Percuma Masuk Usia 25 Kalau 5 Hal Ini Saja Masih Berat Kamu Lakukan!

Kamu harusnya paham kalau 25 bukan sekadar angka, melainkan pemicu untukmu lebih dewasa!

Bertambahnya usia pada beberapa orang tidak juga disertai dengan perubahan kedewasaannya.

Menjadi dewasa tentu tidak lepas dari banyaknya tanggung jawab dan banyaknya pilihan hidup yang harus kamu ambil. Apalagi buat kamu yang sudah memasuki umur kepala 2. Akan semakin banyak perbuahan yang kalian temukan. Untuk berubah menjadi lebih dewasa atau lebih baik, ada banyak hal yang harus kamu hindari.

Apa saja itu? Yuk, kita simak!

 

1. Biasakan untuk nggak gampang mengumbar wacana. Kalau iya bilang iya, begitupuns sebaliknya

Wacana Everywhere

Wacana Everywhere via https://www.google.com

Advertisement

Mungkin, dia masa lampau kamu kebanyakan bikin rencana yang berujung wacana.

Di umur sekarang ini kamu harus ngurang-ngurangin tuh yang namanya ber wacana. Apa yang kamu rencanakan sebaiknya kamu usahakan jadi sebuah realita. Kamu harus buang jauh kebiasaan buruk itu, karena percaya atau tidak ini sangat berdampak untuk masa depanmu, loh!

2. Jangan membeli sesuatu yang hanya kamu inginkan, tapi jauh dari kebutuhan

Control Your Money

Control Your Money via https://www.google.com

Belajar buat control keuangan kamu. Harus mulai membiasakan diri untuk membeli barang yang kamu butuhkan. Bukan yang kamu inginkan.

Advertisement

Rasanya sudah cukup untuk menghambur hamburkan uang ya kan, sekarang waktunya untuk mengatur semua keuangan kamu. Semakin bertambahnya umur kamu harus semakin matang untuk mengatur hidupmu.

3. Luangkan waktu lebih untuk keluarga. Hmmm, bukan cuma gila-gilaan bareng teman atau cukup jadi 'budak' cinta

Family Time

Family Time via https://www.google.com

Kalau di masa muda kalian lebih banyak menghabiskan waktu dengan teman, mulai sekarang kalian juga harus bisa membagi waktu dengan keluargamu. Kamu harus bisa membagi waktu untuk kumpul dengan keluarga juga, waktunya untuk membahagiakan orang tua dan keluargamu.

Advertisement

Eits tapi bukan berati kamu harus jadi orang yang anti sosial lho, ya!

 

 

4. Nggak usah membesarkan gengsi, apa sih manfaatnya buat masa depan nanti?

Gengsi bukan hal yang harus dipertahankan

Gengsi bukan hal yang harus dipertahankan via https://www.google.com

Masa muda memang masa yang sangat berapi api. Memasuki umur berkepala 2 kamu harus bisa lebih mengalah, menurunkan gengsi, dan yang pasti harus berani minta maaf kalau melakukan kesalahan.

Jauhin deh gengsi-gengsi yang tidak berfaedah. Mulailah menata hidup menjadi jauh lebih baik.

5. Pikirkan tabungan dan investasi. Ingat, apa-apa termasuk harga rumah sudah makin mencekik kalau kamu nggak nyicil memikirkannya dari sekarang

Investasi.. investasi!

Investasi.. investasi! via https://www.unsplash.com

Yang terpenting adalah mulailah untuk berinvestasi. Investasi di sini tidak hanya dengan cara menabung di bank atau cuma sekedar di ATM saja.

Kalian bisa mulai berinvestasi dengan bermain saham, atau mungkin menabung dalam bentuk emas. Bisa berupa perhiasaan atau mungkin emas batangan. Banyak cara untuk melakukan investasi, yang terpenting bijaklah dalam memilih investasi yang tepat.

So, sekian tips dari admin. Semoga bisa bermanfaat ya guys!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

"Jika kamu tidak bisa berkata, maka menulislah. Dengan menulis kamu bisa menyuarakan apa yang tidak bisa kamu suarakan"

CLOSE