan iritasi pada rongga mulut, sehingga terjadilah sariawan. Meski begitu, Anda tidak perlu cemas karena hanya konsumsi dalam jumlah banyak yang dapat menyebabkan sariawan pada mulut. Jadi, segera batasi makanan pedas kamu ya!

Advertisement

4. Berbicara saat makan

jangan makan sambil ngomong

jangan makan sambil ngomong via https://www.google.co.id

Walaupun terkesan asik, namun kenyataannya berbicara sambil makan dapat memicu sariawan. Penasaran kenapa? Hal ini dikarenakan kamu dapat terkena trauma dan iritasi pada lidah atau bibir karena tergigit keras oleh gigi sendiri saat sedang berbicara sembari makan.

5. Terlalu Cepat Mengunyah Makanan

Ternyata nggak cuma mengunyah terlalu cepat saja yang dapat membuat lidah dan bibir tergigit secara tidak sengaja. Jika mulut Anda tidak memiliki jaringan mulut yang bekerja optimal dalam menutup luka akibat tergigit sempurna, maka akan timbullah sariawan. Udah deh makannya mulai sekarang harus pelan-pekan dan dinikmati ya!

6. Berbagi Alat Makan

Makanya jangan bagi-bagi

Makanya jangan bagi-bagi via https://www.google.co.id

Mulai hari ini, kurang-kurangilah menggunakan sendok atau sedotan bersama dengan orang lain, terutama kepada mereka yang sedang sakit jika tidak ingin terkena sariawan. Walaupun sariawan bukan penyakit menular, namun flu adalah penyakit menular yang juga dapat menyebabkan sariawan pada penderitanya. Baru tahu kan?

Advertisement

7. Menyikat Gigi

Walaupun berniat membersihkannya, kerasnya bulu sikat gigi yang ditekan dan digosokkan berkali-kali di dalam mulut dapat menyebabkan bibir atau pipi bagian dalam tergores lalu menimbulkan sariawan pada mulut. Duh..

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE